Selain "Bad Boys for Life", 5 Film Vanessa Hudgens Ini Juga Penuh Aksi

Nomor tiga paling menegangkan banget!

Bintang ternama Vanessa Hudgens ternyata ikut hadir nih meramaikan film Bad Boys for Life yang sedang tayang di bioskop Indonesia ini. Dalam film tersebut, ia berperan sebagai Kelly yang merupakan rekan dekatnya Dorn (Alexander Ludwig) dan Rafe (Charles Melton). Untuk masalah aktingnya, tak perlu diragukan lagi deh pokoknya. Ia sudah menjadi seorang aktris lho sejak tahun 2002.

Setelah sukses membintangi film tersebut. Ada juga nih film yang hampir mirip dengan Bad Boys for life yang ia bintangi sebelumnya. Apakah kamu tahu apa saja filmnya? Daripada penasaran, yuk langsung simak aja daftar filmnya di bawah ini.

1. Sucker Punch (2011)

https://www.youtube.com/embed/9k10AzCcMOM

Sucker Punch merupakan film yang cukup hits pada tahun 2011 lalu. Film ini memiliki genre action, adventure, dan fantasy. Sucker Punch menceritakan tentang seorang gadis yang berupaya mencari cara agar bisa melarikan diri dari pusat rehabilitasi yang kejam. Jika ia ketahuan sama penjaganya, ia bisa langsung mati ditempat. Namun ada hal tersembunyi yang terjadi setelah itu. Para tokoh tersebut ternyata bisa pergi kemana saja lho, cukup dengan mengandalkan pikiran imajinasinya. Wah.. keren banget nih!

Film ini disutradarai oleh Zack Snyder, serta dibintangi oleh artis ternama seperti Emily Browning, Vanessa Hudgens, Abbie Comish, Jena Malone, Jamie Chung, dan masih banyak lagi.

Sucker Punch berhasil mendapatkan rating 6/10 dari IMDb.

2. Journey 2: The Mysterious Islands (2012)

https://www.youtube.com/embed/IVX7OidrkXQ

Kisah petualang nan seru hadir di dalam film The Journey 2: The Mysterious Islands. Film sekuel ini mengisahkan tentang Sean beserta ayah tirinya yang sedang mencari keberadaan pulau misterius yang diyakini bukan cerita kiasan semata. Dalam perjalan menuju pulau tersebut, mereka memakai helikopter dan dipandu oleh dua pemandu wisata, Kailani dan Gabato. Di tengah perjalanan, mereka mengahadapi dahsyatnya angin badai yang mempertaruhkan nyawa mereka.

Brad Peyton menjadi sutradara dibalik serunya film aksi petualangan ini. Film ini dibintangi oleh Dwayne Johnson, Vanessa Hudgens, Josh Hutcherson, Luis Guzmán, Michael Caine, dan masih ada lagi.

The Journey 2: The Mysterious Island berhasil memperoleh rating 5.8/10 dari IMDb.

3. The Frozen Ground (2013)

https://www.youtube.com/embed/PKKfUcGrLDU

The Frozen Ground merupakan salah satu film yang wajib banget untuk ditonton. Film ini didaptasi dari kisah nyata yang sangat tragis. Kisah tragisnya tersebut tentang aksi pembunuhan berantai dilakukan oleh Robert Hansen yang menewaskan sekitar 17 orang wanita dan memperkosa 30 wanita lainnya pada tahun 1970an dan 1980an, terang laman Anchorage Daily News.

Dari kejadian tersebut untungnya ada satu orang wanita yang selamat bernama Cindy Paulson. Wanita itu pun langsung menceritakan seluruh kejadiannya kepada pihak kepolisian hingga berhasil menyeret Robert Hansen ke jeruji besi.

Film ini disutradarai oleh Scott Walker dan dihadirin juga oleh bintang hollywood ternama seperti Nicholas Cage, Vanessa Hudgens, John Cusak, Dean Norris, Gia Mategna, dan masih banyak lagi.

The Frozen Ground berhasil meraih rating 6.4/10 dari IMDb.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Anime untuk Kamu yang Jatuh Cinta dalam Diam

4. Machete Kills (2013)

https://www.youtube.com/embed/DwbG64YC-vQ

Machete Kill merupakan film yang kental sekali dengan adegan action-nya. Cerita pada film ini pun tak lupa juga untuk memasukan sedikit lelucon. Selain itu, ternyata film ini merupakan film sekuel lanjutan dari Machete yang dirilis pada tahun 2010 yang lalu. 

Film ini mengisahkan tentang seorang tahanan bernama Machete yang mendapatkan tugas untuk menangkap sosok psikopat bernama Marcos Mendes. Selama menjalankan tugasnya, ternyata ia harus berhadapan terlebih dahulu dengan beberapa musuh kejam yang dikirim oleh psikopat tersebut.

Robert Rodriguez menjadi sosok sutradara atas proses pembuatan film ini. Tak hanya itu, film ini juga dibintangi artis papan atas seperti Danny Rejo, Demián Bichir, Amber Heard, Michelle Rodriguez, Lady Gaga, dan Vanessa Hudgens.

Machete Kills berhasil mendapatkan rating 5.6/10 dari IMDb.

5. Polar (2019)

https://www.youtube.com/embed/oMHwRal-AR8

Dan yang terakhir ada film yang diproduksi oleh Netflix. Film ini ternyata diadaptasi dari sebuah webcomic dengan judul yang sama seperti filmnya "Polar" karya Victor Santos yang terbit pada tahun 2012 silam.

Sekilas cerita dalam film ini menceritakan tentang seorang pensiunan yang memiliki keahlian luar biasa. Sosok dirinya ini dijuluki sebagai pembunuh paling hebat di dunia. Sebelum memutuskan untuk pensiun total, ternyata ia bergabung menjadi seorang pembunuh bayaran dan bersaing dengan pembunuh bayaran lainnya.

Film ini disutradarai oleh Jonas Akerlund, hingga dibintangi juga oleh artis ternama seperti Mads Mikkelsen, Vanessa Hudgens, Katheryn Winnick, Fei Ren, dan masih ada lagi.

Polar berhasil meraih rating 6.3/10 dari IMDb.

Jadi begitulah mengenai lima film Vanessa Hudgens yang penuh dengan aksi juga. Menurut kamu gimana nih dengan kelima film tersebut? Pastinya keren banget yah. Kira-kira kamu mau nonton yang mana dulu nih? Tulis di kolom komentar yah.

Baca Juga: 6 Daftar Sekuel Film Horor yang Siap Menghantuimu di 2020

Mahdi Ghufron Hidayat Photo Verified Writer Mahdi Ghufron Hidayat

Sedang belajar menjadi lebih baik lagi || IG: efrontwo

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya