9 Drama Korea Tahun 2018 Ini Pemeran Utamanya Idol KPop, Lho!

Jago nyanyi dan ngedance, terus ditambah akting, perfect~

Tahun 2018 akan berakhir sebentar lagi, drama-drama Korea di tahun 2018 beberapa pemeran utamanya adalah seorang idola KPop. Mulai dari anggota boy group EXO, 2PM hingga Highlight.

Ingin tahu lebih lanjut mengenai siapa-siapa saja idola KPop yang berkesempatan untuk menjadi pemeran utama di drama Korea tahun 2018 ini? Mari simak ulasan di bawah!

1. Hyungsik ZE:A di Suits

9 Drama Korea Tahun 2018 Ini Pemeran Utamanya Idol KPop, Lho!asianwiki.com

Drama hukum KBS berjudul Suits ini menggaet Park Hyung Sik sebagai salah satu pemeran utamanya setelah Jang Dong Gun. Park Hyung Sik sendiri berperan sebagai Go Yeon Woo, seorang pengacara yang memiliki ingatan yang tajam. Drama yang merupakan remake dari drama AS tahun 2011 ini tayang mulai April hingga tamat pada Juni 2018.

Park Hyung Sik atau Hyungsik adalah salah satu dari 9 anggota dari boy group Korea Selatan bernama ZE:A. Hyungsik memulai debutnya bersama ZE:A pada tahun 2010 dan memulai debut aktingnya pada 2012.

Berkat perannya di dalam drama ini, Hyungsik mendapatkan nominasi Excellence Award, Actor in a Miniseries pada ajang APAN Star Awards ke-6.

2. Suho EXO di Rich Man

9 Drama Korea Tahun 2018 Ini Pemeran Utamanya Idol KPop, Lho!mydramalist.com

Dalam drama Rich Man yang tayang di MBN ini, Suho berperan sebagai Lee Yoo Chan, seorang CEO perusahaan game yang memiliki kesulitan dalam mengenali wajah. Drama ini merupakan remake dari drama Jepang yang tayang pada tahun 2012. Sedangkan drama ini sendiri tayang pada Mei hingga Juni 2018.

Kim Jun Myeon atau Suho adalah leader dari boy group EXO. Suho memulai debutnya sebagai bagian dari EXO pada tahun 2012, bersama dengan 11 anggota lainnya (sebelum 3 anggota kemudian memutuskan untuk keluar dari EXO). Lalu Suho memulai debut aktingnya pada tahun 2016.

3. L Infinite di Ms. Hammurabi

9 Drama Korea Tahun 2018 Ini Pemeran Utamanya Idol KPop, Lho!asianwiki.com

Dalam drama hukum JTBC yang berjudul Ms. Hammurabi ini, L berkesempatan untuk menjadi pemeran utama bersama dengan aktris Go Ara dan aktor senior Sung Dong Il.

L berperan sebagai Im Ba Reun, seorang hakim yang memprioritaskan prinsip dan berpegang pada aturan. Drama ini diangkat dari novel karya Moon Yoo Seok yang terbit pada 2016. Ms. Hammurabi tayang pada Mei hingga Juli 2018.

Kim Myung Soo atau L adalah salah satu dari 6 anggota boy group Infinite. Sebelumnya Infinite beranggotakan 7 orang, namun pada 2017 salah satu anggotanya memutuskan untuk keluar dari grup. L memulai debut bersama Infinite pada tahun 2010 dan memulai debut aktingnya pada 2011.

Berkat perannya di drama ini, L mendapatkan nominasi Best New Actor pada ajang APAN Star Awards ke-6.

Baca Juga: Totalitas Bernyanyi, 7 Idol KPop ini Berhasil Bintangi Drama Musikal

4. Junho 2PM di Wok of Love

9 Drama Korea Tahun 2018 Ini Pemeran Utamanya Idol KPop, Lho!Twitter.com/JUNHO_FANID

Dalam drama gastronomi SBS berjudul Wok of Love ini Junho berperan sebagai Seo Poong, seorang pemuda dengan semangat tangguh yang memulai dari bawah untuk mencapai cita-citanya menjadi koki top. Pemeran utama lain di drama ini adalah aktor senior yaitu Jang Hyuk dan aktris Jung Ryeo Won. Drama ini tayang pada Mei hingga Juli 2018.

Lee Jun Ho atau Junho adalah anggota boy group 2PM. Junho memulai debutnya bersama 2PM pada tahun 2008 dengan 6 anggota lainnya, lalu pada tahun 2010 salah satu anggotanya keluar dari grup. Junho kemudian memulai debut aktingnya pada tahun 2013.

5. Doojoon Highlight di Radio Romance dan Let's Eat 3

9 Drama Korea Tahun 2018 Ini Pemeran Utamanya Idol KPop, Lho!dramabeans.com

Yoon Doo Joon atau Doojoon adalah anggota dari boy group Highlight yang sebelumnya bernama Beast. Di bawah nama Beast, Doojoon memulai debutnya pada tahun 2009, lalu setelah mereka tidak melanjutkan kontrak dengan agensi yang telah memperkenalkan Beast, maka anggota Beast sepakat untuk mengganti nama boy group mereka menjadi Highlight pada tahun 2017.

Pada tahun 2018, Doojoon memerankan dua peran utama di dua drama berbeda, yang pertama yaitu di drama SBS berjudul Radio Romance bersama Kim So Hyun yang tayang bulan Januari hingga Maret. Dalam drama Radio Romance, Doojoon berperan sebagai Ji Soo Ho, seorang aktor yang terbiasa dengan skrip namun akhirnya menjadi DJ radio di mana segala sesuatunya tidak ada yang berjalan sesuai rencana.

Lalu drama selanjutnya adalah Let's Eat 3, yang merupakan kelanjutan dari serangkaian serial drama Let's Eat milik tvN. Drama ini tayang pada bulan Juli hingga Agustus. Doojoon berperan sebagai Goo Dae Young yang mengalami kemerosotan pada usia 30an lalu untuk memulihkan keadannya lagi, dia mulai mengunjungi tempat makanan yang ia sukai pada usia 20an.

6. Eunwoo Astro di My ID is Gangnam Beauty

9 Drama Korea Tahun 2018 Ini Pemeran Utamanya Idol KPop, Lho!hancinema.net

Drama JTBC berjudul My ID is Gangnam Beauty ini diangkat dari webtoon karya Gi Maeng Gi yang dipublikasikan di Naver pada tahun 2016 sedangkan dramanya sendiri tayang mulai bulan Juli hingga September 2018. Eunwoo berperan sebagai Do Kyung Seok, seorang mahasiswa tampan yang cerdas juga kaya, tetapi menyimpan bekas luka emosional dari lingkungan rumahnya yang tidak bahagia.

Lee Dong Min atau yang lebih dikenal dengan Cha Eun Woo adalah anggota dari boy group Astro yang terdiri dari 6 anggota secara keseluruhan. Eunwoo memulai debutnya bersama Astro pada tahun 2016 sedangkan debut aktingnya sendiri dimulai pada tahun 2013 saat ia muncul di dalam film My Brilliant Life.

Selain menjadi pemeran utama di drama ini, Eunwoo juga berpartisipasi dalam mengisi soundtrack dengan menyanyikan lagu berjudul Rainbow Falling yang rilis pada 31 Agustus 2018.

Berkat penampilannya sebagai Do Kyung Seok, Eunwoo memenangkan nominasi Best New Actor dan Hallyu Star Award pada ajang Korea Drama Awards ke-11.

7. D.O EXO di 100 Days My Prince

9 Drama Korea Tahun 2018 Ini Pemeran Utamanya Idol KPop, Lho!soompi.com

D.O. berperan sebagai Lee Yeul dalam drama 100 Days My Prince, dengan Nam Ji Hyun sebagai lawan mainnya. Drama ini tayang di saluran kabel tvN dimulai pada bulan September hingga Oktober 2018.

Do Kyung Soo atau yang biasa dikenal sebagai D.O. adalah salah satu anggota dari boy group EXO. Sama seperti Suho, D.O. memulai debutnya bersama EXO pada tahun 2012 dan memulai debut aktingnya pada tahun 2014 setelah memerankan karakter pendukung di film berjudul Cart.

8. Sehun EXO di Dokgo Rewind

9 Drama Korea Tahun 2018 Ini Pemeran Utamanya Idol KPop, Lho!Twitter.com/weareoneexo

Pemeran utama dalam drama Dokgo Rewind ini adalah salah satu anggota dari boy group bernama EXO yaitu Sehun dengan memerankan tokoh bernama Kang Hyuk. Drama ini diadaptasi dari webtoon dengan judul yang sama yang ditulis oleh Meen dan diilustrasikan oleh Baek Seung Hoon. Drama berdurasi 10 menit ini tayang di layanan media Oksusu sejak 7 September 2018.

Oh Sehun atau biasa dikenal dengan Sehun memulai debutnya bersama EXO pada tahun 2012 dan pada tahun yang sama juga dia memulai debut aktingnya dengan muncul sebagai cameo di drama To the Beautiful You.

9. Junhyung Highlight di Coffee, Please

9 Drama Korea Tahun 2018 Ini Pemeran Utamanya Idol KPop, Lho!Twitter.com/HIGHLIGHT_STORY

Coffee, Please atau Coffee, Please Do Me A Favour adalah drama yang tayang di Channel A sejak 1 Desember yang lalu dan direncanakan akan memiliki 16 episode. Drama ini menceritakan Hyun Woo yaitu seorang penulis webtoon yang populer dan tampan namun tidak baik terhadap orang lain. Selain itu dia juga tidak percaya pada cinta.

Karakter Im Hyun Woo ini diperankan oleh Yong Jun Hyung atau biasa dikenal sebagai Junhyung Highlight. Junhyung memulai karirnya sebagai anggota Beast yang kemudian berganti nama menjadi Highlight. Dia memulai debut aktingnya pada 2012 dengan muncul sebagai cameo di drama Salamander Guru and the Shadows sebelum akhirnya pada tahun 2013 mendapatkan peran utama di drama Monstar.

Itulah 9 drama Korea yang tayang pada tahun 2018 dengan idol KPop sebagai pemeran utamanya. Kalian paling suka yang mana?

Baca Juga: Aktingnya Makin Matang, Ini 5 Rekomendasi KDrama Seo Kang Joon

Habibah Abdaliah Photo Verified Writer Habibah Abdaliah

Nyctophile

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya