4 Kelebihan dan Kekurangan Film Aksi Laga Furiosa: A Mad Max Saga

Pernah nonton Mad Max: Fury Road? Tonton juga prekuelnya ini

Jakarta, IDN Times - Furiosa: A Mad Max Saga jadi prekuel dari film pendahulunya, Mad Max: Fury Road yang rilis pada tahun 2015 lalu. Kali ini jalan cerita pun lebih fokus pada sosok Furiosa yang dalam film sebelumnya menjadi rekan seperjuangan Max Rockatansky (Tom Hardy).

Mengikuti kisah perjalanan hidup Furiosa, apakah Furiosa: A Mad Max Saga akan seseru pendahulunya? Berikut review kelebihan dan kekurangannya.

1. Film blockbuster dengan sinematografi apik

4 Kelebihan dan Kekurangan Film Aksi Laga Furiosa: A Mad Max Sagacuplikan film Furiosa: A Mad Max Saga (dok. Warner Bros)

George Miller lagi-lagi memperlihatkan sentuhan-sentuhan dinamis dari film aksi laga yang kembali digarapnya. Dalam ceritanya, Furiosa: A Mad Max Saga masih punya adegan kejar-kejaran yang cukup intens, meskipun tak lebih banyak dari film pendahulunya.  Ketegangan makin ditingkatkan, tatkala berbagai adegan kekerasan juga mulai ditampilkan.

Adegan-adegan itu juga berhasil dibidik dengan baik, sehingga menghasilkan sinematografi apik dari film yang diperankan oleh Anya Taylor-Joy ini. Kepiawaan Simon Duggan sebagai sinematografer juga sukses memberikan kesan dan nuansa yang berbeda dari Mad Max: Fury Road.

2. Hadirkan kisah yang lebih kompleks untuk menjawab plot hole sosok Furiosa di Mad Max: Fury Road

4 Kelebihan dan Kekurangan Film Aksi Laga Furiosa: A Mad Max Sagacuplikan film Furiosa: A Mad Max Saga (dok. Warner Bros)

Secara garis besar, film Furiosa: A Mad Max Saga menjelaskan lebih lanjut tentang sosok Furiosa yang jadi teman seperjuangan Max Rockatansky di film sebelumnya. Kisahnya pun dibuat lebih kompleks sejak awal ceritanya. Dimulai dari Furiosa muda yang diculik dari "kampung halamannya" hingga akhirnya tumbuh menjadi gadis yang memendam rasa traumatisnya sendiri bertahun-tahun.

Kisah tentang bagaimana Furiosa bisa kehilangan salah satu tangannya, serta mengapa ia sangat berambisi untuk mengalahkan musuh bebuyutannya, Immortan Joe (Lachy Hulme), dibahas lebih lanjut dalam versi prekuelnya ini.

Baca Juga: Ada Berapa Post Credit Scene di Film Furiosa: A Mad Max Saga?

3. Sayangnya, alur cerita dalam filmnya tidak seimbang

4 Kelebihan dan Kekurangan Film Aksi Laga Furiosa: A Mad Max Sagacuplikan film Furiosa: A Mad Max Saga (dok. Warner Bros)

Perlu diketahui, bahwa alur cerita Furiosa: A Mad Max Saga dibagi dalam lima babak. Dua babak pertama, kamu akan disuguhkan dengan akting apik dari Alyla Browne yang memerankan sosok Furiosa muda. Barulah di babak ketiga hingga ending, Anya Taylor-Joy akan muncul sebagai Furiosa versi yang lebih dewasa.

Namun, hal yang disayangkan adalah mengenai babak awal filmnya yang berjalan lambat dan membosankan. Meskipun, peralihan cerita menuju ke babak ketiga, serta transisi mulus dari sosok Furiosa muda ke dewasa patut diapresiasi.

Barulah di babak ketiga ketika Anya Taylor-Joy muncul, alurnya mulai masuk ke babak yang lebih serius. Pace-nya pun mulai berubah menjadi lebih cepat, sehingga membuat adegan-adegan di dalamnya terasa lebih menegangkan dari dua babak awal. Hal ini tentu saja membuat alur ceritanya jadi tidak seimbang.

4. Kamu harus menonton sekuelnya, sebelum prekuelnya

4 Kelebihan dan Kekurangan Film Aksi Laga Furiosa: A Mad Max Sagaposter film Mad Max: Fury Road dan Furiosa: A Mad Max Saga (dok. Warner Bros)

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, jika Furiosa: A Mad Max Saga adalah prekuel dari Mad Max: Fury Road. Prekuel itu juga membahas lebih dalam sosok Furiosa yang muncul di film sebelumnya, serta menjawab beberapa plot hole yang belum sempat dijelaskan.

Mungkin awalnya tidak masalah untukmu untuk tak menonton Mad Max: Fury Road. Namun, hal yang perlu diketahui adalah jika tidak semua karakter dalam film dapat porsi pengenalan yang dalam. Hanya Furiosa dan Dementus (Chris Hemsworth) saja yang mendapatkannya.

Hal itu mungkin saja akan membuatmu bingung. Jadi, pastikan untuk menonton sekuelnya dulu, sebelum menyaksikan prekuelnya, ya.

Furiosa: A Mad Max Saga tidak punya adegan laga yang lebih padat dari film sebelumnya. Meski begitu, George Miller tampaknya ingin memperkenalkan "dunia baru", serta universe yang lebih luas lagi dari franchise film ini.

Baca Juga: Apakah Akan ada Sekuel Film Furiosa: A Mad Max Saga?

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya