10 Rekomendasi Drama Malaysia Romantis, Ada Rom-Com Juga

Drama Malaysia buat kamu yang lagi cari alternatif tontonan

Malaysia juga memiliki tayangan drama romantis yang ceritanya menarik untuk diikuti. Cerita dan konfliknya cukup seru sehingga sampai bikin geregetan sendiri.

Kalau kamu mencari alternatif tontonan dan tertarik menonton drama Malaysia, ini dia deretan rekomendasinya yang bisa kamu lirik.

 

1. Bila Hati Memilih Dia

10 Rekomendasi Drama Malaysia Romantis, Ada Rom-Com Jugarekomendasi drama Malaysia (dok. TV3)

Bila Hati Memilih Dia mengisahkan tentang Adra, mahasiswi yang baru saja lulus kuliah. Ibu tirinya, Melur, berniat menjodohkannya dengan Farhan. Namun, tawaran itu ditolak olehnya.

Cerita semakin menarik ketika Melur mencarikan kerja untuk Adra sebagai pengasuh anak dari duda bernama Nazril. Konflik mulai muncul dengan cara yang tak terduga.

2. Bisik-Bisik Gelora

10 Rekomendasi Drama Malaysia Romantis, Ada Rom-Com Jugarekomendasi drama Malaysia (dok. TV3)

Gadis desa bernama Banin Arumi jatuh cinta dengan Jad Izzuddin, pemuda yang ternyata memiliki banyak rahasia. Drama Bisik-Bisik Gelora ini mengikuti kisah cinta mereka. Namun, konflik terjadi ketika menjelang pernikahan mereka, orangtua Arumi meninggal dunia.

3. Melur untuk Firdaus

10 Rekomendasi Drama Malaysia Romantis, Ada Rom-Com Jugarekomendasi drama Malaysia (dok. TV3)

Dalam Melur untuk Firdaus menceritakan seorang perempuan bernama Melur yang dijodohkan dengan pria bernama Firdaus. Meski Melur telah menaruh hati saat pertama jumpa, sayangnya cintanya itu bertepuk sebelah tangan.

Hal ini disebabkan oleh Firdaus yang ternyata telah memiliki kekasih bernama Dee. Bagaimana nasib perjodohan mereka?

4. Bukan Kahwin Paksa

10 Rekomendasi Drama Malaysia Romantis, Ada Rom-Com Jugarekomendasi drama Malaysia (dok. TV3)

Kisah di drama Bukan Kahwin Biasa dimulai setelah seorang akuntan bernama Izz Rizqin mendapat email nyasar dari Dara Safiyah. Dari email salah sambung tersebut, hubungan keduanya terus berlanjut. Dara tidak percaya dengan cinta, tetapi mulai tertarik dengan sosok Izz.

5. Asalkan Dia Bahagia

10 Rekomendasi Drama Malaysia Romantis, Ada Rom-Com Jugarekomendasi drama Malaysia (dok. TV3)

Adira Imani selama ini tahu bahwa ia merupakan anak angkat. Dalam drama Asalkan Dia Bahagia, ia diceritakan memiliki perasaan kepada kakak angkatnya, Ikmal Reza. Ketika ibu angkatnya menjodohkan Adira dengan Haris Aryan, Ikmal Reza panik dan menyatakan perasaannya kepada Adira.

Baca Juga: 9 Film Horor Indonesia dengan Pemeran Utama Ratu Sinetron

6. 7 Hari Mencintaiku

10 Rekomendasi Drama Malaysia Romantis, Ada Rom-Com Jugarekomendasi drama Malaysia (dok. TV3)

7 Hari Mencintaiku mengisahkan tentang perjodohan yang dialami oleh Mia Adriana dan Khuzairi. Perjodohan ini dilatarbelakangi oleh Mia yang habis dibohongi oleh tunangannya, Khalil, yang tidak datang ke acara pernikahan.

7. Seadanya Aku

10 Rekomendasi Drama Malaysia Romantis, Ada Rom-Com Jugarekomendasi drama Malaysia (dok. TV3)

Kisah yang jadi plot utama drama Seadanya Aku berkutat pada Aufiya yang ditinggal calon suaminya saat hari H pernikahan. Zarul, sang sahabat, datang menyelamatkan Aufiya dengan naik pelaminan dan berpura-pura menjadi suaminya.

Hal ini membawa konflik yang pelik. Aufiya jadi serba salah. Lama kelamaan, ia mulai menyukai tunangan sahabatnya tersebut.

8. Dia Semanis Honey

10 Rekomendasi Drama Malaysia Romantis, Ada Rom-Com Jugarekomendasi drama Malaysia (dok. Astro)

Perjalanan cerita Dia Semanis Honey dimulai saat Ahnaf dan Hani dijodohkan oleh orangtuanya. Meski merasa tidak cocok, tetapi akhirnya mereka mulai terbiasa.

Konflik memuncak ketika menjelang hari pernikahan muncul drama orang ketiga. Bagaimana kelanjutan perjodohan ini?

9. Awak Sangat Nakal

10 Rekomendasi Drama Malaysia Romantis, Ada Rom-Com Jugarekomendasi drama Malaysia (dok. Astro)

Awak Sangat Nakal mengikuti kisah cinta segitiga antara Ernie Johanna, Johan Rizqin, dan Ain Humaira. Ernie yang merasa bosan dengan hidupnya yang monoton mulai menjahili Johan hingga terbit rasa suka. Sayangnya, saat itu Johan telah memiliki tunangan bernama Ain. Siapa yang akan Johan pilih?

10. Calon Menantu Tuan Rumah

10 Rekomendasi Drama Malaysia Romantis, Ada Rom-Com Jugarekomendasi drama Malaysia (dok. TV Okey)

Menceritakan tentang Kak Pah, seorang janda yang memiliki kos-kosan yang diisi oleh para perempuan. Putra semata wayangnya, Adam, telah memasuki usia pernikahan, tetapi belum mendapatkan calon.

Kak Pah berniat menjodohkan salah satu penyewa kos dan anak laki-lakinya tersebut. Siapa di antara mereka yang cocok?

Rekomendasi drama Malaysia ini punya keseruan konflik yang memuaskan. Sudah memutuskan mau nonton yang mana?

Baca Juga: 7 Potret Perbandingan Karakter Fired Up! vs Drama Korea Itaewon Class

Topik:

  • Zahrotustianah

Berita Terkini Lainnya