Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
history.bifan.kr

Biasanya film horor selalu membuat kita ketakutan dan tegang saat menontonnya. Nah untuk kamu pecinta film horor, coba deh nonton film horor dengan balutan komedi yang siap bikin kamu tegang sekaligus ngakak. Gimana penasaran, guys? Yuk simak saja langsung di bawah ini!

1. Pee Mak.

www.tayvan-drama.com

Film ini dirilis pada Maret 2013 lalu yang diadaptasi dari legenda Mae Nak Phra khanong Thai. Film yang diperankan oleh artis tampan Mario Maurer ini merupakan film horor komedi Thailand terbaik. Tak hanya seram dan lucu saja, film ini juga romantis yang bisa bikin kamu baper di ending-nya.

2. Make Me Shudder.

themoviedb.org

Make Me Shudder dirilis pada Oktober 2013. Film ini berkisah tentang delapan pelajar sekolah yang nekat pergi ke gedung sekolah yang sudah ditutup karena ada kasus pembunuhan yang terjadi di sekolah itu. Film ini penuh dengan adegan-adegan konyol yang bikin kamu ngakak, bahkan sejak awal-awal film ini dimulai.

3. Make Me Shudder 2 : Shudder Me Mae Nak.

nickkunatippindpradab.blogspot.co.id

Film ini merupakan seri ke-2 Make Me Shudder yang dirilis pada April 2014. Suksesnya Make Me Shudder yang pertama dan membuat nama pemainnya pun ikut meroket, satu di antaranya Nick Kunatip Pindpradab. Beberapa pemain di seri pertama ini juga bermain di seri ke 2 ini. Di seri ke 2 ini menceritakan tentang ketua Gank Morhoktubha yang menantang hantu legendaris Thailand yaitu Mae Nak. Ia merupakan hantu yang diceritakan pada film Pee Mak. Karena tantangan ketua gank tersebut akhirnya Mae Nak membawa mereka pada masa peperangan, di mana suami Mae Nak sedang berperang dan saat itu Mae Nak sedang hamil. seri ke-2 ini juga tak kalah kocak dengan seri sebelumnya loh!

4. Rahtree Reborn.

taiphimhd.net

Film ini dirilis pada tahun 2009 ini merupaka sequel dari film Buppah Rahtree Phase 2: Rahtree Returns pada 2015 lalu. Film ini juga dimainkan oleh Mario Maurer. Film ini menceritakan tentang seorang lelaki yang menyukai seorang wanita yang ternyata seorang gurunya saat masih kecil. Namun siapa sangka ternyata wanita yang ia sukai ternyata adalah hantu. Banyak adegan-adegan lucu yang akan ditayangkan di film ini, kamu harus tonton!

5. Midnight University.

thaizhonghua.com

Film ini dirilis pada Agustus 2016 lalu. Film ini bercerita tantang seorang pelajar wanita yang tidak lulus mata kuliah bahasa Inggris, lalu ia memutuskan untuk mengulang mata kuliah tersebut. Namun, ternyata kelas bahasa Inggrisnya dipenuhi oleh arwah-arwah siswa yang meninggal sebelum ujian. Teror-teror mulai dialami oleh pelajar yang baru masuk ke kelas tersebut, mau tak mau ia memberanikan diri belajar di kelas tersebut bersama beberapa temannya yang tak lulus mata kuliah tersebut. Selain adegan-adegan yang kocak, film ini pun menyampaikan beberapa pesan penting untuk yang masih menjadi pelajar agar kamu jangan mengabaikan kewajibanmu sebagai pelajar.

Nah itu dia 5 film horor komedi Thailand yang bisa kamu tonton bersama teman-temanmu. Dijamin ngakak dan seru bareng. Emang deh Thailand itu jagonya soal film horor komedi. Jadi kamu jangan ragu buat nonton kelima film di atas ya, guys!

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team