5 Kesalahan Terbesar Captain America di MCU, Ada yang Fatal!

Superhero ternyata juga berbuat salah

Superhero tidak luput dari kesalahan. Captain America yang dipandang sebagai pahlawan ideal serta selalu dianggap paling bijak dan benar pun kadang mengambil keputusan yang salah dalam hidupnya.

Untungnya, dia tidak menyerah dan selalu memperbaiki kesalahnya. Itulah mengapa Steve Rogers menjadi salah satu karakter terbaik di Marvel Cinematic Universe (MCU). Dari berbagai kesalahan yang dia perbuat, berikut kesalahan terbesar Steve Roger paling fatal.

1. Menyembunyikan Kebenaran dari Tony Stark

5 Kesalahan Terbesar Captain America di MCU, Ada yang Fatal!Steve vs Tony (dok. Marvel Studios/Captain America : Civil War)

Apa jadinya jika rekan kepercayaanmu menyembunyikan informasi yang kamu cari selama ini? Pasti sakit rasanya. Itulah yang terjadi dalam Captain America: Civil War (2016), saat Steve dengan sengaja tidak memberi tahu dalang di balik kematian kedua orangtua Tony Stark.

Hal tersebut semakin diperburuk saat terungkap bahwa pembunuh orangtua Tony adalah sahabat Steve sendiri, Bucky Barnes. Tidak cukup di situ Steve tidak dapat memberi konsolidasi yang solid, sehingga mengakibatkan pertempuran antara dirinya dan Bucky melawan Tony.

2. Tidak mempercayai Tony Stark

5 Kesalahan Terbesar Captain America di MCU, Ada yang Fatal!Captain America dan Iron Man berselisih (dok. Marvel Studios/The Avengers)

Masalah dalam Avengers: Age of Ultron (2014) sebenarnya bermula dari krisis kepercayaan yang terjadi antar anggota Avengers. Namun, yang paling jelas adalah rasa tidak percaya Steve kepada Tony Stark, apalagi setelah Tony tidak sengaja menciptakan Ultron.

Steve malah mempercayai Wanda yang di awal film adalah musuh mereka dan terlibat perkelahian saat mencoba menghentikan Tony menciptakan Vision. Pada akhirya Tony terbukti benar dan Vision menjadi kunci kemenangan Avengers dalam melawan Ultron.

3. Kukuh menolak Perjanjian Sokovia

5 Kesalahan Terbesar Captain America di MCU, Ada yang Fatal!Perjanjian Sokovia (dok. Marvel Studios/Captain America : Civil War)

Tidak sedikit yang menganggap aksi keras kepala Captain America di Captain America: Civil War (2016)  itu menjengkelkan. Bila dipikir kembali, setelah tragedi dalam misi terakhirnya di Africa itu menimbulkan puluhan korban jiwa tanpa ada pertanggung jawaban hukum dari para Avengers.

Alasan penolakan Steve memang masuk akal, tatpi saat dunia sedang merasa bimbang dengan eksistensi Avengers, membuat publik kembali percaya mungkin adalah hal terbaik. Lagipula, banyak cara mengupayakan masalah yang dipikirkan Steve dalam Perjanjian Sokovia untuk dapat terselesaikan bila dia mau mendengarkan dulu nasihat sahabatnya.

Baca Juga: 10 Karakter Hewan Ciptaan James Gunn di MCU dan DCEU, Gemesin Semua!

4. Menolak mengobarkan Vision

5 Kesalahan Terbesar Captain America di MCU, Ada yang Fatal!Thanos mengekstrak mind stone dari Vision (dok. Marvel Studios/Avengers: Infinity War)

Terkadang seorang superhero harus dihadapkan dengan membuat pilihan yang berat dan sulit. Dalam Avengers: Infinity War (2018), Captain America diberikan pilihan sulit, antara mengorbankan Vision demi menghancurkan Mind Stone atau melindunginya dari Thanos yang akan merebutnya. Steve memilih melindungi Vision.

Alhasil rencananya gagal total dan Thanos berhasil mendapatkan semua Infinity Stone dan melenyapkan setengah populasi alam semesta. Coba saja Mind Stone dihancurkan sebelum Thanos mendapat batu lainya, pasti rencananya akan tinggal angan-angan saja.

5. Menjalin asmara dengan Sharon Carter

5 Kesalahan Terbesar Captain America di MCU, Ada yang Fatal!Steve dan Sharon (dok. Marvel Studios/Captain America : Civil War)

Satu ini dampak skalanya lebih personal. Setelah tahu gebetannya di Captain America: The Winter Soldier (2014) adalah ponakanya Peggy dan bagaimana hubungan mereka terus berkembang seiring berjalanya waktu.

Hingga di akhir Avengers : Endgame (2019), Steve kembali ke masa lalu untuk memilih hidup bersama Peggy yang membuat Steve secara resmi telah menjalin asmara dengan ponakanya sendiri.

Dari kesalahan-kesalahan Captain America di atas, manakah yang menurutmu paling fatal bagi sang superhero? Tuliskan di komentar, ya!

Baca Juga: 5 Superhero MCU yang Tercipta dari Kecelakaan, Musibah atau Anugerah?

Mito Rudito Photo Verified Writer Mito Rudito

Menulis tentang hobi sambil meminum secangkir kopi perlahan menjadi rutinitas yang menyenangkan.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya