10 Film dengan Durasi 3 Jam selain Oppenheimer, Betah sampai Akhir!

Dijamin kamu tidak bakal tidur di sepanjang filmnya

Lama tak merilis film ke layar lebar, tahun ini Christopher Nolan kembali mengobati rindu para penggemar dengan merilis Oppenheimer (2023). Di balik kesuksesan film biografi dan sejarah ini, ternyata Oppenheimer memiliki durasi yang cukup lama, yakni 3 jam. Film ini mencetak sejarah baru bagi Nolan. Sebelumnya, film durasi terpanjangnya dipegang Interstellar (2014) dengan durasi 2 jam 49 menit.

Meski durasinya panjang, Oppenheimer berhasil dinobatkan sebagai salah satu film terbaik tahun ini. Tak tanggung-tanggung, para kritikus di IMDb memberikan skor 8,8/10 dan Rotten Tomatoes memberikan skor 93 persen. Bukan main memang!

Oppenheimer bukan menjadi satu-satunya film terbaik dengan durasi 3 jam. Jauh sebelum itu, ada juga beberapa film dengan durasi serupa yang sempat menghiasi layar lebar dan platform streaming. Selain Oppenheimer, berikut beberapa film terbaik berdurasi 3 jam.

1. Titanic (1997) kisahkan tenggelamnya kapal Titanic dengan ciamik. Namun, siapa sangka jika durasi film ini ternyata mencapai 3 jam 14 menit

10 Film dengan Durasi 3 Jam selain Oppenheimer, Betah sampai Akhir!Kate Winslet dan Leonardo DiCaprio dalam film Titanic. (dok. 20th Century Fox/Titanic)

2. Petualangan dalam The Lord of the Rings: The Return of The King (2003) seru banget. Saking serunya, tidak terasa dengan durasi 3 jam 21 menit

10 Film dengan Durasi 3 Jam selain Oppenheimer, Betah sampai Akhir!Elijah Wood dalam film The Lord of the Rings: The Return of The King. (dok. New Line Cinema/The Lord of the Rings: The Return of The King)

3. Memiliki durasi 3 jam 7 menit, King Kong (2005) mengajak penonton menjelajahi hutan liar hingga sampai ke perkotaan demi sosok hewan buas

10 Film dengan Durasi 3 Jam selain Oppenheimer, Betah sampai Akhir!Naomi Watts dalam film King Kong. (dok. Universal Pictures/King Kong)

4. Grindhouse (2007) sajikan aksi gore, narkoba, dan adegan telanjang dalam durasi 3 jam 11 menit. Film dewasa ini sukses banget pada masanya

10 Film dengan Durasi 3 Jam selain Oppenheimer, Betah sampai Akhir!Marley Shelton, Freddy Rodriguez, dan Rose McGowan dalam film Grindhouse. (dok. Dimension Films/Grindhouse)

5. The Wolf of Wall Street (2013) berdurasi 3 jam. Diangkat dari kisah nyata, film ini menceritakan broker saham kaya raya hingga jatuh terpuruk

10 Film dengan Durasi 3 Jam selain Oppenheimer, Betah sampai Akhir!Leonardo DiCaprio dalam film The Wolf of Wall Street. (dok. Warner Bros. Pictures/The Wolf of Wall Street)

Baca Juga: 9 Quotes J.R Oppenheimer Paling Ikonik di Film Oppenheimer

6. Berdurasi 3 jam, kisah asmara Adèle dan Emma tidak terasa. Perasaan haru dan bahagia campur aduk dalam Blue is the Warmest Color (2013)

10 Film dengan Durasi 3 Jam selain Oppenheimer, Betah sampai Akhir!Adèle Exarchopoulos dan Léa Seydoux dalam film Blue Is the Warmest Colour. (dok. Wild Bunch/Blue Is the Warmest Colour)

7. The Irishman (2019) diangkat dari kisah nyata tentang pembunuhan bayaran. Kisahnya dijelaskan secara rinci, tak heran jika durasinya 3 jam 29 menit

10 Film dengan Durasi 3 Jam selain Oppenheimer, Betah sampai Akhir!Robert De Niro dalam film The Irishman. (dok. Netflix/The Irishman)

8. Avengers: Endgame (2019) menjadi film terakhir beberapa anggota Avengers. Karena film terakhir, Marvel pun menghadirkan durasi 3 jam 1 menit

10 Film dengan Durasi 3 Jam selain Oppenheimer, Betah sampai Akhir!Robert Downey Jr. dalam film Avengers: Endgame. (dok. Walt Disney Studios Motion Pictures/Avengers: Endgame)

9. Avatar: The Way of Water (2022) berdurasi 3 jam 12 menit, namun karena visual pada filmnya sangat memanjakan mata, bikin kamu melek terus!

10 Film dengan Durasi 3 Jam selain Oppenheimer, Betah sampai Akhir!Kate Winslet dan Cliff Curtis dalam film Avatar: The Way of Water. (dok. 20th Century Studios/Avatar: The Way of Water)

10. Kisah petarung antara Komaram Bheem dan Alluri Sitarama Raju juara banget. Waktu 3 jam 7 menit tidak bakal terasa dalam RRR (2022)

10 Film dengan Durasi 3 Jam selain Oppenheimer, Betah sampai Akhir!Ram Charan dalam film RRR. (dok. DVV Entertainments/RRR)

Meski berdurasi panjang, film-film di atas dijamin tidak bakal bikin kamu tidur. Kamu pasti bakal ketagihan ingin menonton ulang terus. Kamu sudah menonton film dengan durasi 3 jam yang mana saja, nih? Gak ketiduran, kan?

Baca Juga: 13 Tokoh Ilmuan Fisika dan Matematika yang Muncul di Film Oppenheimer

Mahdi Ghufron Hidayat Photo Verified Writer Mahdi Ghufron Hidayat

Sedang belajar menjadi lebih baik lagi || IG: efrontwo

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya