5 Film dan Series Angkat Isu Dunia Politik, Ada Queenmaker!

Mau nonton yang mana dulu, nih?

Politik merupakan segala urusan dan tindakan ketatanegaraan atau kenegaraan baik berupa dalam bentuk kebijakan, siasat, dan sebagainya. Hal ini biasanya mengacu pada pemerintahan dalam negara ataupun terhadap negara lain. 

Politik menjadi pembahasan asyik untuk diikuti. Berhubung ini merupakan tahun politik, sepertinya lebih pas kalau maraton film bertema politik, bukan?

Bisa kamu jadikan pilihan tontonan saat musim berlibur, berikut rekomendasi film yang angkat isu politik. Hadirkan plot yang berbeda, lho!

1. Negeri Tanpa Telinga (2014)

5 Film dan Series Angkat Isu Dunia Politik, Ada Queenmaker!Negeri Tanpa Telinga (dok. Lola Amaria Production-Negeri Tanpa Telinga/Negeri Tanpa Telinga)

Negeri Tanpa Telinga disutradarai Lola Amaria. Film ini ditulis oleh Indra Tranggono dengan menampilkan Ray Sahetapy, Teuku Rifnu Wikana, Kelly Tandiono, Jenny Chang dan Lukman Sardi sebagai pemerannya.

Dirilis pada 14 Agustus 2014, film ini mengisahkan seorang tukang pijat bernama Naga yang banyak mendengar kisah kotor dunia perpolitikan dari para pelanggannya, mulai dari kisah praktik manipulasi uang hingga konspirasi besar dalam kampanye pemilu. Saking banyaknya mendengar kisah tersebut, Naga merasa jiwanya terancam hingga ingin merusak gendang telinganya.

2. The Ides of March (2011)

5 Film dan Series Angkat Isu Dunia Politik, Ada Queenmaker!The Ides of March (dok. Sony Pictures Entertainment/The Ides of March)

The Ides of March merupakan film drama thriller Amerika Serikat yang disutradarai George Clooney. Film ini diperankan oleh Ryan Gosling, George Clooney, Evan Rachel Wood, Philip Seymour Hoffman, Paul Giamatti, Marisa Tomei dan Jeffrey Wright. 

Film ini mengisahkan perjuangan seorang manajer deputi kampanye dalam mengumpulkan suara untuk pencalonan gubernur. Tidak semudah yang dibayangkan, la pun terlibat berbagai masalah yang rumit dan besar.

Hal menarik yang bisa di dapatkan dari film ini adalah penonton dapat mengetahui seputar proses dalam pemilu di Amerika Serikat. Menarik, bukan?

3. Siapa di Atas Presiden? (2014)

5 Film dan Series Angkat Isu Dunia Politik, Ada Queenmaker!Siapa di Atas Presiden? (dok. Mahaka Pictures/Siapa di Atas Presiden?)

Siapa di Atas Presiden? merupakan film Indonesia garapan Rahabi Mandra dan Hanung Bramantyo. Film yang masuk dalam seleksi Festival Film Asia Osaka 2014 ini dibintangi oleh Maudy Ayunda, Rizky Nazar dan Ray Sahetapy.

Film ini mengangkat isu situasi pemilihan umum presiden. Mengandung pesan tersirat, bahwa di atas presiden terdapat pimpinan partai politik pemenang pemilu yang dapat berkonspirasi untuk merebut kekuasaan pada penyelenggaraan pemilu selanjutnya.

Baca Juga: 6 Film Indonesia 2023 yang Di-remake dari Film dan Sinetron Jadul

4. Queenmaker (2023)

5 Film dan Series Angkat Isu Dunia Politik, Ada Queenmaker!Queenmaker (dok. Netflix/Queenmaker)

Queenmaker merupakan drama Korea yang disutradarai Oh Jin-seok. Drakor dengan 11 episode ini dibintangi Kim Hee-ae, Moon So-ri, dan Ryu Soo-young.

Drakor Netflix ini menceritakan perjuangan wanita karir yang tiba-tiba terjun ke dunia politik untuk menjadi Walikota Seoul. Ia bertujuan memperjuangkan hak para buruh dan kaum yang lemah.

Walaupun banyak berbagai rintangan seperti kandidat kuat lain, perbedaan pendapat, permainan uang, dan kekuasaan, hal itu tidak membuatnya mundur untuk memenangkan pemilu.

5. Autobiography (2022)

5 Film dan Series Angkat Isu Dunia Politik, Ada Queenmaker!Autobiography (dok. KawanKawan Media/Autobiography)

Autobiography merupakan film Indonesia garapan Makbul Mubarak. Film ini tayang pertama kali secara internasional di Festival Film Venesia pada 2 September 2022.

Film kejahatan ini dibintangi oleh Kevin Ardilova, Arswendy Bening Swara, Yusuf Mahardika, Lukman Sardi, Yudi Ahmad Tajudin dan Rukman Rosadi.  Film ini menggambarkan bahaya kekuasaan ketika berada di tangan yang salah, di mana sangat memungkinkan dimanfaatkan untuk melakukan apa pun yang dikehendaki tanpa mempertimbangkan nilai, adab, norma, dan keselamatan orang lain.

Penggambaran tersebut diperlihatkan dari hubungan antara asisten rumah tangga yang dimintai bantuan oleh majikannya dalam proses pencalonan bupati.

Politik tahun ini mulai hangat diperbincangkan. Meski kita anak muda, kita juga harus paham tentang isu politik yang berkembang di negara kita sendiri, lho. Semoga rekomendasi film dan serial tersebut bisa membuatmupenasaran dengan isu politik di Indonesia, ya!

Baca Juga: 5 Rekomendasi Film yang Mengangkat Sisi Gelap Industri Film

pratiwi wii Photo Verified Writer pratiwi wii

"Sebaik-baik manusia adalah yang bermanfaat bagi manusia lain" Instagram @hestipartwi_

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya