Kunto Aji: Musik Bisa Bantu Menenangkan Diri Selama Pandemik

Kunto Aji soal album Mantra Mantra yang sangat personal

Berbagai aktivitas banyak dilakukan untuk tetap menyibukkan diri selama masa pandemik. Mulai dari olahraga, masak, hingga maraton drama Korea bisa dicoba asal hati senang.

Lewat konferensi pers virtual bertajuk Ngobrolin #KataHati bersama JOOX Indonesia, Rabu (16/9/2020), Kunto Aji dan praktisi mindfulness, Adjie Santosoputro mengungkapkan kalau musik bisa jadi salah satu pilihan untuk menenangkan hati selama masa pandemik.

Bagaimana caranya? Yuk, simak informasi lengkapnya.

1. Musik jadi cerminan perasaan apa yang ada di hati seseorang

Kunto Aji: Musik Bisa Bantu Menenangkan Diri Selama Pandemikdok. IDN Times

Musik bisa jadi pilihan tepat sebagai media untuk meluapkan emosi dan perasaan yang dialami selama pandemik. Berbagai genre yang dihadirkan salah satunya bisa mewakili perasaan kamu saat ini.

Kunto Aji menyebutkan kalau musik punya pengaruh yang besar sekali terhadap mood seseorang. Apa yang orang dengar saat itu juga, bisa jadi merepresentasikan isi hati orang tersebut.

"Musik itu frekuensi dan badan kita terdiri dari 80 persen air. Air itu kalau terkena frekuensi jadi bergetar jadi memang musik itu dipercaya bisa jadi katarsis apa yang sedang kita rasakan, apa kata hati kita. Musik dengan perannya untuk menenangkan itu bisa membantu kita untuk berpikir lebih jernih," jelas Kunto Aji.

2. Pendengar jangan hanya sekadar mendengarkan musik, tetapi resapi pesannya

Kunto Aji: Musik Bisa Bantu Menenangkan Diri Selama Pandemikdok. IDN Times

Sedangkan menurut Adjie Santosoputro, art of listening diperlukan agar musik bisa mengulik kata hati seseorang.

Praktisi mindfulness ini mengungkapkan, kalau pendengar jangan hanya sekadar mengengarkan musik yang dia suka saja. Meresapi pesan yang disampaikan oleh musisi dan inti dari musik itu sendiri yang penting.

Baca Juga: Keren! 12 Musisi Indonesia Sukses Go International

3. Pilihan playlist #KataHati yang Kunto Aji dan Adjie Santosoputro banget

Kunto Aji: Musik Bisa Bantu Menenangkan Diri Selama Pandemikdok. IDN Times

Sebagai musisi, Kunto Aji juga punya susunan lagu yang menggambarkan kata hatinya pada masa-masa sekarang ini.

Namun, pelantun Terlalu Lama Sendiri ini tidak terlalu menspesifikasikan playlist lagu. Ia lebih suka mengeksplor dan mendengarkan lagu atau genre baru yang belum pernah ia dengar sebelumnya.

"Aku malah tidak membatasi, apalagi di masa pandemik ini ya. Aku punya waktu cukup banyak untuk mendengarkan musik. Jadi, aku malah menjelajah playlist. Jadi, aku bukan menciptakan playlist sendiri, malah lagi senang menjelajah," ujar Kunto Aji.

Sedangkan bagi Adjie, namanya yang dikenal sebagai praktisi mindfulness, suka dengan lagu-lagu bertempo lambat sebagai meditasi. Tapi rupanya Adjie sekarang ini berusaha untuk menyeimbangkan playlist musiknya dengan mendengarkan lagu-lagu lain.

"Banyak orang mengira kalau saya dengerin lagu yang adem-adem saja, yang selow. Ya, itu benar saya dengerin lagu yang selow. Tapi di sisi yang lain, saya berusaha menyeimbangkan playlist dengan lagu-lagu yang rock dan keras gitu. Kayak Dream Theatre juga saya dengerin," ujarnya.

Ia juga menambahkan kalau playlist musik yang seimbang juga penting untuk mengetahui apa kata hati yang sedang dirasakan saat itu juga.

"Genre lagu keras itu diperlukan, lembut juga diperlukan tapi dalam porsi yang pas. Itulah pentingnya bagaimana kita mendengar kata hati, karena dengan mendengar kata hati, kita bisa tahu keseimbangan kita ada di mana," jelas Adjie.

4. JOOX menyediakan playlist #KataHati yang pas dengan situasi mood kamu

Kunto Aji: Musik Bisa Bantu Menenangkan Diri Selama Pandemikdok. IDN Times

Di zaman serba digital seperti sekarang, playlist musik bisa kamu atur dengan mudah di platform streaming musik seperti JOOX.

Tapi kalau kamu tipe orang terima beres, JOOX sudah menyiapkan beberapa playlist #KataHati yang mungkin bisa menggambarkan isi hati kamu saat itu juga.

Head of Marketing & Communications JOOX Indonesia, Yuanita Agata menjelaskan kalau ada beberapa genre playlist yang telah dibuat dan siap kamu dengarkan.

"Teman-teman bisa pilih lagu mana yang bisa menggambarkan kata hatimu. Kita mengkurasi sederet lagu Indonesia dalam beberapa playlist yang cukup merepresentasikan kata hati kamu. Ada playlist Kata Hati Cinta, Kata Hati Sedih, Kata Hati Rindu, sampai Kata Hati Ambyar," ujarnya.

5. Album Mantra Mantra Kunto Aji juga dibuat sesuai dengan kata hati, lho

Kunto Aji: Musik Bisa Bantu Menenangkan Diri Selama PandemikInstagram.com/kuntoajiw

Kunto Aji merilis album Mantra Mantra pada 2018 lalu. Banyak yang bilang kalau album ini jadi salah satu karya terbaik dari musisi ini. Tak banyak yang tahu, ternyata album ini dibuat Kunto sesuai dengan kata hatinya saat itu.

"Mantra Mantra ini sendiri memang banyak kontemplasi momen-momen saya berpikir tentang permasalahan hidup, tentang kenapa kita dilahirkan dan segala macam. Mungkin terlihat sangat berat tapi aku menemukan jalannya untuk ditulis dan dituangkan dalam bentuk musik," katanya.

Kunto juga mengungkapkan kalau sembilan lagu yang ada di album ini sangat bersifat pribadi untuk dirinya.

"Tadinya belum punya keberanian untuk mengeluarkan ini. Selain temanya berat, untuk bisa menuliskan hal yang relateable, untuk diri saya sendiri terutama, itu kan sangat sulit. Oleh karena kita membicarakan masalah yang sangat kompleks," ujar Kunto

"Tapi akhirnya setelah belajar juga tentang mindfulness, belajar mendengarkan kata hati, belajar untuk memelihara kesehatan diri sendiri jadi tahu kalau musik ini jadi medium untuk bisa merasakan kehidupan," lanjutnya.

Nah, itu lah mengapa musik menjadi salah satu media yang penting untuk melepas stres di kala pandemik seperti ini. Musik memang tak pernah terlepas dari emosi dan hati, jadi siapkan playlist yang sesuai dengan kata hati kamu yuk.

Baca Juga: Bikin Nangis, Ini Lirik Menyentuh "Pilu Membiru" dari Kunto Aji

Topik:

  • Zahrotustianah

Berita Terkini Lainnya