5 Fakta The Super Mario Bros Movie, Chris Pratt Sempat Dihujat

Sempat dikhawatirkan gagal, film ini malah laku keras

Tayang sejak Rabu (5/4/2023), The Super Mario Bros. Movie sukses masuk dalam jajaran film adaptasi video game terlaris sepanjang masa dengan pendapatan Rp5,6 triliun. Angka yang sangat fantastis untuk awal perilisan.

Sukses di pasaran, beragam fakta menarik ada di film garapan Illumination ini. Sebut saja film ini sempat dikecam hingga Chris Pratt, sang pengisi suara Mario, dihujat netizen. Berikut penjelasannya.

1. Misi penyelamatan yang berbeda

5 Fakta The Super Mario Bros Movie, Chris Pratt Sempat Dihujatcuplikan The Super Mario Bros. Movie (dok. Illumination/The Super Mario Bros. Movie)

Ada yang berbeda dari The Super Mario Bros. Movie, yakni premis ceritanya. Film adaptasi game Nintendo itu mengisahkan petualangan Mario yang dibantu Princess Peach dan Toad dalam menyelamatkan adiknya, Luigi, yang diculik oleh Bowser.

Hal tersebut berbeda dari versi game-nya, di mana sang putrilah yang berusaha diselamatkan oleh Mario. Sepertinya sang sutradara menginginkan warna baru dan cerita yang fresh dalam film tersebut.

2. Sejumlah aktor ternama jadi pengisi suara

5 Fakta The Super Mario Bros Movie, Chris Pratt Sempat DihujatAnya Taylor-Joy dan Chris Pratt pengisi suara The Super Mario Bros. Movie (instagram.com/anyataylorjoyinstagram.com/chrisprattpratt)

Walau tidak unjuk gigi di depan layar, sejumlah aktor ternama didapuk sebagai pengisi suara film ini. Sebut saja seperti bintang Marvel, Chris Pratt sebagai Mario, Anya Taylor-Joy sebagai Princess Peach. Ada juga Jake Black jadi Bowser si villain dan Keegan-Michael Key memerankan Toed.

Chris sendiri sudah langganan jadi pengisi suara animasi. Beberapa kreditnya sebagai dubber ialah film Onward sebagai Barley Lightfoot dan The Lego Movie 2 sebagai Emmet. Ia juga dikabarkan bakal menjadi voice actor film mendatang Garfield.

3. Chris Pratt sempat dihujat

5 Fakta The Super Mario Bros Movie, Chris Pratt Sempat Dihujatpotret Chris Pratt (instagram.com/prattprattpratt)

Saat belum tayang, The Super Mario Bros. Movie sempat menuai kontroversi. Chris Pratt selaku pengisi suara Mario dihujat dua kali. Pertama, ia disebut tidak layak mengambil posisi tersebut, karena bukan keturunan orang Italia. Kedua, ketika trailer dirilis, netizen menyebut suara Chris kurang bagus, karena terdengar seperti suara aslinya.

Dilansir ET, hal ini sampai membuat Chris cemas dan gugup, khawatir film tersebut bakal gagal di pasaran. Untungnya yang terjadi justru kebalikannya dan jebolan Guardians of the Galaxy itu akhirnya merasa lega.

"Ada banyak hujatan dan orang-orang berbicara tentang pemilihan pemerannya. Saya berpikir, ‘Ya, ampun. Saya harap film ini berakhir bagus.’ Kemudian, filmnya benar-benar berakhir bagus. Sangat melegakan. Saya sama gugupnya dengan orang lain bahwa film ini bakal kacau dan saya bersyukur itu tidak terjadi," ungkap Chris lewat wawancaranya dengan ET.

Baca Juga: Sinopsis The Super Mario Bros. Movies, Misi Menyelamatkan Luigi

4. Dikecam oleh pemeran Luigi versi live-action

5 Fakta The Super Mario Bros Movie, Chris Pratt Sempat Dihujatpotret John Leguizamo (instagram.com/johnleguizamo)

Pemeran Luigi dari versi live-action yang dirilis pada 1993 angkat suara terkait animasi ini. The Super Mario Bros. Movie memang diketahui bukan film pertama yang mengadaptasi game Mario Bros.

Lewat wawancaranya dengan TMZ, aktor The Menu itu kesal dengan produksi The Super Mario Bros. Movie yang tidak melibatkan aktor Latin, karena Mario dan Luigi merupakan karakter Italia. Hal ini membuatnya merasa orang Latin kurang terwakili di ranah sinema dan bahkan ia berkata tidak akan menonton animasi tersebut.

5. Jadi salah satu film adaptasi game terlaris

5 Fakta The Super Mario Bros Movie, Chris Pratt Sempat Dihujatcuplikan The Super Mario Bros. Movie (dok. Illumination/The Super Mario Bros. Movie)

Sempat diremehkan dan dianggap bakal jadi film gagal, The Super Mario Bros. Movie rupanya laku keras di pasaran. Film animasi yang digarap oleh Illumination itu sukses mengantongi Rp6,2 triliun di box office global. Angka yang fantastis untuk minggu pertama perilisan.

Hal ini berhasil membuat film tersebut masuk dalam jajaran film adaptasi video game terlaris sepanjang sejarah, menggantikan menggeser Sonic the Hedgehog 2 (2022) di posisi keempat. Apakah animasi ini bakal melengserkan Warcraft (2016) yang memimpin di posisi pertama?

The Super Mario Bros. Movie yang sempat dikhawatirkan bakal gagal, malah laku keras di pasaran. Kamu sudah nonton, belum?

Baca Juga: The Super Mario Bros. Movie, Fan Service yang Dibuat dengan Hati

fira padila Photo Verified Writer fira padila

lagi kuliah sastra inggris

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Zahrotustianah

Berita Terkini Lainnya