Genap 36 Tahun, Ini 5 Prestasi Hebat Reza Rahadian di Industri Film

Bukti aktor nomor satu di Indonesia

Salah satu aktor papan atas Indonesia, Reza Rahadian, merayakan ulang tahunnya pada hari ini, 5 Maret 2023. Pada tahun ini, aktor berdarah Iran-Ambon ini genap menginjak usia 36 tahun, loh!

Reza memulai debut di industri film pada tahun 2007 lalu. Selalu tampil maksimal di setiap karakter yang ia bawakan, hingga kini pria kelahiran 1987 ini dijuluki sebagai aktor nomor satu di Indonesia.

Berikut sederet prestasi hebat yang telah diraih Reza Rahadian lewat karakter yang sukses ia perankan.

Baca Juga: 9 Aktris Jadi Istri Reza Rahadian di Film, Chemistry Juara!

1. Perempuan Berkalung Sorban (2009)

Genap 36 Tahun, Ini 5 Prestasi Hebat Reza Rahadian di Industri FilmReza Rahadian di film Perempuan Berkalung Sorban (doc. Dapur Film/Perempuan Berkalung Sorban)

Perempuan Berkalung Sorban merupakan film drama romantis bertema Islam yang dirilis pada 15 Januari 2009. Di film yang diadaptasi dari novel berjudul sama karya Abidah El Khalieqy ini, Reza berperan sebagai tokoh antagonis bernama Samsudin.

Lewat perannya sebagai Samsudin, Reza berhasil meraih piala citra pertamanya. Ia meraih penghargaan sebagai Pemeran Pendukung Pria Terbaik di Festival Film Indonesia 2009.

2. 3 Hati 2 Dunia 1 Cinta (2010)

Genap 36 Tahun, Ini 5 Prestasi Hebat Reza Rahadian di Industri FilmReza Rahadian di film 3 Hati 2 Dunia 1 Cinta (doc. Mizan Productions/3 Hati 2 Dunia 1 Cinta)

Pada tahun 2010, Reza kembali membintangi film yang diadaptasi dari novel. Kali ini ada film 3 Hati 2 Dunia 1 Cinta yang diangkat dari dua novel karangan Ben Sohib yang berjudul Da Peci Code dan Rosid dan Delia.

Film yang ditayangkan pada 1 Juli 2010 ini mengisahkan tentang cinta beda agama antara Rosid (Reza Rahadian) dan Delia (Laura Basuki). Rosid merupakan seorang pemuda muslim, sementara Delia adalah seorang gadis Katolik.

Film ini sukses meraih tujuh penghargaan di Festival Film Indonesia 2010. Salah satunya adalah penghargaan sebagai Pemeran Utama Pria Terbaik untuk Reza Rahadian.

Baca Juga: 9 Karakter Kuat Reza Rahadian di Film, Bukti Salah Satu Aktor Terbaik

3. Habibie & Ainun (2012)

Genap 36 Tahun, Ini 5 Prestasi Hebat Reza Rahadian di Industri FilmReza Rahadian di film Habibi dan Ainun (doc. MD Pictures/Habibi dan Ainun)

Salah satu film yang membuat nama Reza Rahadian semakin banyak dikenal adalah Habibie & Ainun. Film yang diangkat dari novel berjudul sama, karya Bapak Habibie mengenai kisah hidupnya bersama mendiang istrinya, Hasri Ainun Habibie ini sukses meraup lebih dari empat juta penonton.

Reza juga banyak sekali mendapat pujian atas perannya sebagai Bapak Habibie yang dinilai sangat hebat. Lewat perannya sebagai Presiden ketiga Indonesia ini, Reza sukses meraih piala citra ketiganya. Ia meraih penghargaan sebagai Pemeran Utama Pria Terbaik di Festival Film Indonesia 2013.

4. My Stupid Boss (2016)

Genap 36 Tahun, Ini 5 Prestasi Hebat Reza Rahadian di Industri FilmReza Rahadian di film My Stupid Boss (doc. Falcon Pictures/My Stupid Boss)

Perannya sebagai Boss Man di film My Stupid Boss menjadi salah satu bukti bahwa Reza adalah aktor serba bisa. Film komedi garapan Upi Avianto ini sukses ditonton oleh lebih dari 3 juta orang.

Selain sukses dari segi penonton, film ini juga sukses meraih tiga penghargaan di Festival Film Indonesia 2016. Salah satunya adalah penghargaan untuk Reza Rahadian sebagai Pemeran Utama Pria Terbaik, dan ini menjadi piala citra keempat yang telah diraih oleh Reza di sepanjang kariernya.

5. Rudy Habibie (2016)

Genap 36 Tahun, Ini 5 Prestasi Hebat Reza Rahadian di Industri FilmReza Rahadian di film Rudy Habibie (doc. MD Pictures/Rudy Habibie)

Reza kembali sukses memerankan tokoh Bapak Habibie di film Rudy Habibie yang disutradarai oleh Hanung Bramantyo. Film biopik tentang perjuangan Bapak Habibie menempuh pendidikan di Jerman ini meraih lebih dari 2 juta penonton.

Lewat perannya sebagai Rudy Habibie, Reza sukses meraih penghargaan sebagai Best Actor di Asia Pacific Film Festival ke-57 yang diselenggarakan di Phnom Penh, Kamboja pada tahun 2017. Penghargaan ini juga menjadikan Reza sebagai aktor pertama Indonesia yang sukses raih penghargaan Best Actor di Asia Pacific Film Festival.

Dari deretan prestasi hebat yang telah diraih Reza Rahadian di atas, itu sudah menjadi bukti bahwa Reza memang patut dijuluki aktor nomor satu Indonesia saat ini. Sekali lagi selamat ulang tahun untuk aktor kebanggaan Indonesia.

Baca Juga: 5 Karakter Reza Rahadian di Film dan Series Tahun 2022, Beragam Banget

Lulu SARIFAH Photo Verified Writer Lulu SARIFAH

Just survive somehow

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya