Comeback di The Marvels, 5 Film Brie Larson yang Sayang Dilewatkan! 

Siap kembali menyapa para penggemar MCU, nih

Menyambut Marvel Cinematic Universe (MCU) Fase 4, aktris Brie Larson kini siap membintangi sekuel film Captain Marvel yang bertajuk The Marvels. Disutradarai oleh Nia DaCosta, film tersebut akan turut menampilkan Monica Rambeau, anak dari sahabat Carol Danvers. 

Film Captain Marvel (2019) menjadi debut sekaligus film solo perdana Brie Larson di MCU. Sembari menunggu perilisan film The Marvels, berikut rekomendasi lima film Brie Larson yang sayang untuk kamu lewatkan. Check this out!

1. Room (2015) 

https://www.youtube.com/embed/E_Ci-pAL4eE

Diadaptasi dari novel karya Emma Donoghue, film Room menceritakan tentang Joy (Brie Larson), seorang perempuan yang menjadi korban penculikan. Ia dikurung di sebuah ruangan sempit selama bertahun-tahun. Joy pun menjadi korban pemerkosaan hingga memiliki seorang anak laki-laki. 

Film yang disutradarai oleh Lenny Abrahamson ini sukses mengantarkan Brie Larson meraih nominasi sekaligus memenangkan Oscar pertamanya untuk kategori Best Actress. Film Room juga mengantongi nominasi Oscar untuk kategori Best Picture, Best Director, dan Best Adapted Screenplay. 

2. Captain Marvel (2019) 

https://www.youtube.com/embed/Z1BCujX3pw8

Captain Marvel menjadi film ke-21 yang menghiasi jagat MCU. Berlatar 90-an, film ini membawa kita untuk mengenal asal-usul Carol Danvers, sang Captain Marvel yang merupakan salah satu superhero Marvel dengan kekuatan terbesar. 

Film Captain Marvel juga menghadirkan kisah awal pertemuan Carol Danvers dan Nick Fury serta menampilkan Monica Rambeau saat masih kecil. Film ini berhasil menduduki posisi ke-4 film terlaris 2019 dengan pendapatan lebih dari Rp15 triliun. 

Baca Juga: 7 Fakta Menarik Brie Larson, Pemeran Captain Marvel yang Inspiratif

3. Avengers: Endgame (2019) 

https://www.youtube.com/embed/TcMBFSGVi1c

Setelah membintangi film solo perdananya di MCU, Brie Larson kembali beraksi sebagai Captain Marvel dalam film Avengers: Endgame. Usai Thanos menghapus separuh kehidupan alam semesta, Avengers berjuang dengan kembali ke masa lalu untuk mendapatkan Infinity Stones. 

Film ini sukses menyuguhkan aksi pertempuran luar biasa Avengers melawan Thanos dan pasukannya. Film Avengers: Endgame berhasil mengeruk pendapatan hingga mencapai Rp39 triliun rupiah dan masuk nominasi Oscar untuk kategori Best Visual Effects

4. Kong: Skull Island (2017) 

https://www.youtube.com/embed/44LdLqgOpjo

Film Kong: Skull Island mengisahkan tentang sebuah tim ekspedisi bersama pasukan militer yang menjelajahi sebuah pulau misterius bernama Skull Island di Samudra Pasifik. Film ini menampilkan Brie Larson sebagai seorang fotografer bernama Mason Weaver. 

Selain Brie Larson, film Kong: Skull Island juga dimeriahkan Tom Hiddleston, Samuel L Jackson, John Goodman, dan John C Reilly. Film garapan Jordan Vogt-Roberts ini mendapat nominasi Best Visual Effects dalam ajang Oscar 2018.

5. Just Mercy (2019) 

https://www.youtube.com/embed/GVQbeG5yW78

Just Mercy disutradarai oleh Destin Daniel Cretton. Film biografi ini diangkat dari kisah nyata Bryan Stevenson (Michael B Jordan), seorang pengacara lulusan Harvard University yang menjadi pembela Walter McMillan (Jamie Foxx) yang dituduh melakukan pembunuhan. 

Dalam Just Mercy, Brie Larson berperan sebagai Eva Ansley yang mendirikan Equal Justice Initiative bersama Bryan Stevenson. Film ini sendiri diadaptasi dari memoar Bryan Stevenson berjudul Just Mercy: A Story of Justice and Redemption yang terbit pada 2014.

Untuk film The Marvels sendiri dijadwalkan tayang pada 17 Februari 2023 mendatang. Nah, lima film Brie Larson di atas bisa menemani kamu sambil menunggu film The Marvels rilis. Happy watching! 

Baca Juga: 10 Potret Pesona Brie Larson yang Kini Telah Genap Berusia 32 Tahun!

Kurniawan Pratama Photo Verified Writer Kurniawan Pratama

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya