7 Film dan Drama yang Dibintangi Sky Wongravee, Ada Hormones

Kamu kepincut oleh Sky lewat film atau drama yang mana?

Wongravee Nateetorn atau lebih akrab disapa dengan nama Sky merupakan aktor Thailand alumni agensi Nadao Bangkok. Ia memulai karier di dunia entertainment pada usia 16 tahun dengan mengikuti kompetisi Hormones: The Next Gen. Kini, ia pun bergabung dengan agensi GMMTV.

Terjun di dunia seni peran sejak sekolah menengah, Sky sudah membintangi beragam film dan drama, mulai dari genre komedi hingga horor. Berikut tujuh film dan drama yang pernah dibintangi oleh Sky Wongravee.

1. OMG! Oh My Girl (2022)

7 Film dan Drama yang Dibintangi Sky Wongravee, Ada Hormonesposter film OMG! Oh My Girl (instagram.com/skywongravee)

OMG! Oh My Girl mengusung tema friendzone. Film produksi GDH ini menceritakan tentang Guy (Sky Wongravee) dan June (June Plearnpichaya) yang saling jatuh cinta, tapi di waktu yang berbeda.

Setiap Guy berniat menyatakan perasaan, June sudah memiliki kekasih. Saat June putus, Guy sedang menjalin hubungan. Siklus tersebut terus berulang sampai June memperkenalkan Pete (Peach Pachara) sebagai pacar barunya. 

Pete mengaku ia sangat menyukai June dan tidak akan melepaskan June. Lalu, apakah akhirnya Guy merelakan June bersama dengan Pete? Film OMG! Oh My Girl sekarang dapat kamu tonton di Netflix.

2. The Lost Lotteries (2022)

7 Film dan Drama yang Dibintangi Sky Wongravee, Ada Hormonescuplikan film The Lost Lotteries (instagram.com/skywongravee)

The Lost Lotteries merupakan film bergenre komedi yang diproduksi oleh Netflix Thailand. Film ini menampilkan aksi lima remaja dalam mencuri tiket lotre dari markas gangster. 

Masalah terjadi ketika rentenir mengambil kertas lotre yang hendak Tay (Sky Wongravee) jual. Kertas lotre itu sebelumnya telah dipesan oleh Beat (Minnie Phantira), Wen (Jazz Chuanchuen), Zoe (Pat Napapa), dan Khung (Somjit Jongjohor). Mereka kemudian bekerja sama untuk mendapatkan kembali lotre milik mereka.

3. Hormones Season 3 (2015)

7 Film dan Drama yang Dibintangi Sky Wongravee, Ada HormonesHormones Season 3 (instagram.com/skywongravee)

Hormones Season 3 melanjutkan kisah setelah angkatan Win (Peach Pachara) lulus. Sky bawakan karakter Pala yang polos dan penurut. Ia bersahabat dengan Non (Bank Thiti) si ketua OSIS dan First (Pepo Nutchapan).

Pala juga menjalin hubungan dengan Zomzom (Praew Narupornkamol) yang memiliki watak berkebalikan dengannya. Zomzom adalah gadis yang suka bertindak semaunya. Hubungan mereka awalnya tidak direstui oleh nenek Pala.

Baca Juga: 9 Potret Reuni Alumni Serial Hormones Thailand, Kembali Akrab!

4. My Ambulance (2019)

7 Film dan Drama yang Dibintangi Sky Wongravee, Ada Hormonescuplikan drama My Ambulance (instagram.com/skywongravee)

Mengusung genre komedi-romantis, kisah My Ambulance dimulai ketika Tantawan (Mai Davika) mengalami kecelakaan dan melupakan pacar 15 tahunnya, dokter Peng (Sunny Suwanmethanont). 

Kemudian hadir dokter koas bernama Chalarm (Sky) yang memberikan rasa nyaman untuk Tantawan. Di saat yang sama, Peng bertemu dengan gadis pembalap bernama Bamee (Thanaerng). Lantas, apakah hubungan 15 tahun Peng dan Tantawan kandas begitu saja?

5. Project S: Side by Side (2017)

7 Film dan Drama yang Dibintangi Sky Wongravee, Ada Hormonesposter drama Project S: Side by Side (instagram.com/skywongravee)

Tayang dengan total 8 episode, serial Project S: Side by Side membahas persaudaraan dua atlet bulu tangkis. Gym (Tor Thanapob) adalah remaja penderita autis yang berbakat di bidang bulu tangkis. Ia bermain di cabang ganda putra dan berpasangan dengan Dong (Sky Wongravee). Mereka dilatih oleh Ibu Dong yang dulunya atlet bulu tangkis.

Dong dengan sabar mengurus Gym yang mudah emosi. Namun, lama-lama Dong tidak tahan. Ibu Dong juga sering memuji-muji Gym. Mereka akhirnya berpisah dan menjadi pemain individu. Gym yang terbiasa dibantu Dong kini harus belajar mandiri.

6. I Hate You, I Love You (2016)

7 Film dan Drama yang Dibintangi Sky Wongravee, Ada Hormonesposter drama I Hate You, I Love You (instagram.com/skywongravee)

I Hate You, I Love You merupakan mini drama tentang cinta, persahabatan, dan pengkhianatan. Tiap episode mengambil sudut pandang dari tokoh yang berbeda. Sky bawakan peran Jo, teman sekolah Nana (Punpun) yang bekerja sebagai laki-laki bayaran. 

Nana dan Tiger (JJ) adalah pasangan kekasih. Di belakang Nana, Tiger menggoda banyak wanita, termasuk Sol (Fon) sahabat Nana. Suatu ketika, Nana menemukan foto Tiger dengan seorang wanita yang kemudian dia gunakan untuk mengancam Sol. Keesokan harinya, Nana ditemukan meninggal.

7. ThirTEEN Terrors (2014)

7 Film dan Drama yang Dibintangi Sky Wongravee, Ada HormonesThirTEEN Terrors (dok. Viu/ThirTEEN Terrors)

Serial ThirTEEN Terrors menampilkan 13 kisah horor anak sekolah. Sky muncul sebagai support role di episode 4. Kisah dimulai dari pertengkaran Nae (Bank Thiti) dan Ibu Nae (Um Apasiri). 

Nae kabur dari rumah dan menginap di tempat Diew (Toptap Napat) bersama Gap (Sky Wongravee). Mereka melakukan permainan dengan menelpon acak nomor orang tak dikenal. Kemudian serangkaian panggilan aneh menimpa Nae dan ibunya.

Drama yang dibintangi Sky Wongravee di atas mungkin sudah tidak asing bagi kamu penggemar drama Thailand. Lima drama tersebut pernah ramai pada masanya. Bicara soal film, kamu sudah nonton The Lost Lotteries dan OMG! Oh My Girl, belum?

Baca Juga: 5 Fakta Sky Wongravee, Jadi Artis Terbaru GMMTV Nih!

freesia Photo Verified Writer freesia

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya