10 Fakta Conan O'Brien, Host Amerika Tersukses Lulusan Kampus Harvard

#IDNTimesHype Komedian sekaligus host yang punya IQ 160 

Akan sangat kurang rasanya, jika membahas soal talkshow Amerika ternama namun tak menyinggung nama Conan O'Brien. Sosok yang begitu cerdas dan dikenal sebagai salah satu pembawa acara tersukses di Amerika, Conan yang merupakan alumni Universitas Harvard ini termasuk selebritis yang memiliki otak encer.

Dengan IQ setinggi 160, membuat nama besar Conan O'brien kerap bersanding dengan nama-nama orang penting di dunia seperti Albert Einstein dan Stephen Hawking. Cerdas dan mampu mengolah materi lawakan dengan baik, inilah kesepuluh fakta menarik tentang Conan O'brien.

1. Bernama asli Conan Christopher O'Brien, ia lahir pada 18 April 1963 di Brookline, Massachusetts, Amerika Serikat

10 Fakta Conan O'Brien, Host Amerika Tersukses Lulusan Kampus Harvardinstagram.com/teamcoco

2. Dilansir IMDB, Conan mempunyai sejumlah nama panggilan akrab. Di antaranya adalah, Consie, Coney, Coco, dan Big Red

10 Fakta Conan O'Brien, Host Amerika Tersukses Lulusan Kampus Harvardinstagram.com/teamcoco

3. Namun di antara banyaknya nama panggilan akrab tersebut, yang paling sering digunakan untuk menyapanya adalah nama "Coco"

10 Fakta Conan O'Brien, Host Amerika Tersukses Lulusan Kampus Harvardinstagram.com/teamcoco

4. Dan tahukah kamu? Coco merupakan nama panggilan yang diberikan oleh aktor senior Tom Hanks, lho!

10 Fakta Conan O'Brien, Host Amerika Tersukses Lulusan Kampus Harvardinstagram.com/teamcoco

5. Episode favorite-nya adalah "Marge vs the Monorail", ia pernah jadi penulis sekaligus produser untuk serial kartun The Simpsons

10 Fakta Conan O'Brien, Host Amerika Tersukses Lulusan Kampus Harvardinstagram.com/teamcoco

Baca Juga: 7 Artis Hollywood Ini Pernah Jadi Kameo dalam MV Sebelum Terkenal

6. Lulusan magna cum laude dari Harvard University ini, sangat aktif dalam kegiatan jurnalistik sejak ia masih duduk di Sekolah Menengah Atas

10 Fakta Conan O'Brien, Host Amerika Tersukses Lulusan Kampus Harvardinstagram.com/teamcoco

7. Bahkan, saat ia bersekolah di Brookline High School, Conan menduduki posisi sebagai Redaktur untuk surat kabar sekolahnya

10 Fakta Conan O'Brien, Host Amerika Tersukses Lulusan Kampus Harvardinstagram.com/teamcoco

8. Dari pengalaman aktif jurnalistik sejak sekolah, gak mengherankan jika Conan pernah menjabat sebagai Presiden untuk The Harvard Lampoon 

10 Fakta Conan O'Brien, Host Amerika Tersukses Lulusan Kampus Harvardinstagram.com/teamcoco

9. Lulus dari Harvard, Conan pindah ke Los Angeles dan memulai kariernya sebagai tim penulis sketsa komedi Not Necessarily the News di stasiun televisi HBO

10 Fakta Conan O'Brien, Host Amerika Tersukses Lulusan Kampus Harvardinstagram.com/teamcoco

10. Punya acara Podcast, Conan juga telah merilis acara podcast-nya sendiri sejak tahun 2018 yang bertajuk Conan O'Brien Needs a Friend

10 Fakta Conan O'Brien, Host Amerika Tersukses Lulusan Kampus Harvardinstagram.com/teamcoco

Nah, itulah dia sederet fakta menarik dari salah satu pemandu acara tersukses di Amerika Serikat, Conan O'brien. Memiliki deretan prestasi sejak remaja dan menjadi lulusan magna cum laude dari Harvard University dengan IQ 160, kita belajar banyak darinya. Salah satunya adalah ilmu pengetahuan dan bakat alami dapat membawa kita ke jalan kesuksesan jika terus bekerja keras di bidang yang kita cintai mulai sekarang. Semangat!

Baca Juga: Dulunya Hidup Melarat, 10 Artis Hollywood Ini Kini Tajir Melintir!

Cacha Aliescha Photo Verified Writer Cacha Aliescha

Instagram : @ALIESCHACA

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

Berita Terkini Lainnya