Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Kalau Kamu Dapat Kesempatan Sehari, Anggota Girlband Mana yang Mau Kamu Jadikan Pacar?

Sumber Gambar: allkpop.com

"Seandainya Tuhan berbaik hati mempertemukan kalian berdua menjadi sepasang kekasih, seandainya..."

 

Cewek cantik yang bertaburan di daftar girlband Korea kadang rasanya membuat kita pusing, kenapa cewek cantik terus berdatangan dan seakan tidak pernah habis stoknya. Boleh dong kali ini kita berandai-andai, kalau kamu diberi kesempatan sehari buat memilih kekasih di antara mereka semua, siapa yang bakalan kamu pilih untuk digandeng dan pamerkan ke teman-temanmu?

1. Girl's Generation

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/old/669c1-gb1_fashion-kidnet.jpg

Tiffany terkenal memiliki eye-smile yang membuat senyumnya semakin manis. Soal menyanyi, tidak perlu diragukan lagi karena dia juga merupakan salah satu main vocal di Girl's Generation. Soal fashion? Tuh coba lihat airport fashion-nya yang selalu berhasil membuat semua mata nggak bosan memandangnya. 

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/old/5894c-gb2_esdramawikia.jpg

Atau kamu mungkin memilih Taeyeon? Leader sekaligus penyanyi utama di Girl's Generation yang mampu tampil cute sekaligus seksi di berbagai kesempatan berbeda. 

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/old/afcbf-gb3_desktopwallpapers4me.jpg

Kalau kamu penyuka cewek yang tipenya kalem, lemah lembut dengan tipe keibuan, mungkin kamu bisa memilih Seohyun. Menjadi maknae (anggota paling kecil atau paling muda) di Girl's Generation ternyata tidak membuat dirinya kekanak-kanakan. Malahan, dia tampil sangat dewasa dan anggun di berbagai kesempatan. (Meski sisi imutnya tidak bisa hilang begitu saja!)

2. 4Minute

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/old/87049-gb4_soompi.jpg

Hyuna mungkin bisa jadi pilihanmu, guys, kalau kamu suka cewek yang cute namun seksi. Di satu sisi, Hyuna merupakan gadis yang polos dan kadang terlihat agak 'lemot' tapi jangan kaget saat melihatnya tampil di panggung. Wow! Super sexy!

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/old/3c0e8-gb5_karaholic.jpg

Kalau kamu penyuka cewek yang easy going dan tidak takut mengekspresikan dirinya, maka Jiyoon bisa jadi pilihanmu lho. Jiyoon yang menjadi rapper di 4Minute ini selalu tampil berbeda dibanding cewek lainnya dan dia tampak nyaman dengan dirinya sendiri.

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/old/8c28c-gb6_ceffanywordpress.jpg

Nah, kalau kamu cowok yang seneng cewek berwajah imut dan punya senyum yang manis, jangan ragu buat memilih Sohyun. Predikat cute maknae memang cocok buat diberikan ke Sohyun!

3. Girl's Day

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/old/f14d9-gb7_beautifulsonglyricsblogspot.jpg

Minah terkenal dengan personality-nya yang selalu ceria dan playful. Minah juga selalu terlihat percaya diri dengan kemampuan yang ia miliki walau terkadang membuat teman-teman Girl's Day lainnya menundukkan kepala karena malu. 

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/old/8f22a-gb8_beautifulsonglyricsblogspot.jpg

Salah satu anggota Girl's Day ini semakin lama semakin terlihat kecantikannya. Yura memiliki wajah yang cantik serta senyum manis. Kalau kamu senang dengan cewek bermata bundar dan tubuh ideal, nggak usah ragu untuk menggandeng Yura!

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/old/73c10-gb9_entasia.jpg

Hyeri merupakan anggota paling muda di Girl's Day dan ternyata memang benar, kalau kamu perhatikan, sebenarnya Hyeri punya sisi cute yang membuat cowok-cowok jadi melayang ketika melihat Hyeri.

4. Apink

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/old/0f66d-gb10_pinterest.jpg

Nama Naeun semakin meroket setelah ia tampil di acara bernama We Got Married bersama Taemin SHINee. Naeun adalah gadis yang lemah lembut dan selalu terlihat malu-malu. Rambutnya yang panjang juga sering tergerai membuat penampilannya semakin manis. 

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/old/9a569-gb11_pinterest.jpg

Ini dia, ketika sosok yang jago nyanyi, jago ngelawak dan 'urat malunya' sudah putus bercampur di tubuh satu cewek. Bomi memiliki senyum yang imut dan paras yang cantik. Teman-teman Apink pun sempat malu ketika Bomi tampil di acara bernama Weekly Idol dan berhasil mempermalukan dirinya sendiri (demi tujuan entertainment ya maksudnya!)

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/old/75ba9-gb12_minus.png

Eunji ini adalah salah satu penyanyi berbakat di dunia hiburan Korea Selatan. Dia juga telah merambah dunia akting berkat kemampuan aktingnya yang juga tidak bisa dianggap remeh. Cewek manis yang memiliki eye-smile ini ternyata juga difavoritkan oleh banyak cowok di Korea Selatan lho!

5. AOA (Ace of Angels)

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/old/3c624-gb13_allkpop.jpg

Jangan tertipu dengan wajah imut serta tubuh mungilnya, guys! Soalnya si Jimin ini ternyata adalah leader sekaligus rapper di girlband AOA. Buat kamu yang suka cewek dengan wajah imut berkemampuan 'garang', Jimin bisa jadi pilihan cewek nomor satumu.

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/old/cfce1-gb14_fanpop.jpg

Seolhyun mulai naik daun setelah AOA ikut meroket di tahun 2014. Parasnya boleh manis, namun kemampuan menari ditemani super hot body-nya bisa membuat cowok-cowok terpana.

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/old/806db-gb15_dkpopnews.jpg

Kalau kamu suka cewek yang memiliki wajah imut dengan kelakuan manis dan manja, Mina boleh kamu gandeng juga kok. Menjadi salah stau anggota yang muda di AOA mungkin membuat jiwa keimutan Mina terus berkembang dari hari ke hari. 

6. After School

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/old/c73f1-gb16_pinterest.jpg

Uee mungkin boleh saja memiliki muka yang imut karena pipinya yang bundar, namun dengan tubuh seksi dan kaki jenjang, kamu para cowok boleh berpikir dua kali buat menggandeng Uee.

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/old/50062-gb17_ttwigo.jpg

Nana After School terkenal dengan kaki jenjangnya dan smokin' body. Nggak cuma sukses membuat cowok berdecak kagum ketika melihat Nana, para cewek pun jadi ikutan pengen punya badan seperti dirinya. 

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/old/80d93-gb18_onehallyu.jpg

Lizzy selalu tampil ceria dan suka bermain di berbagai kesempatan. Di satu sisi, dia bisa tampil begitu seksi, namun di lain kesempatan, Lizzy yang berasal dari Busan ini juga bisa tampil imut dan menggemaskan. 

7. f(x)

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/old/9e9e6-gb19_fanpop.jpg

Buat kamu yang suka tipe cewek keibuan ditambah bonus, kemampuan atletis dan badan yang super elastis, Victoria boleh jadi pilihan pertamamu. Oh ya, dia bukan berasal dari Korea Selatan lho, tapi dari dataran Tiongkok. 

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/old/e1b93-gb20_pinterest.jpg

Krystal Jung yang merupakan adik dari Jessica Jung, mantan personil Girl's Generation ini juga bisa jadi pilihanmu kalau kamu suka tipe cewek cantik berwajah judes. Kalau nggak senyum, Krystal mungkin terlihat judes dan tidak ramah. Tapi setelah dia senyum, percaya deh senyumnya mampu membuatmu meleleh.

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/old/19a89-gb21_pinterest.jpg

Sulli yang juga pernah berakting di sebuah drama Korea ini terkenal memiliki senyum manis ditemani eye-smile-nya. Buat kamu yang suka cewek dengan tipe menyenangkan dan memiliki senyum manis, Sulli boleh kan duduk di peringkat pertamamu?

8. Miss A

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/old/f3985-gb22_pinterest.jpg

Suzy Miss A tidak perlu dipertanyakan lagi kecantikannya karena memang banyak cowok yang tertarik dengan dirinya. Dengan kulit mulus dan wajah cantik yang innocent, Suzy selalu mendapat tempat di hati cowok-cowok.

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/old/2ac4f-gb23_kpopstarz.jpg

Fei yang datang dari Tiongkok ini ternyata tidak hanya cantik dan seksi, dia juga jago banget memasak! Kemampuannya terpampang jelas di acara Masterchef Korea Selatan, ketika Fei berhasil meng-impress para juri. 

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/old/8cbce-gb24_lvkpopwordpress.jpg

Kecil kecil cabe rawit mungkin gelar yang cocok diberikan untuk Min. Dari luar, mungkin Min terlihat rapuh dan tidak berdaya, tapi sebenarnya Min adalah cewek yang mandiri lho, guys! 

9. Rainbow

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/old/c8d56-gb25_duvarkagitlarimobil.jpg

Jaekyung ternyata mewarisi gen bagus dari Mamanya. Wajah cantiknya baik menggunakan make-up maupun tanpa make-up benar-benar membuat banyak orang berdecak kagum. Tidak hanya wajah cantik, Jaekyung juga rajin merawat tubuhnya supaya tetap ideal. 

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/old/5d036-gb26_onehallyu.jpg

Kalau kamu suka cewek cantik namun memiliki kemampuan berolahraga yang 'super', Woori mungkin boleh kamu gandeng. Tubuh boleh cantik dan imut, tapi ternyata dirinya juga jago nge-rap dan olahraga.

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/old/ea0d0-gb27_pinterest.jpg

Hore, cowok yang suka cewek imut punya pilihan lagi nih. Hyunyoung mungkin boleh bertubuh mungil, tapi senyum manisnya bisa membuat cowok merasa memiliki dunia yang besar.

10. Secret

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/old/de587-gb28_onehallyu.jpg

Hyosung terkenal sebagai salah satu bagel girl di dunia hiburan Korea Selatan, maksudnya Hyosung dianugerahi wajah yang imut dan cantik dengan badan yang super seksi. Ia juga selalu tampak ceria di berbagai keadaan mengingat she has good personality.

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/old/50d52-gb29_pinterest.jpg

Jieun selalu tampil anggun dan keibuan di berbagai kesempatan. Ia juga cewek yang murah senyum dan berwajah cantik. Siap nggak jadi pacarnya Jieun?

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/old/9016b-gb30_pinterest.jpg

Sunhwa yang merupakan anggota Secret merupakan salah satu cewek cantik yang dianugerahi kulit putih bersih. Dia juga terkenal murah senyum dan blak-blakan. Mungkin beberapa cowok suka dengan cewek tipe Sunhwa karena akan merasa nyaman ketika si cewek nggak perlu bersandiwara.

11. SISTAR

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/old/59e3f-gb31_kpopstarz.jpg

Tubuh seksi. Suara serak-serak basah. Senyum manis. Bertalenta, baik di bidang tarik suara maupun dunia seni peran. Semuanya dimiliki oleh Hyorin. Kurang apalagi coba?

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/old/3fdd9-bora_soompi.jpg

Bora, rapper dari girlband SISTAR ini nggak hanya punya senyum manis dan paras cantik, Bora benar-benar memiliki kemampuan atletis, ditemani tubuh seksi dan kaki jenjangnya yang bikin setiap perempuan iri.

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/old/decc6-gb32_tumblr.jpg

Suara merdu dan tubuh yang seksi dimiliki oleh Soyou. Kemampuannya bernyanyi tidak perlu ditanyakan lagi, karena dia sudah melakukan duet dengan beberapa musisi lain dan juga menyumbangkan suaranya untuk original soundtrack di drama-drama.

12. T-Ara

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/old/b8c3a-gb33_picpostpostjung.jpg

Buat kamu yang suka cewek cantik bernuansa judes, Jiyeon mungkin bisa juga jadi kekasihmu. Kadang Jiyeon berlaku manja dan kekanak-kanakan yang bisa diterjemahkan sebagai salah satu keimutannya, namun di sisi lain, Jiyeon bisa tampil dengan seksi, anggun dan dewasa.

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/old/9eb45-gb34_tarakorean.jpg

Eunjung yang menjadi salah satu anggota dari T-Ara ini sering tampil dengan rambut pendek dan gaya sporty. Eunjung juga memiliki selera humor ketika ia tampil di beberapa kesempatan. 

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/old/5c0a8-gb35_koreanhairstyleblogspot.jpg

Bila kamu penyuka tipe cewek yang judes namun sekaligus imut, Boram ini boleh menjadi gandenganmu. Walau bertubuh mungil, ternyata hal itu yang menjadi nilai plus Boram karena dia jadi terlihat imut. 

13. Red Velvet

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/old/6b3f3-gb36_isaymyeolchiblogspot.jpg

Irene yang merupakan leader dari Red Velvet ini terkenal sebagai salah satu ulzzang (cewek atau cowok yang dianugerahi wajah cantik atau tampan tanpa operasi dan make-up). Ia selalu berhasil tampil lemah lembut dan mempesona di berbagai kesempatan. Belum lagi kalau dia mengembangkan senyum sejuta wattnya. 

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/old/0752d-gb37_allkpop.jpg

Wendy yang berasal dari Kanada ini memiliki kemampuan vokal yang super. Belum lagi tubuh indah dan abs di perutnya yang kadang mengintip dari balik crop top-nya. Wajah menyenangkan dan selalu berani tampil apa adanya juga jadi poin plus untuk Wendy.

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/old/ed57c-gb38_redvelvetkorea.jpg

Joy yang merupakan gadis kelahiran tahun 1997 ini bisa disebut sebagai giant maknae. Mungkin dia boleh menjadi yang paling muda di Red Velvet, tapi dengan tingginya yang menjulang dan senyum manis, Joy mampu tampil mempesona walaupun sisi imutnya akan selalu di sana. Mungkin sampai dia berdiri di depan pintu kedewasaan, kali ya?

 

Gimana, cowok-cowok? Kalau kamu disuruh memilih satu cewek saja buat jadi kekasihmu, siapa yang bakalan kamu pilih?

 

Apakah artikel ini berguna untukmu? Ayo bagikan ke teman-temanmu dan dapatkan Tablet Android Mito T330 atau Sony LED TV. Keterangan selengkapnya bisa kamu baca di www.idntimes.com/sharingiscaring.

Share
Topics
Editorial Team
Azka Pradipta Pramudya
EditorAzka Pradipta Pramudya
Follow Us