Bagi anak era 90an, kartun merupakan tontonan yang paling menghibur dan gak pernah dilewatkan pada waktu akhir pekan. Pada masa tersebut, berbagai judul kartun pun ditayangkan secara non-stop dari pagi hingga menjelang siang.
Satu yang paling populer dan hits pada masa tersebut adalah kartun dari Jepang, Digimon Adventure. Saking hitsnya, serinya dilanjutkan hingga 8 kali dalam berbagai judul dan cerita yang berbeda dari versi originalnya. Meski demikian, hingga kini seri pertama dari Digimon masihlah disebut sebagai yang terbaik dan terpopuler.
Setelah 20 tahun lamanya berlalu sejak produksi awal pada tahun 1999, kabar baik pun datang akan rencana perilisan film spesial yang diangkat dari seri original, Digimon Adventure, dilansir dari Animenewsnetwork.com.