10 Aktor Down Syndrome yang Sukses Main Film dan Serial Hollywood

Ada yang main film The Hunger Games terbaru, lho!

Sebagian orang mungkin masih berpikir kalau orang dengan difabel tidak mampu melakukan aktivitas layaknya orang biasa. Nyatanya, banyak orang dengan difabel punya kemampuan istimewa juga.

Down syndrome merupakan salah satu difabel intelektual yang sering dipandang sebelah mata oleh banyak orang. Seseorang punya Down syndrome lantaran memiliki kromosom berlebih. Dilansir Centers Disease for Control and Prevention, orang dengan Down syndrome biasanya memiliki IQ (ukuran kecerdasan) di bawah rata-rata anak lain.

Meski punya hambatan, orang dengan Down syndrome juga bisa menjadi sosok hebat yang membanggakan, lho, misalnya aktor-aktor berikut ini. Kehadiran mereka di industri Hollywood berhasil mematahkan stigma buruk yang tersebar luas. Berikut beberapa aktor Down syndrome yang sukses main film dan serial Hollywood.

1. Jamie Brewer

10 Aktor Down Syndrome yang Sukses Main Film dan Serial HollywoodJamie Brewer dan Jessica Lange dalam serial American Horror Story. (dok. FX Network/American Horror Story)

Saat musim pertama American Horror Story dirilis pada 2011, penonton langsung kagum dengan salah satu pemainnya: Jamie Brewer. Pasalnya, perempuan kelahiran 5 Februari 1985 ini memiliki Down syndrome. Brewer hadir menjadi pemeran pendukung dengan dialog yang cukup padat. Ia juga muncul dalam beberapa episode pada musim berikutnya.

2. Evan George Vourazeris

10 Aktor Down Syndrome yang Sukses Main Film dan Serial HollywoodEvan George Vourazeris dan Skylar Gaertner dalam serial Ozark. (dok. Netflix/Ozark)

Serial Ozark terasa semakin menarik karena kehadiran sosok Evan George Vourazeris. Meski tidak dapat peran besar, pemeran Tuck ini cukup banyak dapat bagian pada beberapa episodenya. Serial dari Netflix ini sukses membuat namanya dikenal luas.

3. Zack Gottsagen

10 Aktor Down Syndrome yang Sukses Main Film dan Serial HollywoodZack Gottsagen dalam film The Peanut Butter Falcon. (dok. Roadside Attractions/The Peanut Butter Falcon)

Apakah kamu sudah nonton film The Peanut Butter Falcon (2019)? Film petualangan komedi ini banyak melibatkan bintang terkenal, seperti Dakota Johnson dan Shia LaBeouf. Namun, mereka bukan menjadi pemeran utama. Zack Gottsagen, aktor Down syndrome, ini berhasil tampil memukau sebagai pemeran utama.

4. Lily D Moore

10 Aktor Down Syndrome yang Sukses Main Film dan Serial HollywoodLily D Moore dalam serial Never Have I Ever. (dok. Netflix/Never Have I Ever)

Never Have I Ever (2017—2013) merupakan salah satu serial Netflix yang tengah populer dan tahun ini sudah masuk musim keempat. Setiap musimnya, serial ini selalu menghadirkan kejutan, salah satunya Lily D Moore. Ia muncul sebagai Rebecca Hall-Yoshida, saudari adopsi Paxton Hall-Yoshida (Darren Barnet).

 

5. Kassie Mundhenk

10 Aktor Down Syndrome yang Sukses Main Film dan Serial HollywoodJulianne Nicholson dan Kassie Mundhenk dalam serial Mare of Eeasttown. (dok. Warner Bros. Television Distribution/Mare of Eeasttown)

Kassie Mundhenk tampil manis sebagai Moira, anak dari Lori Ross (Julianne Nicholson) dalam Mare of Easttown (2021). Serial ini berkisah tentang aksi detektif Mare Sheehan (Kate Winslet) dalam memecahkan kasus pembunuhan di suatu kota kecil. Selain itu, serial ini juga menyabet empat piala Emmy dan menjadi serial terbaik 2021.

Baca Juga: Artis Hollywood yang Meninggal dengan Cara dan Pola yang Sama

6. Lauren Potter

10 Aktor Down Syndrome yang Sukses Main Film dan Serial HollywoodJane Lynch dan Lauren Potter dalam serial Glee. (dok. 20th Century Fox Television/Glee)

Kesuksesan dan kepopuleran serial Glee (2009—2015) masih terasa sampai sekarang dan sulit untuk dilupakan. Dalam serial tersebut, apakah kamu masih ingat dengan Becky Jackson? Ia adalah aktris dengan Down syndrome yang diperankan oleh Lauren Potter. Dalam Glee, Potter banyak beradu akting dengan Jane Lynch karena menjadi asistennya.

7. Noah Matthews Matofsky

10 Aktor Down Syndrome yang Sukses Main Film dan Serial HollywoodNoah Matthews Matofsky dalam film Peter Pan & Wendy. (dok. Disney+/Peter Pan & Wendy)

Diramaikan para aktor muda, Peter Pan & Wendy (2023) menjadi salah satu film favorit anak-anak tahun ini. Dari sekian banyak aktor, Noah Matthews Matofsky menjadi sosok yang paling disorot. Dilansir Virgin Radio UK, ia menjadi aktor Down syndrome pertama dalam sejarah yang membintangi film Disney.

 

8. Kevin Iannucci

10 Aktor Down Syndrome yang Sukses Main Film dan Serial HollywoodKevin Iannucci (paling kiri) dalam film Champions. (dok. Focus Features/Champions)

Kisah pada film Champions (2023) memang fokus pada tim basket difabel. Marcus (Woody Harrelson) terpilih menjadi sosok pelatih yang melatih mereka. Film ini juga melibatkan Kevin Iannucci, aktor Down syndrome yang menjadi salah satu anggota tim basket bernama Johnny.

9. Madison Tevlin

10 Aktor Down Syndrome yang Sukses Main Film dan Serial HollywoodWoody Harrelson dan Madison Telvin dalam film Champions. (dok. Focus Features/Champions)

Selain Kevin Iannucci, ada juga aktor Down syndrome lainnya dalam film Champions (2023), yakni Madison Tevlin. Ia mendapatkan peran yang sama sebagai anggota tim basket bernama Cosentino. Ini menjadi film pertamanya selama berkarier di industri Hollywood, lho.

 

10. Sofia Sanchez

10 Aktor Down Syndrome yang Sukses Main Film dan Serial HollywoodSofia Sanchez (instagram.com/the.sofia.sanchez)

Film The Hunger Games: The Ballad of Songbirds and Snakes (2023) jadi salah satu film yang ramai diperbincangkan pada November lalu. Selain memiliki cerita yang seru dan menegangkan, film prekuel ini menggaet aktor Down syndrome bernama Sofia Sanchez. Ia berperan sebagai Wovey, gadis muda yang mewakili salah satu distrik untuk mengikut permainan mematikan.

Sebagian besar aktor Down syndrome yang membintangi film dan serial Hollywood masih terbilang muda. Mereka berhasil membuktikan kalau difabel tidak menjadi halangan bagi mereka untuk meraih impian menjadi aktor. Mereka semua keren banget!

Baca Juga: 10 Film Hollywood Tayang Desember 2023, Wajib Nonton Wonka!

Mahdi Ghufron Hidayat Photo Verified Writer Mahdi Ghufron Hidayat

Terus belajar menjadi lebih baik lagi

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya