Film aksi-komedi parodi agen mata-mata Johnny English bakal kembali mengocok perut para penonton saat filmnya dirilis pada akhir bulan Oktober mendatang. Kali ini, si Johnny English yang diperankan oleh komedian Rowan Atkinson itu akan dipaksa kembali beraksi ketika dia tengah menikmati masa pensiunnya.
Soalnya, terdapat serangan siber yang membongkar identitas setiap agen rahasia yang sedang dalam penyamaran aktif di Inggris, kecuali tentu saja si Johnny English. Hal itu membuatnya sebagai satu-satunya orang yang harus melacak siapa peretas yang bertanggungjawab sekaligus membawanya ke pengadilan.
Terdengar seru kan sinopsisnya? Yuk kita tengok lebih lanjut film Johnny English Strikes Again, dirilis dari Screen Rant dan Comingsoon.net.