Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Lirik Lagu I Say A Little Prayer - Glee Cast, Audio Dance Viral TikTok

Brittany, Quinn, dan Santana dalam serial Glee
Brittany, Quinn, dan Santana dalam serial Glee (dok. FOX/Glee)
Intinya sih...
  • Lirik lagu "I Say A Little Prayer" - Glee Cast berisi ungkapan kasih sayang dan rutinitas kecil dalam cinta abadi.
  • Makna lagu ini adalah tentang cinta yang penuh harapan, lembut, dan rapuh, serta bagaimana seseorang bisa menjadi bagian penting dalam kehidupanmu.
  • Lagu "I Say A Little Prayer" pertama kali dinyanyikan oleh Dionne Warwick pada 1967 sebelum di-cover oleh Aretha Franklin dan Glee Cast.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Kalau belakangan ini kamu lagi rajin buka TikTok, pasti tahu konten tiga orang sedang menarik menggunakan lagu "I Say A Little Prayer", kan? Kalau belum ketemu, coba cari sekarang juga, deh.

Dalam konten yang memakai lagu tersebut, tiga orang, yakni dua perempuan dan satu laki-laki, menari bergantian dengan tulisan "Two girls and the boy they bully". Bukan perundungan betulan, konten tersebut hanyalah gurauan belaka.

Lagu "I Say A Little Prayer" yang viral di TikTok bukan yang versi Aretha Franklin, melainkan remake dari serial Barat, Glee (2009—2015). Kalau masih asing, ini saatnya kamu mengetahui lirik lagu "I Say A Little Prayer" dari Glee Cast beserta maknanya.

1. Lirik lagu "I Say A Little Prayer" - Glee Cast

The moment I wake up
Before I put on my makeup
I say a little pray for you
While combing my hair now,
And wondering what dress to wear now,
I say a little prayer for you

Forever, and ever, you'll stay in my heart
And I will love you
Forever, and ever, we never will part
Oh, how I love you
Together, forever, that's how it must be
To live without you
Would only mean heartbreak for me.

I run for the bus, dear,
While riding I think of us, dear,
I say a little prayer for you.
At work I just take time
And all through my coffee break-time,
I say a little prayer for you.

Forever, and ever, you'll stay in my heart
And I will love you
Forever, and ever we never will part
Oh, how I'll love you
Together, forever, that's how it must be
To live without you
Would only mean heartbreak for me.

I say a little prayer for you
I say a little prayer for you

My darling believe me, (beleive me)
For me there is no one but you!
Please love me too (answer his pray)
And I'm in love with you (answer his pray)
Answer my prayer now babe (answer his pray)

Forever, and ever, you'll stay in my heart
And I will love you
Forever, and ever we never will part
Oh, how I'll love you
Together, forever, that's how it must be
To live without you
Would only mean heartbreak for me (oooooooooh)

2. Makna lagu "I Say A Little Prayer" - Glee Cast

Brittany, Quinn, dan Santana dalam serial Glee
Brittany, Quinn, dan Santana dalam serial Glee (dok. FOX/Glee)

Makna lagu "I Say A Little Prayer" adalah ungkapan kasih sayang tiada henti kepada seseorang. Karena begitu dalam, kamu bisa menemukan rutinitas-rutinitas kecil dalam liriknya. Lagu ini menggambarkan cinta yang penuh harapan dan lembut, tapi ada sisi rapuhnya juga.

Lagu ini memadukan kekaguman dengan sedikit kerinduan pada seseorang. Cinta di sini bisa mengisi hari-hari dengan cara yang hangat dan menenangkan.

Pada intinya, "I Say A Little Prayer" menggambarkan cinta abadi yang diam-diam mengisi "tangki cinta" seseorang dalam keseharian. Lagu ini menunjukkan bagaimana seseorang bisa menjadi bagian penting dalam kehidupanmu, sehingga rutinitas harian bisa jadi momen kasih sayang yang mengesankan.

3. Lagu "I Say A Little Prayer" pertama kali dinyanyikan oleh Dionne Warwick

Dionne Warwick dan Aretha Franklin
Dionne Warwick (instagram.com/therealdionnew) | Aretha Franklin (instagram.com/arethafranklin)

Kalau dari TikTok, kamu mungkin tahunya lagu "I Say A Little Prayer" adalah punya Glee Cast. Dalam serial besutan Ryan Murphy itu, lagu tersebut memang dinyanyikan oleh karakter Quinn, Santana, dan Brittany. Namun sebenarnya, itu hanyalah remake, karena Glee selalu meng-cover lagu musisi lain.

Lantas, siapa penyanyi lagu "I Say A Little Prayer" sebenarnya? Jawabannya adalah Dionne Warwick yang menyanyikan lagu tersebut pada 1967. Setahun kemudian, Aretha Franklin merilis versi cover dan menjadi hit Top 10 di beberapa tangga lagu, sehingga dinilai lebih sukses daripada penyanyi aslinya.

Hingga artikel ini ditulis, sudah ada 341 ribu konten yang menggunakan lagu "I Say A Little Prayer" dari Glee Cast. Apakah kamu tertarik membuat konten lucu pakai lagu tersebut? Mending segara aja, biar momennya dapet!

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Diana Hasna
EditorDiana Hasna
Follow Us

Latest in Hype

See More

Lirik Lagu I Say A Little Prayer - Glee Cast, Audio Dance Viral TikTok

18 Nov 2025, 23:19 WIBHype