Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
poster drama ThamePo Heart That Skips a Beat (dok. GMMTV/ThamePo Heart That Skips a Beat)

ThamePo Heart That Skips a Beat adalah drama boys' love (BL) terbaru GMMTV yang akan segera tayang. Sejak awal pengumumannya, drama ini memang sudah mencuri perhatian Thaienthu. Sebab, drama ini menjadi debut jin couple baru, yakni William Jakrapatr dan Est Supha. Selain itu, ada para member boy group asuhan GMMTV, LYKN, yang debut akting di sini.

Nah, berikut ini IDN Times Community bagi jadwal tayang dan sinopsis drama ThamePo Heart That Skips a Beat. Kita simak bareng-bareng sampai selesai, ya. Keep scrolling!

1. Sinopsis ThamePo Heart That Skips a Beat

cuplikan drama ThamePo Heart That Skips a Beat (dok. GMMTV/ThamePo Heart That Skips a Beat)

ThamePo Heart That Skips a Beat mengikuti kisah Po (Est Supha) yang bekerja sebagai videografer di agensi hiburan. Atasannya menugaskan Po untuk mendokumentasikan momen-momen terakhir dari boy group terkenal, MARS, sebelum mereka bubar. Untuk melakukan tugasnya, Po selalu mengikuti di mana pun para anggota MARS pergi.

Po juga jadi dekat dengan Thame (William Jakrapatr), leader grup MARS yang sebentar lagi akan debut di Korea. Thame, yang sebenarnya tak ingin grupnya bubar, meminta bantuan Po untuk mendamaikan dia dengan anggota grup yang sebelumnya sudah berselisih. 

Awalnya rekan kerja, Thame dan Po jadi makin dekat dan makin mengenal satu sama lain. Sayangnya, perjalanan mereka gak mulus-mulus saja. Hubungan mereka ditentang oleh banyak pihak karena Thame adalah idola yang harus menjaga kehidupan pribadinya.

2. Daftar pemeran ThamePo Heart That Skips a Beat

poster drama ThamePo Heart That Skips a Beat (dok. GMMTV/ThamePo Heart That Skips a Beat)

ThamePo Heart That Skips a Beat diarahkan oleh Mui Aticha yang juga menyutradarai drama hits F4 Thailand: Boys Over Flowers (2021). Jadi, secara tak langsung, hal ini seakan memberikan jaminan kesuksesan yang sama untuk ThamePo Heart That Skips a Beat. Berikut daftar pemeran drama ThamePo Heart That Skips a Beat:

  • William Jakrapatr sebagai Thame,
  • Est Supha sebagai Po,
  • Lego Rapeepong sebagai Nano,
  • Hong Pichetpong sebagai Dylan,
  • Nut Thanat sebagai Jun,
  • Tui Chayatorn sebagai Pepper,
  • Drake Laedeke sebagai Te,
  • Samantha Melanie Coates sebagai Ming,
  • Ciize Rutricha sebagai Baifern,
  • Leo Saussay sebagai manajer MARS,
  • Namfon Kullanat,
  • Fah Yongwaree,
  • Joong Archen,
  • Ashi Peerakan.

3. Jadwal tayang ThamePo Heart That Skips a Beat

cuplikan drama ThamePo Heart That Skips a Beat (dok. GMMTV/ThamePo Heart That Skips a Beat)

Bersamaan dengan perilisan trailer resminya, GMMTV juga sudah mengumumkan jadwal tayang ThamePo Heart That Skips a Beat. Drama William dan Est ini dijadwalkan mulai mengudara pada 13 Desember mendatang dan tayang setiap Jumat malam. Nantinya, akan ada 13 episode yang akan menemani kamu memasuki weekend.

ThamePo Heart That Skips a Beat dianggap sebagai angin segar untuk industri drama BL karena plot ceritanya yang gak pasaran. Nantinya, drama ini akan ditayangkan di kanal GMM25 dan bisa kamu saksikan di Netflix. Bersabar sedikit lagi menunggu drama ini, ya!

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team