Puas Nonton James Bond, 8 Film Agen Rahasia Buat Selingan 007

Film-film ini penuh dengan kasus-kasus menarik!

No Time to Die sudah mulai rilis di bioskop. Film ini menandakan perjalanan agen 007 hingga film ke-25. Film ini menjadi ikonik karena menjadi laga terakhir Daniel Craig berperan sebagai agen rahasia di waralaba ini. Oleh karena itu, No Time to Die menjadi bentuk selamat tinggal kepada James Bond versi Daniel.

Sembari menaikkan antusias dengan film-film James Bond. Terdapat film-film bertema agen mata-mata lain yang dapat ditonton. Berikut daftar film agen rahasia selepas menonton No Time to Die.

1. The Man from U.N.C.L.E. (2015)

https://www.youtube.com/embed/CzYRlISYE8Y

Film ini menghadirkan sosok Henry Cavill ke dalam jangkauan film mata-mata. Henry sebelumnya sempat dicalonkan menjadi agen 007 untuk Casino Royale. Film ini bisa menjadi bayangan untuk melihat sosok Henry menjadi James Bond suatu saat nanti.

Film yang berangkat dari adaptasi serial ini mengangkat kisah kerjasama agen Amerika Serikat dan Uni Soviet. Kedua negara yang berseteru ini harus memecahkan kasus yang dinilai bisa mengacaukan kedamaian dunia.

2. The Bourne Ultimatum (2007)

https://www.youtube.com/embed/ZT2ZxjUjSo0

Bourne (Matt Damon) lupa dengan kehidupan masa lalunya. Suatu ketika, seorang reporter ingin membuat reportase tentang proyek yang dikerjakan Bourne di masa lalu. Ternyata, wawancara tersebut sedikit demi sedikit membuat ingatan Bourne kembali.

Imbas wawancara ini, Bourne yang sedang dikejar-kejar atas tuduhan spionase semakin gigih mencari tahu kondisi masa lalunya.

3. Men In Black (1997)

https://www.youtube.com/embed/vNUX30HA_ZM

Film ini menajdi film agen rahasia yang paling unik. James Edwards (Will Smith) dan agen K (Tommy Lee Jones) menjaga stabilitas dunia dari serangan alien. Mereka menjadi garda terdepan untuk bernegosiasi dan kontak langsung dengan alien. Mereka juga bertugas untuk mencegah alien-alien ini menyerang bumi dengan alasan apapun.

4. Kingsman: The Secret Service (2015)

https://www.youtube.com/embed/kl8F-8tR8to

Film agen rahasia ini mengangkat kisah Eggsy (Taron Egerton), anak seorang agen rahasia. Ayahnya wafat di medan pertempuran dan meninggalkan Eggsy dengan kehidupan yang tidak mengenakkan.

Ternyata, sekelompok agen mata-mata mengincar Eggsy untuk dijadikan anggota baru. Eggsy kemudian harus seleksi dan bertahan di sekolah pembinaan agen rahasia.

Baca Juga: Daniel Craig Pensiun Jadi 007, 5 Aktor Ini Calon Kandidat James Bond

5. Argo (2012)

https://www.youtube.com/embed/7K7yR_WLJe0

Film ini berangkat dari kisah nyata. Kondisi riil yang terjadi kepada enam pekerja kedutaan besar Amerika Serikat di Iran. Mereka harus berhasil dikeluarkan dari negara yang sedang bergejolak tersebut.

Seorang agen CIA, Tony Mendez (Ben Affleck) menggunakan tipuan dengan berpura-pura melakukan syuting di Iran untuk bisa mengeluarkan enam orang tersebut.

6. The Courier (2020)

https://www.youtube.com/embed/_cL4CaoIiEg

Film yang dibintang Benedict Cumberbatch ini turut berangkat dari kisah nyata. Berlatar pada masa perang dingin, Greville Wynne adalah pekerja sales di Inggris. Greville mendapat kabar dari agen rahasi Britania Raya untuk menyadap obrolan agen rahasia Uni Soviet. Greville ditunjuk karena bersifat persuasif.

7. Mission: Impossible - Fallout (2018)

https://www.youtube.com/embed/wb49-oV0F78

Film ini berkisah tentang agen rahasia bernama Ethan Hunt (Tom Cruise). Sebelumnya, Ethan sudah berhasil menangkap kepala dari kelompok teror Syndicate. Namun, mati satu tumbuh yang baru.

Kelompok teror baru, Apostles justru merebak ke permukaan. Membuat Ethan harus bekerja sama dengan agen CIA, August Walker (Henry Cavill) untuk bisa menghentikan upaya Apostles mencuri plutonium.

8. Salt (2010)

https://www.youtube.com/embed/QZ40WlshNwU

Evelyn Salt (Angelina Jolie) adalah sosok agen CIA yang sangat dihargai di tempat kerjanya. Bahkan, atasanya Ted Winter (Liev Schreiber) juga menganggap demikian. Namun, seorang agen rahasia Rusia tiba-tiba membeberkan nama sosok yang diduga akan membunuh presiden AS pada ibadah Minggu.

Nama pelaku tersebut adalah Evelyn Salt. Terancam untuk dikejar CIA, Salt melarikan diri dari kejaran agen rahasia AS. Seketika semua pihak bertanya, apakah selama ini Salt merupakan double agent?

Berikut daftar film yang bisa kamu tonton setelah menonton No Time to Die. Menurut kamu, film agen rahasia apa yang paling kamu sukai?

Baca Juga: Disebut Gantikan James Bond, Ini 10 Potret Lashana Lynch Agen 007 Baru

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya