Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

6 Film Jerome Kurnia sebagai Male Lead, Terbaru Penerbangan Terakhir

Penerbangan Terakhir
Penerbangan Terakhir (dok. VMS Studio/Penerbangan Terakhir)
Intinya sih...
  • Jerome Kurnia menjadi pemeran utama dalam film Penerbangan Terakhir
  • Enam film lainnya yang juga menampilkan Jerome Kurnia sebagai male lead
  • Penerbangan Terakhir akan tayang di bioskop Indonesia pada 15 Januari 2026
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Penerbangan Terakhir menjadi proyek akting pertama Jerome Kurnia pada 2026. Dalam film bergenre drama ini, aktor kelahiran 1994 tersebut didapuk menjadi pemeran utama dan beradu akting dengan kekasihnya sendiri, yaitu Nadya Arina.

Sejak debut akting pada 2019, Jerome sudah cukup sering membintangi berbagai judul film dengan genre yang beragam. Ia juga kerap kali dipercaya untuk menjadi pemeran utama. Terbaru dalam Penerbangan Terakhir, berikut enam film Jerome Kurnia sebagai male lead yang wajib kamu tonton.

1. Senior (2019)

Senior
Senior (dok. Max Pictures/Senior)

Diangkat dari cerita wattpad karya Eko Ivano Winata, Senior berkisah tentang kehidupan Nakula (Jerome Kurnia) yang pernah mengalami sebuah peristiwa kelam yang mengubah hidupnya. Peristiwa itu juga selalu menghantuinya. Meskipun terpandai di SMA-nya, Nakula bersikap dingin pada siapa pun. Karena ketua OSIS, ia pun menjadi ketua MOS (Masa Orientasi Sekolah) pada tahun ajaran baru.

Hari pertama MOS berlangsung, Nakula bertemu dengan siswi baru bernama Aluna (Rebecca Klopper). Ia adalah gadis cantik yang ceria, tetapi keras kepala. Sifat Aluna mengingatkannya pada adik kembarnya, Sadewa, yang sudah lama tidak bertemu. Hubungannya dengan Aluna menyadarkan Nakula untuk bisa berdamai dengan masa lalu. Mereka juga dihadapkan pada pilihan yang sulit, yang menyangkut orang-orang yang mereka cintai.

2. Kuasa Gelap (2024)

Kuasa Gelap
Kuasa Gelap (dok. Paragon Pictures/Kuasa Gelap)

Kuasa Gelap mengisahkan seorang romo bernama Thomas (Jerome Kurnia) yang ingin mengundurkan diri setelah ibu dan adiknya meninggal dalam sebuah kecelakaan tragis. Kejadian itu membuat ia meragukan keimanannya. Kondisi ini juga membuat Thomas berniat mengundurkan diri sebagai romo. Namun, ketika ingin mengurus surat pengunduran dirinya, dia justru diberikan tugas terakhir untuk melakukan ritual eksorsisme.

Romo Thomas diminta membantu Romo Rendra (Lukman Sardi) untuk melakukan eksorsisme terhadap Kayla (Lea Ciarachel), sahabat mendiang adiknya. Kayla kerasukan iblis yang sangat kuat saat bermain jelangkung untuk memanggil arwah sang ayah. Keduanya pun memulai ritual eksorsisme untuk mengusir iblis yang merasuki Kayla. Namun, Thomas dan Romo Rendra tak menyangka iblis yang bersemayam dalam tubuh Kayla ternyata jauh lebih kuat dari yang mereka kira.

3. Sampai Jumpa Selamat Tinggal (2024)

Sampai Jumpa Selamat Tinggal
Sampai Jumpa Selamat Tinggal (dok. Adhya Pictures/Sampai Jumpa Selamat Tinggal)

Sampai Jumpa Selamat Tinggal mengisahkan perjalanan emosional seorang perempuan bernama Wyn (Putri Marino) yang terbang ke Seoul, Korea Selatan, untuk mencari pacarnya yang hilang. Dalam usahanya, Wyn bertemu Rey (Jerome Kurnia), seorang pria Indonesia yang telah tinggal di Seoul selama lebih dari lima tahun. Meski awalnya enggan membantu, Rey akhirnya luluh dan ikut terlibat dalam pencarian tersebut.

Di tengah pencarian yang penuh tantangan, kedekatan mulai tumbuh di antara Wyn dan Rey, menimbulkan konflik batin yang tak terelakkan. Saat perasaannya terhadap Wyn makin dalam, Rey berusaha membuat Wyn tinggal lebih lama di Seoul. Bersama-sama, mereka menghadapi lika-liku pencarian yang tak hanya menguji kesetiaan, tapi juga membuka luka lama yang sulit disembuhkan.

4. Cinta Tak Seindah Drama Korea (2024)

Cinta Tak Seindah Drama Korea
Cinta Tak Seindah Drama Korea (dok. Imajinari/Cinta Tak Seindah Drama Korea)

Cinta Tak Seindah Drama Korea mengisahkan perjalanan emosional Dhea (Lutesha), perempuan muda yang menjalani hubungan manis dengan pacarnya, Bimo (Ganindra Bimo). Sebagai hadiah ulang tahun, Bimo memberikan kejutan istimewa berupa liburan ke Korea Selatan, destinasi impian Dhea. Bersama sahabatnya, Kikan (Dea Panendra) dan Tara (Anya Geraldine), Dhea memulai perjalanan yang seharusnya penuh kebahagiaan.

Namun, suasana ceria berubah ketika Dhea tanpa sengaja bertemu dengan Julian (Jerome Kurnia), mantan kekasih saat SMA. Pertemuan ini membangkitkan kembali kenangan lama dan perasaan yang telah lama terkubur. Kini, Dhea dihadapkan pada dilema, apakah ia harus bertahan dengan Bimo yang penuh perhatian dan memberikan stabilitas atau mengikuti hatinya yang masih bergetar untuk Julian, cinta pertamanya.

5. Rahasia Rasa (2025)

Rahasia Rasa
Rahasia Rasa (dok. Dapur Film/Rahasia Rasa)

Rahasia Rasa mengikuti kisah seorang chef muda berbakat bernama Ressa (Jerome Kurnia). Ia memiliki kelebihan khusus dalam merasakan dan mengenali setiap bahan dalam masakan. Berkat ketajaman indra perasanya itu, Ressa mampu membedakan berbagai jenis rempah dengan akurat. Keahliannya ini juga yang membuatnya dipercayai menjabat sebagai chef di sebuah restoran ternama di Indonesia.

Namun, suatu hari kehidupannya tiba-tiba berubah ketika ia mengalami kecelakaan. Insiden itu membuat otaknya cedera dan kemampuan indra perasanya juga ikut menghilang. Hal ini kemudian membuatnya putus asa, karena bagi seorang chef, indra perasa adalah segalanya. Dalam usahanya untuk sembuh, Ressa memutuskan mencari seorang gadis bernama Tika (Nadya Arina), teman lamanya yang dia percaya dapat membantu memulihkan kepekaan indranya.

6. Penerbangan Terakhir (2026)

Penerbangan Terakhir
Penerbangan Terakhir (dok. VMS Studio/Penerbangan Terakhir)

Penerbangan Terakhir berpusat pada Kapten Deva Angkasa (Jerome Kurnia), pilot muda yang tampak sempurna dari luar. Wajah tampan, karisma tinggi, dan aura cool yang bikin siapa pun mudah terpikat. Namun di balik pesona itu, Deva menyimpan sisi gelap yang lihai memainkan perasaan para pramugari. Salah satu korbannya adalah Tiara (Nadya Arina), pramugari yang awalnya terpesona oleh sikap manis Deva. Ia tidak menyangka bahwa hubungan mereka akan berubah menjadi permainan psikologis penuh manipulasi.

Deva menggunakan love-bombing sebagai senjata utama. Ia membanjiri Tiara dengan perhatian berlebihan, kata-kata yang terdengar tulus, hingga janji manis yang sulit ditolak. Namun ketika Tiara semakin terpikat, Deva mengubah permainan dengan ancaman terselubung dan kontrol emosional. Di balik kabin pesawat yang tampak glamor, Tiara terjebak dalam hubungan yang semakin menyesakkan.

Mulai dari cowok green flag hingga red flag, berbagai macam karakter telah diperankan Jerome dengan baik. Film Penerbangan Terakhir ini akan tayang di seluruh bioskop Indonesia pada 15 Januari 2026.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Naufal Al Rahman
EditorNaufal Al Rahman
Follow Us

Latest in Hype

See More

5 Kekuatan Anime yang Bisa Membuat Kekuatan Musuh Tidak Berfungsi

24 Jan 2026, 20:04 WIBHype