7 Konten Tjah Jeruksari Di-Notice Musisi Luar, Bruno Mars: Vibes!

Tjah Jeruksari kembali mencuri atensi netizen di media sosial, nih. Kali ini, grup yang beranggotakan bapak-bapak dari Desa Jeruksari, Pekalongan tersebut di-notice oleh Bruno Mars setelah memparodikan lagu terbarunya, “I Just Might” yang dirilis pada 9 Januari 2026 lalu.
Sebelumnya, konten-konten parodi dari Tjah Jeruksari memang kerap viral dan banyak disukai karena memiliki ciri khas tersendiri, dengan nuansa kocak serta visual sederhana.
Nah, ini pun bukan kali pertama konten mereka di-notice oleh musisi luar negeri, yang notabenenya merupakan musisi asli dari parodi lagu yang mereka bawakan. Penasaran konten parodi lagu Tjah Jeruksari mana saja yang sudah di-notice? Check it out!
1. Sudah ditonton sebanyak 2,2 juta kali di Instagram, konten parodi lagu “I Just Might” di-notice Bruno Mars dengan komentar “Vibes!”

2. Seb Barlow, bassist Neck Deep, bahkan sempat membagikan langsung konten parodi lagu “December” di Instagram Story-nya

3. Gak cuma Shindong, Heechul juga sempat notice salah satu konten parodi lagu Super Junior, Bonamana pada 11 Agustus 2025 lalu

4. Ada juga Central Cee yang pernah membagikan ulang konten parodi lagu “Lil Baby” melalui akun TikTok pribadinya

5. Tree cool, drummer Green Day juga sempat mengapresiasi Tjah Jeruksari dengan me-repost konten parodi lagu “ Boulevard of Broken Dreams” ke IGS-nya

6. Tjah Jeruksari sebut mimpi mereka jadi kenyataan saat konten parodi lagu “So Far Away” di-notice Avenged Sevenfold

7. Bahkan Chenle pernah memberikan emoji api untuk konten parodi lagu “BTTF (Preview) dari NCT Dream pada 3 Agustus 2025 lalu, lho Gokil!

Itu dia sederet konten parodi lagu Tjah Jeruksari yang di-notice langsung oleh musisi aslinya. Gak kaleng-kaleng, nih!

















