Penuh Perjuangan Cinta, 5 KDrama Ini Bikin Kamu Belajar Arti Mencintai

Agar senantiasa mendampingi pasangan saat suka dan duka

Menjalin hubungan percintaan tidak lepas dari kata pengorbanan dan kesetiaan. Saling berbagi suka dan duka serta selalu bersama-sama dalam menghadapi suatu masalah adalah salah satu makna dari sebuah kata cinta.

Selalu berusaha tegar ketika kesetiaan diuji atau senantiasa memberi support ketika pasangan berada di titik terendah dalam hidup, adalah pelajaran bagi kita untuk lebih mencintai pasangan. Seperti 5 drama Korea berikut, yang membuatmu belajar arti cinta yang sesungguhnya. Simak ya!

1. Bubblegum (2015)

Penuh Perjuangan Cinta, 5 KDrama Ini Bikin Kamu Belajar Arti Mencintaisoompi.com

Drama ini bercerita tentang Kim Haeng Ah (Jung Ryeo Won) yang sejak kecil diasuh oleh ibu dari Park Ri Hwan (Lee Dong Wook) karena orangtuanya telah meninggal. Beranjak remaja, Haeng Ah dan Ri Hwan mulai saling menyukai, tetapi ditentang oleh ibu Park Ri Hwan. 

Haeng Ah lantas berusaha melupakan rasa cintanya pada Ri Hwan karena rasa sayangnya terhadap ibu yang telah merawatnya. Keduanya saling melindungi dan selalu bersama saat suka dan duka layaknya saudara. Hingga ibu Park Ri Hwan pun, akhirnya menyetujui hubungan mereka meski butuh perjuangan panjang. 

2. One Spring Night (2019)

Penuh Perjuangan Cinta, 5 KDrama Ini Bikin Kamu Belajar Arti Mencintaiasianwiki.com

Tayang di MBC pada bulan Mei lalu, One Spring Night  bercerita tentang Lee Jeong In (Han Ji Min) yang memutuskan kekasihnya yang kaya raya namun berwatak arogan. Ia lebih memilih Yoo Ji Ho (Jung Hae In), seorang apoteker dengan status duda beranak satu yang baik hati.

Setelah memutuskan kekasihnya, Jeong In pun mulai menjalin cinta dengan Ji Ho meskipun sering mendapat tekanan dari keluarga dan mantan kekasihnya. Namun, Jeong In selalu berusaha bersikap tegar dan tak pernah menyesal memilih Ji Ho meski lelaki tersebut mempunyai banyak kekurangan.

Sedangkan Ji Ho selalu berusaha melindungi wanita tercintanya tersebut dan selalu bersyukur karena Jeong In telah memilihnya. Hingga akhirnya, hubungan mereka pun mendapatkan restu dari orang tua Jeong In.

3. Oh My Venus (2015)

Penuh Perjuangan Cinta, 5 KDrama Ini Bikin Kamu Belajar Arti Mencintaikbsworld.kbs.co.kr

Drama bergenre romantis yang mempunyai 16 episode ini tayang di KBS2 pada November 2015 lalu. Oh My Venus bercerita tentang Kim Young Ho (So Ji Sub), seorang pewaris perusahaan besar dan pelatih fisik internasional yang menjalin cinta dengan Kang Joo Eun (Shin Min Ah) wanita yang dilatihnya karena menderita obesitas.

Tak hanya selalu bersama-sama saat suka dan duka, Joo Eun selalu berusaha memberi kekuatan pada Young Ho ketika penyakit Osteosarcoma-nya kambuh. Bahkan, ketika Young Ho mengalami kecelakaan besar dan harus mendapat perawatan intensif selama setahun, Joo Eun selalu tegar menanti dan senantiasa memberi support pada Young Ho, meski tanpa bisa bertatap muka. 

Baca Juga: 10 Potret Yeo Jin Goo, Manager Kesayangan IU di KDrama Hotel Del Luna

4. It's Okay That's Love (2014)

Penuh Perjuangan Cinta, 5 KDrama Ini Bikin Kamu Belajar Arti Mencintaidramabeans.com

Drama SBS yang mempunyai 16 episode ini bercerita tentang Jang Jae Yeol (Jo In Sung) seorang penulis buku terkenal yang menjalin cinta dengan Ji Hae Soo (Gong Hyo Jin), seorang dokter psikiatri.

Hubungan cinta keduanya menjadi kisah menyedihkan ketika Jae Yeol menderita penyakit mental akut, skizofrenia. Tidak hanya sebagai dokter pribadi, Ji Hae Soo selalu senantiasa mendampingi Jae Yeol ketika dirawat di rumah sakit tempatnya bekerja. Ia berusaha sekuat tenaga menyembuhkan penyakit kekasihnya tersebut dan tetap tegar saat penyakit Jae Yeol justru semakin parah.

5. The Smile Has Left Your Eyes (2018)

Penuh Perjuangan Cinta, 5 KDrama Ini Bikin Kamu Belajar Arti Mencintaikpopmap.com

Tayang di channel tvN pada Oktober 2018 lalu, drama ini bercerita tentang Kim Moo Young (Seo In Guk), seorang pria misterius yang menjalin cinta dengan Yoo Jin Kang (Jung So Min), adik perwira polisi.

Suatu saat, Moo Young dicurigai sebagai tersangka pembunuhan hingga menjadi buronan. Namun, Jin Kang selalu berusaha mempercayai Moo Young dan membantunya mencari kebenaran meski selalu bertengkar dengan kakaknya. Ia juga selalu mendampingi Moo Young saat suka dan duka, termasuk saat kekasihnya tersebut sangat terpukul ketika mengetahui rahasia besar tentang kematian keluarganya.

Nah, itu tadi 5 KDrama yang bisa jadi inspirasi agar kita bisa belajar bagaimana cara mencintai pasangan. Ada yang udah pernah kamu tonton?

Baca Juga: 6 KDrama yang Menjadi Debut Aktor Keren, Wajib Banget Ditonton

Fuska Soewito Photo Verified Writer Fuska Soewito

Kapan tubuhmu belajar kerja keras kalau bukan sekarang?

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya