7 Rekomendasi Film Karya Visinema Pictures, Sarat Makna Kehidupan!

#IDNTimesHype Pecinta film drama, mari merapat!

Kian hari, rumah produksi film Indonesia semakin berinovasi dan menghasilkan tayangan yang tak hanya bagus sinematografinya. Tetapi juga punya jalan cerita penuh makna dan padat akan pesan bagi penonton. Salah satunya adalah Visinema Pictures yang berdiri tahun 2008. 

Sejauh ini, rumah produksi tersebut telah merilis 17 film dan beberapa film lainnya yang masih dalam tahap produksi. Kebanyakan, film Visinema Pictures mengangkat isu nyata dalam kehidupan sehari-hari, sehingga bisa jadi pelajaran yang berharga bagi penonton. 

Nah, buat kamu yang penasaran, ada 7 rekomendasi film sarat makna kehidupan dari Visinema yang kudu kamu tonton. Simak langsung!

1. Cahaya dari Timur: Beta Maluku (2014)

https://www.youtube.com/embed/bE1aovBAbGo

Cahaya dari Timur: Beta Maluku adalah satu dari sedikit film berlatar Indonesia bagian timur. Film ini mengangkat kisah nyata tentang konflik yang sempat terjadi di wilayah Ambon. Tentang seorang pelatih sepak bola yang mencoba untuk menyelamatkan anak-anak di sana dari konflik agama. 

Namun, ketika tim mereka akhirnya bertanding di kejuaraan nasional, keputusan mengumpulkan anak-anak berbeda agama ini menjadi perpecahan dalam tim. 

Film ini wajib banget kamu tonton karena bisa belajar tentang kehidupan, bagaimana mengatasi isu sosial dengan hal yang sederhana. Kamu juga akan belajar untuk benar-benar mengamalkan Bhineka Tunggal Ika di manapun kamu berada.

2. Filosofi Kopi (2015)

https://www.youtube.com/embed/SIWtKj9j3sw

Filosofi Kopi merupakan film yang diadaptasi dari novel berjudul sama karya Dewi Lestari. Film ini sukses di berbagai ajang penghargaan, termasuk membawa nama Angga Dwimas Sasongko menjadi nominasi Sutradara Terbaik Festival Film Indonesia. Dari film inilah, kedai kopi dan aktivitas meminum kopi menjadi tren kala itu hingga kini. 

Filosofi Kopi bercerita tentang dua orang sahabat, yaitu Jody dan Ben, yang berjuang menyelamatkan kedai kopi mereka. Seorang investor kemudian datang untuk mendanai kedai tersebut, asalkan mereka bisa menyajikan kopi yang paling enak. Ben dan Jody pun memulai petualangan untuk mencari biji kopi terbaik.

3. Surat dari Praha (2016)

https://www.youtube.com/embed/fDQ_WRMfZlU

Film dengan latar belakang sejarah memang selalu menarik untuk ditonton. Surat Dari Praha dibintangi oleh Julie Estelle, Chiko Jericho, dan Tio Pakusadewo berkisah tentang seorang gadis yang berusaha keras untuk memenuhi wasiat ibunya, yaitu mengantarkan surat kepada seorang pria yakni mantan kekasih ibunya sewaktu muda, di kota Praha.

Di dalam film ini kita akan disuguhkan dengan keindahan kota Praha dan jalanan di kota Praha, lho. Walau begitu, konflik yang disajikan juga cukup nyata yakni mengangkat cinta masa lalu yang berpengaruh pada ketidakharmonisan keluarga. 

Baca Juga: 9 Film Indonesia Tentang Perselingkuhan yang Sukses Bikin Geregetan

4. Love For Sale (2018)

https://www.youtube.com/embed/QwRiAeGhXlU

Film Love For Sale berkisah tentang Richard (Gading Marten), pria setengah baya yang masih nyaman menjomlo walaupun hampir semua temannya sudah berkeluarga. Suatu hari, ia ditantang untuk membawa pacar di pernikahan temannya. Richard kemudian memakai jasa aplikasi Love. Inc yang membawanya berkenalan dengan Arini (Della Dartyan).

Film ini berhasil membuat Gading Marten memenangkan Piala Citra kategori Aktor Terbaik. Chemistry Gading Marten dan Della Dartyan yang ciamik ngebuat film ini bisa bikin baper penonton. Tak hanya perihal cinta, film ini sarat akan makna kehidupan yang bisa kita pelajari.

5. Keluarga Cemara (2018)

https://www.youtube.com/embed/sGaeDzD_3o0

Kalau ngomongin film keluarga terbaik, sepertinya masih jatuh kepada Keluarga Cemara. Efek nostalgia dan drama mengharu biru membuat film ini laku di pasaran. Ringgo Agus Rahman yang biasanya memerankan karakter lawak dan konyol, berhasil memerankan sosok fenomenal Abah dengan ciamik.

Tentu saja film ini sarat pesan tentang kehidupan dan hangatnya sebuah keluarga walaupun sederhana. Sudah nonton, belum?

6. Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini (2020)

https://www.youtube.com/embed/TcHh986XvI4

Film Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini merupakan adaptasi dari buku berjudul sama karya Marchella FP. Film yang lebih dikenal dengan sebutan NKCTHI ini sukses meraup satu juta penonton hanya dalam satu minggu penayangannya. Gokil!

Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini berkisah tentang kehidupan keluarga Narendra yang memiliki tiga orang anak. Keluarga ini tampak seperti keluarga sempurna dan bahagia, namun rupanya setiap anggota keluarga menyimpan lukanya tersendiri yang pada akhirnya meledak dan membongkar sebuah rahasia terdalam mereka.

7. Generasi 90an: Melankolia (2020)

https://www.youtube.com/embed/yoJuit12qVc

Film yang diadaptasi dari buku Generasi 90an karya Marchella FP ini menceritakan tentang kehilangan seorang anak dan kakak yang tak tergantikan. Film Generasi 90an: Melankolia secara epik menampilkan setting waktu tahun 2020 dengan perpaduan warna serta desain produksi yang kental nuansa 90an.

Memuat isu depresi pasca kehilangan orang yang dicintai, Generasi 90an: Melankolia wajib banget kamu tonton agar lebih aware dengan masalah kesehatan mental orang sekitar dan diri sendiri.

Itu dia tujuh rekomendasi film garapan Visinema Pictures yang sarat akan makna. Karena menonton film tak hanya dianggap sebagai hiburan, namun pelajaran tentang makna kehidupan juga. Yuk, nonton filmnya!

Baca Juga: 5 Film Biopik Indonesia tentang Perjuangan Perempuan, Inspiratif!

Marissa Zefanya Photo Verified Writer Marissa Zefanya

Muggle.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya