Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

5 Film dan Serial India tentang Farmasi, Menambah Wawasanmu

poster film Doctor G
poster film Doctor G (dok. Netflix India/Doctor G)
Intinya sih...
  • Traffic (2016) mengisahkan misi penyelamatan putri aktor terkenal dengan alur cerita yang menegangkan.
  • Madaari (2016) bercerita tentang penculikan putra seorang menteri dan dampak korupsi serta ketimpangan sosial.
  • Gabbar Is Back (2015) menceritakan aksi protes terhadap korupsi di bidang kesehatan dengan genre action dan thriller.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Dunia farmasi digambarkan sebagai sektor yang penuh tanggung jawab besar atas keselamatan manusia. Pasalnya, kesehatan masyarakat bergantung pada konsumsi obat-obatan yang masuk ke tubuh mereka ketika sakit. Dinamika dunia farmasi ini berhasil direkam menjadi sebuah film dan serial, lho. Tak terkecuali bagi industri hiburan di India.

Tidak hanya menyoroti seputar obat-obatan, namun film-film India berikut ini juga memadukan alur ceritanya dengan isu persoalan sosial. Berikut lima film dan serial India tentang farmasi. Terdiri dari beragam genre yang kisahnya siap memberikanmu wawasan baru.

1. Traffic (2016)

poster film Traffic
poster film Traffic (dok. Star Studios/Traffic)

Traffic merupakan film yang mengusung genre road thriller, telah rilis pada 2016 silam. Film ini disutradarai oleh Rajesh Pillai dan dibintangi oleh Manoj Bajpayee, Jimmy Shergill, dan Prosenjit Chatterjee.

Film yang merupakan remake dari film Malayalam karya Pillai tahun 2011 dengan judul yang sama ini menceritakan tentang misi penyelamatan putri dari aktor terkenal Dev Kapoor (Prosenjit Chatterjee). Putrinya membutuhkan donor jantung dari seorang jurnalis magang, Rehan Ali (Vishal Singh). Hal itu terjadi ketika Rehan mengalami kecelakaan dan mengakibatkan mati otak. Kondisi Rehan semakin memburuk, namun jantungnya masih berfungsi dan ditawarkan kepada putri Dec Kapoor untuk transplantasi. Namun, orangtua Rehan menolak hal tersebut.

Traffic juga menggambarkan bagaimana proses pengangkutan jantung yang harus melewati jarak jauh dari Mumbai ke Pune. Banyak masalah yang harus dihadapi tim medis karena tidak adanya penerbangan helikopter akibat kondisi cuaca buruk. Sementara itu, jantung harus segera diangkut dan terpaksa melalui jalan darat.

2. Madaari (2016)

poster film Madaari
poster film Madaari (dok. T-Series/Madaari)

Madaari merupakan film yang mengusung genre thriller sosial, telah rilis pada 2016 silam. Film ini disutradarai oleh Nishikant Kamat dan dibintangi oleh Irrfan Khan, Vishesh Bansal, Jimmy Shergill, Tushar Dalvi dan Nitesh Pandey.

Film ini bercerita tentang penculikan putra dari seorang menteri dalam negeri bernama Rohan (Vishesh Bansal). Ia diculik oleh salah seorang rakyat bernama Nirmal (Irrfan Khan) yang telah kehilangan putranya akibat runtuhnya jembatan yang dibangun secara korupsi. Hal tersebut ia lakukan karena marah dan meminta keadilan kepada para pejabat atas kematian putranya.

Madaari tidak hanya menyoroti bagaimana dampak korupsi yang terjadi, namun juga ketimpangan sosial yang terjadi. Seperti kematian dari putra Nirmal yang harus kehilangan nyawa akibat kelalaian industri konstruksi dan fasilitas kesehatan, akses obat, sistem medis, dan regulasi kesehatan yang tidak merata.

3. Gabbar Is Back (2015)

poster film Gabbar Is Back
poster film Gabbar Is Back (dok. Eros Now Music/Gabbar Is Back)

Gabbar Is Back merupakan film yang mengusung genre action dan thriller, telah rilis pada 2015 silam. Film ini disutradarai oleh Krish dan dibintangi oleh Akshay Kumar, Shruti Haasan dan Kareena Kapoor sebagai peran utama.

Film ini menceritakan tentang seorang profesor dari National College bernama Aditya (Akshay Kumar). Ia membuat obat-obatan palsu bersama kelompoknya sebagai aksi protes terhadap korupsi di bidang kesehatan. Tindakannya tersebut banyak membuat masyarakat sadar akan bahaya obat ilegal yang beredar. Namun, hal itu ditentang oleh pelaku korupsi bernama Digvijay (Suman Talwar). Tak tinggal diam Aditya pun menculik dan membunuh Digvijay. Walaupun akhirnya ia menyerahkan diri dan divonis hukuman mati, namun gerakan yang ia buat berdampak baik ke semua masyarakat agar tetap berjuang melawan korupsi.

4. Dabba Cartel (2025)

poster film Dabba Cartel
poster film Dabba Cartel (dok. Netflix India/Dabba Cartel)

Dabba Cartel merupakan serial yang mengusung genre drama kriminal, baru saja rilis pada 2025. Film ini disutradarai oleh Hitesh Bhatia dan dibintangi oleh Shabana Azmi, Jyothika, Shalini Pandey dan Bhupendra Jadawat.

Film ini mengisahkan tentang lima perempuan kelas menengah yang tinggal di Thane, pinggiran kota Mumbai. Mereka bekerja di layanan dabbawala, yaitu kotak makan siang tradisional. Namun, dibalik itu mereka terlibat dalam skandal di perusahaan farmasi besar, investigasi obat ilegal, dan intrik korporat di balik industri obat.

5. Doctor G (2022)

poster film Doctor G
poster film Doctor G (dok. Junglee Pictures/Doctor G)

Doctor G merupakan film yang mengusung genre komedi dan drama medis yang telah rilis pada 2022 silam. Film ini disutradarai oleh Anubhuti Kashyap dan dibintangi oleh Ayushmann Khurrana, Rakul Preet Singh, dan Shefali Shah.

Doctor G mengisahkan tentang seorang dokter terkemuka bernama Indraneil Sengupta (Ashok) yang melakukan praktik medis yang berbahaya. Ia telah menghamili seorang wanita bernama Kavya (Ayesha Kaduskar) dan melakukan tindakan aborsi. Tak hanya itu, Kavya juga hampir kehilangan nyawanya setelah menerima suntikan dari klinik swasta ilegal milik Ashok. Hal itu diduga menggunakan obat atau prosedur yang tidak sesuai standar medis.

Tak sekadar jadi hiburan bagi penonton, kelima judul film dan serial India tentang farmasi bisa menambah wawasan baru seputar dunia farmasi dan kesehatan, lho. Jadi, judul nomor berapa yang paling menarik minat kamu untuk nonton, nih?

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Debby Utomo
EditorDebby Utomo
Follow Us

Latest in Hype

See More

10 Potret Mikaila Patritz dan sang Putri Liburan ke Singapura

27 Nov 2025, 19:58 WIBHype