4 Fakta Karakter Nina di Merajut Dendam, Korban Selingkuh yang Tangguh

Laura Basuki jadi perempuan tangguh lewat karakter Nina

Laura Basuki dipastikan comeback lewat serial produksi Vidio bertajuk Merajut Dendam. Dalam serial tersebut, ia memerankan karakter bernama Nina.

Nina sendiri merupakan seorang istri dan ibu dari dua anak. Ia juga digambarkan sebagai sosok masa kini yang terlihat "sempurna", tapi ternyata tetap menjadi korban perselingkuhan. Seperti apa karakter yang dimainkan Laura Basuki dalam serial Merajut Dendam? Berikut empat faktanya.

1. Fokus pada keluarga kecilnya, Nina banting setir jadi ibu rumah tangga

4 Fakta Karakter Nina di Merajut Dendam, Korban Selingkuh yang TangguhLaura Basuki (tengah) di konferensi pers series Merajut Dendam (dok. Pribadi/Ines Melia)

Nina (Laura Basuki) adalah istri dari Rasya (Oka Antara). Dari pernikahan itu, Nina dikaruniai dua orang anak. Sebelum menikah dengan Rasya, Nina merupakan seorang pengacara di sebuah firma hukum. Namun, setelah menikah ia memilih lebih fokus pada keluarga kecilnya.

Sebagai seorang istri, Nina mengabdikan diri untuk menjadi seorang ibu rumah tangga. Ia juga masih menolak tawaran untuk bekerja kembali sebagai pengacara di firma hukum. Fokusnya kini hanya untuk keluarga, melayani suami, dan merawat anak-anaknya.

2. Perempuan yang selalu mendukung suaminya

4 Fakta Karakter Nina di Merajut Dendam, Korban Selingkuh yang TangguhLaura Basuki dan Oka Antara di konferensi pers series Merajut Dendam (dok. Pribadi/Ines Melia)

Kamu mungkin pernah mendengar istilah di balik laki-laki yang sukses ada perempuan hebat di belakangnya. Istilah itu sangat menggambarkan sosok Nina. Bagaimana tidak, ia begitu mendukung sang suami, bahkan membantu Rasya dalam menjalankan tugas-tugasnya.

Salah satu bentuk dukungan dari Nina adalah ketika ia membantu menyusun catatan persidangan untuk suaminya. Hal itu dilakukan Nina, agar Rasya lebih mudah membela kliennya di meja hijau.

Rasya sendiri memiliki sebuah firma hukum bernama Perdana & Partners. Selain itu, Rasya juga dikenal sebagai pengacara sukses yang kini ingin melebarkan sayapnya di dunia politik.

Baca Juga: 5 Fakta Perselingkuhan di Series Merajut Dendam, Siap Mengaduk Emosi

3. Padahal sempurna, tapi diselingkuhin

4 Fakta Karakter Nina di Merajut Dendam, Korban Selingkuh yang Tangguhcuplikan series Merajut Dendam (youtube.com/Vidio)

Nina digambarkan sebagai sosok "sempurna". Bagaimana tidak, ia digambarkan sebagai sosok yang tak hanya cantik, melainkan juga cerdas.

Menurut produser series Merajut Dendam, Sonya, karakter Nina sangat merepresentasikan perempuan masa kini. Karakternya juga relate dengan yang kerap terjadi pada perempuan-perempuan yang diselingkuhi pasangannya di dunia nyata.

 "Nina merepresentasikan wanita masa kini yang pintar, cantik, cerdas, tapi tetap mengutamakan keluarga dan suami. Ironisnya, walau sempurna, dia juga tetap diselingkuhi," ujar Sonya dalam konferensi pers series Merajut Dendam pada Kamis (12/10/2023).

Sonya juga menegaskan, dipilihnya Laura Basuki untuk memerankan sosok Nina bukanlah tanpa alasan. Menurutnya, Laura Basuki adalah representasi perempuan yang ada di masa kini.

"Laura Basuki represent women of today," tutup Sonya.

4. Nina bukan sosok yang pasrah dalam menghadapi perselingkuhan

4 Fakta Karakter Nina di Merajut Dendam, Korban Selingkuh yang Tangguhcuplikan series Merajut Dendam (youtube.com/Vidio)

Mungkin kamu berpikir bahwa sosok Nina akan digambarkan sebagai perempuan yang terlihat lemah, begitu tahu suaminya justru menduakannya. Nyatanya, sosok seperti itu tidak ada dalam diri Nina.

Mengetahui jika suaminya selingkuh, justru membuat Nina semakin tangguh. Menurut Laura Basuki, sosok Nina nantinya akan punya strategi sendiri sebagai seorang ibu dan istri di mana ia akan melakukan berbagai cara untuk mengatasi masalah dan menyelamatkan keluarganya

"Karakternya (Nina) adalah seorang istri yang punya strateginya sendiri, bagaimana dia mengatasi permasalahan yang menimpa keluarganya. Sambil dia menyelamatkan keluarganya juga, gitu," ujar Laura Basuki di konferensi pers series ini.

Karakter Nina yang diperankan oleh Laura Basuki di Merajut Dendam sudah mulai bisa disaksikan pada 13 Oktober 2023. Meski begitu, pastikan kamu sudah berusia 18 tahun ke atas untuk bisa menonton serial ini, ya.

Baca Juga: 5 Fakta di Balik Adegan Panas Oka Antara dalam Series Merajut Dendam

Ines Melia Photo Verified Writer Ines Melia

Dengan menulis saya 'bersuara'. Dengan menulis saya merasa bebas.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Zahrotustianah

Berita Terkini Lainnya