4 Film Jepang yang Dibintangi Ryo Yoshizawa Sepanjang Tahun 2023

Dari film action sampai rom-com ada, nih!

Ryo Yoshizawa merupakan salah satu aktor top yang telah memiliki banyak karya di Jepang. Ia telah menjajal banyak genre dan menantang dirinya memerankan karakter baru di setiap proyek. Aktor yang akrab disapa Oryo ini juga merupakan "lulusan" tokusatsu dan pernah tampil sebagai Kamen Rider Meteor.

Tahun 2023 ini, Ryo Yoshizawa fokus membintangi proyek film dengan total empat judul film. Mau tahu film apa saja yang telah dibintangi Ryo Yoshizawa tahun ini? Langsung simak informasi selengkapnya di bawah ini, yuk!

1. Familia

4 Film Jepang yang Dibintangi Ryo Yoshizawa Sepanjang Tahun 2023cuplikan film Familia (dok. Kino Films/Familia)

Film pertama yang dibintangi Ryo Yoshizawa tahun ini adalah film slice of life berjudul Familia. Film ini mulai tayang pada 6 Januari 2023 dengan aktor senior Koji Yakusho sebagai pemeran utama. Film ini menampilkan sisi menarik tentang bagaimana orang-orang luar menjalani kehidupan di Jepang.

Film Familia berfokus pada kisah tentang hubungan yang terjalin antara Seiji Komiya (Koji Yakusho) dengan anak dan orang-orang di sekitarnya. Setelah ditinggal sang anak bekerja di Aljazair, Seiji Komiya tinggal sendiri di desa sambil membuat tembikar. Ia menjalin hubungan baik dan sering membantu tetangganya.

Dalam film ini, Ryo Yoshizawa berperan sebagai anak Seiji yang bernama Gaku Komiya. Gaku telah lama tinggal di Aljazair untuk bekerja sebagai insinyur di perusahaan besar. Namun, ia sebenarnya ingin pulang ke Jepang dan meneruskan usaha sang Ayah menjadi pengrajin tembikar.

2. Tokyo Revengers 2: Bloody Halloween

4 Film Jepang yang Dibintangi Ryo Yoshizawa Sepanjang Tahun 2023cuplikan film Tokyo Revengers 2 (instagram.com/revengers_movie)

Film live action Tokyo Revengers tahun ini berlanjut ke musim kedua dan mengambil arc bloody Halloween. Film bertabur bintang ini juga memperkenalkan aktor Nijiro Murakami, Mahiro Takasugi dan Kento Nagayama sebagai pemain baru. Film Tokyo Revengers dibagi dalam dua part yang tayang masing-masing pada 21 April dan 30 Juni 2023.

Season kedua film Tokyo Revengers masih melanjutkan kisah perjuangan Takemichi (Takumi Kitamura) untuk menyelamatkan nyawa Hinata (Mio Imada) dari pembunuhan. Takemichi harus kembali ke masa lalu untuk menghentikan geng Tokyo Manji berubah menjadi geng kriminal. Salah satu misi Takemichi untuk mengubah masa depan adalah mencegah pertarungan antara geng Tokyo Manji dengan geng Valhalla.

Di film Tokyo Revengers 2, Ryo Yoshizawa masih memerankan karakter Mickey yang menjadi ketua geng Tokyo Manji. Dalam arc ini, akan ditampilkan masa lalu Mickey bersama para pendiri Toman saat geng Toman baru dibentuk. Bakal ditampilkan pula bagaimana perpecahan geng Toman setelah kematian kakak Mickey.

Baca Juga: 10 Peran Ikonik Ryo Yoshizawa Selain Mikey di Tokyo Revengers

3. Kingdom 3: Flame of Destiny

4 Film Jepang yang Dibintangi Ryo Yoshizawa Sepanjang Tahun 2023poster film Kingdom 3 (instagram.com/kingdom_movie)Poster Alice In Borderland (instagram.com/taotsuchiya_official)

Selain Tokyo Revengers, serial film Kingdom juga merupakan proyek Oryo yang diadaptasi dari manga. Film ini sukses besar hingga musim ketiga dan diperkirakan masih berlanjut lagi di season selanjutnya. Dengan plot cerita sejarah yang menarik, film ini diarahkan oleh sutradara Shinsuke Sato dan mulai tayang di bioskop pada 28 Juli 2023.

Film Kingdom 3 mengambil arc of Bayou di mana Shin (Kento Yamazaki) untuk pertama kalinya berdiri dalam medan perang. Ia bertarung bersama jenderal panutannya untuk menginvasi wilayah Bayou. Pertempuran ini merupakan keinginan raja dalam mewujudkan mimpinya untuk menyatukan China.

Ryo Yoshizawa membawakan dua karakter sekaligus, yakni sebagai raja Eisei yang berwibawa dan budak bernama Hyou. Hyou yang memiliki wajah mirip dengan Eisei, mengorbankan dirinya untuk menyelamatkan kerajaan. Sementara raja Eisei yang baru menduduki takhta, langsung bergerak menginvasi wilayah demi menyatukan China.

4. Crazy Cruise

4 Film Jepang yang Dibintangi Ryo Yoshizawa Sepanjang Tahun 2023poster film Crazy Cruise (instagram.com/netflixjp)

Film Crazy Cruise menjadi proyek terakhir Oryo untuk menutup tahun 2023 ini. Oryo akan beradu akting dengan aktris Aoi Miyazaki dalam film dengan latar di kapal pesiar ini. Siap tayang di Netflix, film Crazy Cruise dijadwalkan untuk tayang pada 16 November mendatang.

Berkisah tentang kepala pelayan Suguru (Ryo Yoshizawa) dan seorang tamu bernama Chizuru (Aoi Miyazaki) yang menemukan mayat di kolam. Saat orang-orang di sekelilingnya acuh tak acuh, Suguru dan Chizuru berinisiatif untuk menyelidiki misteri di balik kasus pembunuhan. Mereka yang saling berpapasan kemudian bekerja sama dengan tujuan yang sama.

Meski memiliki plot cerita misteri tentang pembunuhan, Film Crazy Cruise akan dibalut dengan unsur komedi-romantis sepanjang film. Ryo Yoshizawa akan memainkan peran sebagai kepala pelayan yang loyal selama bekerja di kapal pesiar. Meski sudah jajal banyak peran, ini merupakan kali pertama bagi Oryo untuk berperan sebagai kepala pelayan kapal.

Film-film yang dibintangi Ryo Yoshizawa selalu gak pernah mengecewakan. Gak salah jika ia termasuk dalam jajaran aktor papan atas yang dinanti setiap proyek aktingnya. Nah, dari keempat film Oryo di atas, kamu tertarik nonton yang mana, nih?

Baca Juga: 5 Hal Unik Bikin Ryo Yoshizawa Disukai Fans, Lagi Naik Daun

Juvellian de Arnault Photo Verified Writer Juvellian de Arnault

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya