6 Superhero yang Paling Jago Bela Diri di DCEU

Jawaranya dalam seni bela diri

Superhero adalah orang dengan kekuatan lebih yang memutuskan untuk menggunakan bakatnya tersebut guna membela keadilan. Kekuatan yang dimaksud tidak harus superpower. Skill yang diasah sampai puncak juga bisa jadi modal menjadi superhero. Misalnya keahlian memanah, hipnotis dan juga bela diri.

Dalam franchise DCEU, beberapa superhero bahkan lebih mengandalkan kemampuan bela diri dibanding kekuatan super mereka. Tidak hanya level jalanan saja, bahkan anggota Justice League juga banyak yang ahli bela diri. Penasaran? Berikut superhero di DCEU dengan skill bela diri paling jago!

1. Judomaster

6 Superhero yang Paling Jago Bela Diri di DCEUJudomaster (dok. DC Studios/Peacemaker)

Judomaster menjadi pahlawan super hanya dengan menguasai seni bela diri Judo. Muncul pertama kali di komik DC Special War Series #4 (1965), Judomaster adalah salah satu karakter dengan kemampuan bela diri terbaik di komik DC. Karakter ini muncul di serial Peacemaker (2021) yang diperankan oleh aktor dan ahli bela diri asal Vietnam, Nhut Lee.

Dengan postur tubuhnya yang mungil, Judomaster mampu menghajar Peacemaker yang punya badan kekar dan jauh lebih besar darinya. Kemampuan Judo yang ia miliki cukup untuk menaklukkan duet maut Peacemaker dan Vigilante. Bahkan melucuti senjata mereka dengan mudahnya. Siapa lagi, nih karakter DCEU yang bakal dibanting oleh Judomaster? 

2. Batman

6 Superhero yang Paling Jago Bela Diri di DCEUBatman (dok. DC Studios/Justice League)

Batman adalah salah satu superhero paling ditakuti di DCEU. Padahal Batman hanyalah manusia biasa. Hal yang bikin doi berbahaya adalah kecerdasan, resource yang melimpah dan juga skill bertarung. Kenapa bisa sekuat itu? Ternyata sebelum menjadi Batman, Bruce Wayne pernah berlatih dengan League of Shadow hingga menjadi sekuat sekarang.

League of Shadow adalah organisasi pembunuh paling berbahaya dan mematikan. Kemampuan bertarung Batman terlihat jelas dalam film-film DCEU yang ia bintangi, khususnya Justice League (2017) dan Batman V Superman: Dawn of Justice (2016). Gaya bertarung Batman meliputi perpaduan dari  Ninjutsu, Shurikenjutsu, Muay Thai, Silat dan tinju.

3. Peacemaker

6 Superhero yang Paling Jago Bela Diri di DCEUPeacemaker (dok. DC Studios/Peacemaker)

Jika ditanya siapa superhero paling brutal di DCEU, jawabannya adalah Peacemaker. Christopher Smith adalah superhero yang sangat terobsesi menjaga perdamaian meski harus banyak membunuh orang. Selain jago menembak, Peacemaker adalah petarung yang mematikan.

Peacemaker mengandalkan postur tubuhnya yang masif dan kekar untuk bikin musuh kewalahan. Karakter yang diperankan oleh pegulat profesional, John Cena ini menggunakan teknik tinju dan gulat untuk bertarung. Menjelang akhir seri Peacemaker (2021), doi mampu mengalahkan karakter seperti Judomaster dan White Dragon dengan tangan kosong.

Baca Juga: 6 Superhero dengan Skill Bela Diri Terbaik di MCU, Jagonya Berantem!

4. Wonder Woman

6 Superhero yang Paling Jago Bela Diri di DCEUWonder Woman (dok. DC Studios/Wonder Woman)

Diana atau sering disebut Wonder Woman adalah ksatria terkuat dari bangsa Amazon. Meski punya kekuatan super, Wonder Woman lebih mengandalkan skill bertarung yang ditunjang dengan senjata-senjata sakti. Diana telah mendemonstrasikan beberapa teknik bela diri seperti Taekwondo, Capoeira, Muay Thai and juga Gulat Yunani di kedua filmnya.

Dalam film Wonder Woman (2017), Diana dengan mudah melumpuhkan banyak pasukan musuh dengan hanya skill bela diri tanpa mengandalkan kekuatan super. Selain bela diri tangan kosong, Diana juga mahir dalam menggunakan berbagai senjata seperti pedang, lasso, dan tombak. Dengan semua kemampuannya tersebut, tak heran jika doi mendapat julukan sebagai perempuan paling tangguh di DCEU.

5. Aquaman

6 Superhero yang Paling Jago Bela Diri di DCEUAquaman (dok. DC Studios/Aquaman)

Jason Mamoa menghidupkan superhero klasik Aquaman menjadi karakter yang garang. Selain telepati dan mengendalikan air, Aquaman versi DCEU juga mahir dalam seni bela diri yang didapatkan dari Nuidis Vulko sejak usia dini. Arthur mendemonstrasikan saat menghajar musuh-musuhnya di film ini.

Di film Aquaman (2018) Arthur dapat mengalahkan pasukan Atlantis dan Black Manta dengan bermodal tangan kosong. Selain tangan kosong, kemampuan Sojutsu atau seni bela diri menggunakan tombak dari Aquaman juga bukan main-main. Doi mampu mengalahkan Oceanmaster, yang notabene adalah petarung tombak terkuat di Atlantis dalam duel satu lawan satu.

6. Harley Quinn

6 Superhero yang Paling Jago Bela Diri di DCEUHarley Quinn (dok. DC Studios/Suicide Squad)

Harley Quinn mungkin bisa disebut sebagai antihero dibandingkan superhero. Namun, keterlibatannya dalam Task Force X di dua film Suicide Squad telah berhasil menyelamatkan bumi dari bencana besar. Harley adalah mantan rekan Joker yang kini bekerja menjadi superhero di bawah komando Amanda Waller.

Harley tidak memiliki kekuatan super ataupun senjata canggih, doi lebih mengandalkan gaya bertarungnya yang tidak biasa. Memiliki tubuh luwes dan atletik, Harley punya gaya bertarung akrobatik yang sering bikin musuh bingung dan kewalahan. Apalagi jika sudah dipadukan dengan tongkat bisbol ikonisnya itu.

Beberapa karakter di DCEU ini jadi bukti bahwa menjadi superhero tidak harus punya kekuatan super ataupun armor super canggih. Ternyata latihan keras dan meningkatkan skill malah jadi modal penting. Jika harus diadu, manakah yang skill bela dirinya paling jago?

Baca Juga: 5 Superhero DCEU dengan Skill Menembak Terbaik, Gak Pernah Meleset!

Mito Rudito Photo Verified Writer Mito Rudito

Menulis tentang hobi sambil meminum secangkir kopi perlahan menjadi rutinitas yang menyenangkan.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Hella Pristiwa

Berita Terkini Lainnya