10 Film Indonesia Bertema Militer, Wajib Banget Ditonton!

Jaya selalu di darat, laut dan udara

Tanggal 5 Oktober lalu Indonesia memperingati HUT TNI yang ke-72 dengan mengusung slogan “Bersama Rakyat TNI Kuat Hebat Profesional”. Perayaan yang dipusatkan di Cilegon, Banten ini menampilkan pertunjukan memukau oleh prajurit-prajurit TNI terpilih.

Nah, berbicara mengenai prajurit TNI, ternyata tidak sedikit lho film-film di Indonesia yang mengangkat kisah kehidupan prajurit-pajurit TNI. Mau tahu apa saja? Berikut daftarnya, jangan lupa langsung ditonton ya!

1. G 30 S PKI (1984).

10 Film Indonesia Bertema Militer, Wajib Banget Ditonton!bookmyshow

Film dokudrama propaganda ini ditayangkan pertama kali pada tahun 1984. Disutradarai dan ditulis oleh Arifin C. Noer, film ini dibuat berdasarkan versi resmi menurut pemerintah kala itu. Film menggambarkan masa menjelang kudeta oleh PKI dan beberapa hari setelah peristiwa tersebut.

2. Djakarta 1966 (1986).

10 Film Indonesia Bertema Militer, Wajib Banget Ditonton!alifrafikkhan.blogspot.co.id

Film yang juga disutradarai juga oleh Arifin C. Noer ini dimaksudkan sebagai sekuel dari film G 30 S PKI. Film ini diproduseri oleh studio PPFN milik negara. Tidak tanggung-tanggung, film ini berhasil menyabet tujuh penghargaan di Fesival Film Bandung pada tahun 1989.

3. Perwira dan Ksatria (1991).

10 Film Indonesia Bertema Militer, Wajib Banget Ditonton!merdeka.com

Film drama romantis ini dimulai dengan kisah taruna Akademi Angkatan Udara (AAU) yang diperankan oleh Dede Yusuf dan Donny Damara hingga mereka menjadi perwira TNI AU. Diketahui bahwa tidak banyak film bertema militer di Indonesia yang mengangkat kisah TNI AU.

4. Pelangi di Nusa Laut (1992).

10 Film Indonesia Bertema Militer, Wajib Banget Ditonton!twitter.com/studiopfn

Film yang dibintangi oleh Onky Alexander dan Nurul Arifin ini mengangkat tentang kehidupan taruna TNI Angkatan Laut Indonesia. Kisah percintaan antara dua pemeran ditampilkan dengan apik berikut dengan konflik-konfliknya.

5. Merah Putih (2009).

10 Film Indonesia Bertema Militer, Wajib Banget Ditonton!lihat.co.id

Film bergenre drama fiksi ini mengisahkan empat kadet Amir, Dayan, Soerono dan Marius yang berjuang melawan tentara Belanda pada tahun 1947. Diakhir cerita seluruh kadet terbunuh, kecuali Amir. Film ini dibintangi aktor-aktor terkenal diantaranya Lukman Sardi, Donny Alamsyah, Darius Sinatrhya dan Zumi Zola.

 

6. Badai di Ujung Negeri (2011).

10 Film Indonesia Bertema Militer, Wajib Banget Ditonton!indonesianfilmcenter.com

Film ini dibintangi oleh Arifin Putra dan Astrid Tiar. Film ini mengisahkan Badai, seorang marinir angkatan laut yang ditugaskan di perbatasan Indonesia di Laut Cina Selatan. Kisah cinta tokoh utama dan pekerjaannya diceritakan dengan baik oleh Agung Sentausa.  

7. Jenderal Soedirman (2015).

10 Film Indonesia Bertema Militer, Wajib Banget Ditonton!Panji Diksana/Liputan6.com

Film biopik ini menceritakan tentang tokoh pahlawan Indonesia, Jenderal Soedirman. Beberapa aktor papan atas yang ikut terlibat diantaranya Adipati Dolken, Ibnu Jamil, Mathias Muchus, Baim Wong dan Nugie.

8. Doea Tanda Cinta (2015).

10 Film Indonesia Bertema Militer, Wajib Banget Ditonton!Benoa dan Cinema Delapan

Film ini mengisahkan tentang kisah cinta dan transfomasi dari dua orang pemuda dengan karakter yang berbeda. Bagus dan Mahesa dalam perjalanannya menjadi perwira muda yang berprestasi. Mereka berdua diceritakan mencintai seorang wanita yang sama.

9. I Leave My Heart in Lebanon (2016).

10 Film Indonesia Bertema Militer, Wajib Banget Ditonton!youtube.com/Merah Putih Memanggil

Anggota Kontingen Garuda, Kapten Satria, Lettu Arga dan Serka Gulamo ditugaskan ke Lebanon sebagai penjaga perdamaian. Pertikaian anara tentara Israel dan Lebanon ditampilkan dalam film ini. Selain itu juga diperlihatkan di mana Kontingen Garuda memberikan bantuan sosial kepada warga setempat.

10. Merah Putih Memanggil (2017).

10 Film Indonesia Bertema Militer, Wajib Banget Ditonton!instagram.com/merahputihmemanggil

Film ini mengangkat cerita tentang terorisme. Dalam film dikisahkan operasi pembebasan WNI di sebuah kapal pesiar yang disandera oleh kelompok teroris. Film ini diresmikan langsung oleh Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo.

Itu tadi beberapa film Indonesia yang bertemakan militer. Kamu sudah nonton yang mana aja, guys?

Noor Aeni Photo Writer Noor Aeni

Hagrid: "You're a wizard, Harry"

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya