Cuma 12 Episode, 5 KDrama Ini Wajib Masuk Daftar Tontonanmu

Semuanya baru tayang di 2020! #WaktunyaKorea #HypeIDN

Penikmat drama Korea tentunya tidak bosan-bosan untuk menonton setiap drama yang tayang di berbagai saluran tv Korea Selatan. Mulai dari drama romantis, komedi, bahkan sampai misteri sekalipun semuanya akan dijadikan bahan tontonan yang asyik ketika bersantai di rumah. 

Salah satu daya tarik dari drama Korea adalah jumlah episode penayangannya yang cenderung lebih singkat dan tidak membosankan. Tak jarang drama yang hanya berjumlah 12 episode membuat para penontonnya hanyut dalam cerita dan tidak sadar dramanya telah tamat. 

Di tahun 2020 ini, ada beberapa drama yang disuguhkan dengan jumlah 12 episode. Akan tetapi, alur cerita yang diciptakan pun tidak kalah menarik dengan KDrama biasanya yang berjumlah 16 episode. Drama-drama ini cocok ditonton buat para pencinta drakor yang sulit memiliki waktu luang. Tetap beraktivitas sambil menikmati drama-drama Korea yang sangat seru.

Berikut lima KDrama yang berjumlah hanya 12 episode yang wajib masuk daftar tontonanmu. Sudah nonton semuanya?

1. 365: Repeat the Year

Cuma 12 Episode, 5 KDrama Ini Wajib Masuk Daftar Tontonanmuinstagram.com/mbcdrama_now

KDrama 365: Repeat the Year telah tayang pada 23 Maret 2020 di stasiun tv MBC. Drama yang dibintangi oleh Lee Joon-hyuk, Nam Ji-hyun, dan Kim Ji-soo ini mengisahkan tentang beberapa orang yang saling berkaitan dan mengulang kembali kehidupannya satu tahun sebelumnya.

Ia bisa merubah keadaan di tahun yang lalu yang berkaitan pula dengan berubahnya masa depan. Siap-siap bermain teka-teki dan luangkan waktu jika ingin menonton drama ini. Sebab, setiap episodenya bisa membuatmu penasaran untuk melihat episode selanjutnya. 

2. Mystic Pop-up Bar

Cuma 12 Episode, 5 KDrama Ini Wajib Masuk Daftar Tontonanmuasianwiki.com

Drama Mystic Pop-up Bar telah tayang pada 20 Mei 2020 di stasiun tv JTBC. Drama yang dibintangi oleh Hwang Jung-eum, Yook Seung-jae, dan Choi Won-young ini berkisah tentang dendam masa lalu yang masih belum usai. Dendam seorang cenayang yang akhirnya membuat dirinya hidup menyelesaikan misinya selama beribu-ribu tahun.

Drama ini dikemas dengan menarik dengan menampilkan sistem pemerintahan akhirat yang modern. Hwang Jung-eum juga memakai hanbok yang didesain lebih menarik dan simpel. 

Baca Juga: Tangguh, 7 Wanita dengan Senapan di KDrama Ini Pesonanya Another Level

3. Dinner Mate

Cuma 12 Episode, 5 KDrama Ini Wajib Masuk Daftar Tontonanmukdramapal.com

KDrama Dinner Mate ini telah tayang pada 25 Mei 2020 di stasiun tv MBC. Drama yang dibintangi oleh Song Seung-heon, Seo Ji-hye, Son Na-eun, dan Lee Ji-hoon ini diadaptasi dari serial webtoon Daum yang berjudul Would You Like to Have Dinner Together?.

Drama yang mengisahkan kelainan psikologis seseorang yang cenderung terkurung dalam kisah cinta pertamanya. Kisah cinta mereka menjadi sangat sulit dan mengakibatkan munculnya rasa insecure. Kalau kamu menonton drama ini bisa mengerti dan memahami sedikit lebih jauh tentang persoalan cinta dan perasaan seseorang. Sudah ditonton?

4. My Holo Love

Cuma 12 Episode, 5 KDrama Ini Wajib Masuk Daftar Tontonanmuasianwiki.com

KDrama My Holo Love ini telah tayang pada 7 Februari 2020 di Netflix. Drama yang dibintangi oleh Koo Sung-hee dan Yoon Hyun-min ini mengangkat kisah wanita sukses yang menderita kelainan dalam mengenali wajah. Kemudian, secara tidak sengaja Ia menemukan kacamata holo yang mampu memvisualisasikan manusia.

Holo sangat mirip dengan penciptanya, Nando. Namun, sikap Nando sangat dingin dan tidak seramah Holo. Drama ini meskipun berlatar teknologi tetapi dikemas sangat ringan bahkan terkesan sebagai drama komedi-romantis. Saat menontonnya tentu kamu tidak akan kesulitan untuk memahami alurnya.

5. Team Bulldog: Off-Duty Investigation

Cuma 12 Episode, 5 KDrama Ini Wajib Masuk Daftar Tontonanmuasianwiki.com

KDrama Team Bulldog: Off-Duty Investigation ini telah tayang pada 23 Mei 2020 di stasiun tv OCN. Drama yang dibintangi oleh Cha Tae-hyun, Lee Sun-bin, Jung Sang-hoon, Yoon Kyung-ho, dan Ji Seung-hyun ini sukses menarik perhatian para pecinta drama detektif. Drama ini mengisahkan tentang polisi yang berkeinginan mengungkap kasus yang bertahun-tahun tidak terselesaikan.

Dengan bantuan team yang unik dan kocak, akhirnya penjahat kasus berantai yang diincarnya pun berhasil ditangkap. Meskipun drama ini bergenre misteri teka-teki dan berlatar kepolisian, kamu masih bisa tertawa dengan kocaknya tingkah laku team bulldog yang menggemaskan. Drama ini juga menjadi comeback Cha Tae-hyun setelah skandal yang menimpanya beberapa waktu lalu.

Itulah lima KDrama yang hanya berjumlah 12 episode dan wajib masuk daftar tontonanmu. Yuk, ditonton dramanya!

Baca Juga: 5 KDrama Ini Berlatar Perusahaan IT, Ada 'Start-Up' yang Mau Tayang!

isro ima Photo Verified Writer isro ima

Penikmat Sastra, Penonton Ulung, Hobi Makan.. Follow @isroima

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya