5 Film India tentang Eratnya Persahabatan Cewek

Cocok ditonton bareng bestie-bestie

Hadirnya seorang sahabat di dalam hidup memang menjadi salah satu sosok yang wajib kita apresiasi kehadirannya. Terlebih, jika sahabat menjadi support system dalam segala hal.

Di beberapa film India ada yang menceritakan tentang persahabatan sesama wanita. Memiliki chemistry yang kuat dan pastinya saling mendukung satu sama lain membuat kamu dijamin terharu menontonnya bersama para sahabat.

Berikut ini lima film India
yang menyuguhkan tentang eratnya persahabatan wanita yang siap bikin kamu terharu!

1. Gangubai Kathiawadi (2022) 

https://www.youtube.com/embed/N1ZwRv3vJJY

Gangubai Kathiawadi merupakan film yang baru saja tayang di Netflix pada 26 April 2022. Film ini di sutradarai oleh Sanjay Leela Bhansali. Film ini dibintangi oleh aktris dan aktor ternama, yaitu Alia Bhatt, Shantanu Maheshwari, Vijay Raaz, Indira Tiwari, dan Seema Pahwa.

Film yang mengusung genre biografi kriminal ini menceritakan tentang kehidupan seorang wanita bernama Gangubai Kathiawadi (Alia Bhatt), berlatar belakang keluarga kaya raya yang tinggal di Kathiawad. Ia bercita-cita menjadi seorang aktris Bollywood terkenal. Namun, musibah terjadi padanya saat ia terpaksa harus masuk ke dalam dunia prostitusi.

Di film ini juga menceritakan dua persahabatan antara Gangubai (Alia Bhatt) dan Kamli (Indira Tiwari) yang saling mendukung satu sama lain. Saat Gangubai (Alia Bhatt) mengalami musibah, Kamli (Indira Tiwari) selalu ada untuk mendukung Gangubai untuk bertahan hidup di rumah bordil Kamathipura.

2. The Lunchbox (2013) 

https://www.youtube.com/embed/lJxLudSPxsQ

The Lunchbox merupakan film yang mengusung genre romansa. Film ini telah tayang pada 2013 silam. Disutradarai oleh oleh Ritesh Batra. Film ini dibintangi oleh Irrfan Khan dan Nimrat Kaur dalam peran utama dengan Bharti Achrekar, Nakul Vaid dan Nawazuddin Siddiqui sebagai peran pendukung.

Film ini menceritakan tentang seorang ibu rumah tangga bernama Ila (Nimrat Kaur) yang selalu sibuk menyiapkan makan siang untuk suaminya menggunakan jasa kirim dabbawala. Namun, bekal makanan tersebut ternyata tak sampai ke suaminya melainkan ke pria lain bernama Saajan Fernandez (Irrfan Khan). Di satu sisi Rajiv (Nakul Vaid) justru mendapat makanan dari restoran yang dipesan oleh Saajan. Keduanya pun mendapatkan makan siang yang tertukar.

Di film ini juga menceritakan persahabatan antara Ila (Nimrat Kaur) dan Mrs. Deshpande (Bharti Achrekar), di mana keduanya saling bertukar catatan dari jendela mereka. Persahabatan keduanya terjalin dengan hangat, mereka menghabiskan waktu bersama seperti keduanya berbagi resep makanan, gosip, dan memutar musik Hindi yang menyenangkan untuk ditonton bersama.

3. Parched (2015) 

https://www.youtube.com/embed/m69d-KNi2Q0

Parched merupakan film yang ditulis sekaligus disutradarai oleh Leena Yadav dan telah tayang pada 2015 silam. Film ini dibintangi oleh Tannishtha Chatterjee, Radhika Apte, Surveen Chawla, Adil Hussain, Lehar Khan, dan Sayani Gupta.

Film Parched mengisahkan empat wanita yang tinggal di sebuah desa terpencil di Rajasthan. Di sana mereka harus menghadapi kejahatan seksual, tradisi kuno, hingga penganiayaan. Akhirnya, mereka memutuskan untuk kabur dari desa tersebut karena merasa lelah dengan kesengsaraan yang terjadi pada hidup mereka, serta adat istiadat, tradisi, dan patriarki yang menindas.

Dalam film ini juga mengisahkan hubungan persahabatan yang erat antara Rani (Tannishtha Chatterjee), Champa (Sayani Gupta), Lajjo (Radhika Apte), dan Bijli (Surveen Chawla). Dengan rasa sakit dan penindasan yang mereka alami, mereka pun bersama-sama saling memahami rasa sakit satu sama lain dan selalu berusaha saling mendukung untuk menemukan kebahagiaan.

Baca Juga: 6 Film Biografi tentang Tokoh Terkenal India, Ada Gandhi!

4. Queen (2013) 

https://www.youtube.com/embed/KGC6vl3lzf0

Selanjutnya, film yang berjudul Queen ini mengusung genre drama komedi yang telah tayang pada 2013 silam. Film ini disutradarai oleh Vikas Bahl dan dibintangi oleh Kangana Ranaut sebagai pemeran utama, dengan Lisa Haydon dan Rajkummar Rao sebagai peran pendukung.

Film ini mengisahkan kehidupan seorang gadis Punjabi bernama Rani Mehra (Kangana Ranaut) yang tinggal di New Delhi. Gadis lugu dan pemalu ini akan segera menikah dan akan bulan madu ke Paris dan Amsterdam. Namun, dua hari menjelang pelaksanaannya, Vijay (Rajkummar Rao), tunangannya mengabarkan bahwa ia membatalkan pinangannya. Hal itu membuat gadis lugu tersebut merasa kecewa dan depresi mendengar kabar tersebut. Akhirnya, ia memutuskan untuk pergi sendirian ke Paris dan Amsterdam.

Di film ini juga mengisahkan persahabatan antara Rani Mehra (Kangana Ranaut) dengan
Vijaylaxmi (Lisa Haydon) yang bertemu di Paris. Rani dan Vijayalakshmi menjalani persahabatan mereka. Saat hari-hari terpuruk yang dialami Rani, Vijayalakshmi selalu siap mendengar curhatan dari sahabatnya tersebut.

5. Devdas (2002) 

https://www.youtube.com/embed/8tuHQWGMQwY

Terakhir, film yang berjudul Devdas ini merupakan film yang telah tayang pada 2002 silam. Film garapan Sanjay Leela Bhansali ini diadaptasi dari novel 1917 karya Sarat Chandra Chattopadhyay dengan judul yang sama. Film ini dibintangi oleh Shah Rukh Khan, Aishwarya Rai Bachchan dan Madhuri Dixit dalam peran utama, sementara Kirron Kher dan Jackie Shroff sebagai peran pendukung.

Film ini mengisahkan tentang seorang pria kaya raya lulusan hukum bernama Devdas (Shah Rukh Khan) yang kehidupannya mulai terpuruk dan menghabiskan hari-harinya dengan mabuk-mabukan. Hal tersebut karena ia dilarang oleh keluarganya untuk menikahi seorang wanita yang dicintainya.

Di film ini juga mengisahkan persahabatan antara Chandramukhi (Madhuri Dixit) dan Paro (Aishwarya Rai). Meskipun keduanya jatuh cinta pada pria yang sama, Chandramukhi dan Paro menghormati kondisi satu sama lain dan tidak melihat satu sama lain sebagai pesaing. 

Deretan film tentang persahabatan di atas memiliki sisi menariknya masing-masing. Kisah mereka yang dikemas friendship goals memang sayang untuk kamu lewatkan. Siap menontonnya bersama para sahabat?

Baca Juga: 5 Rekomendasi Film India Underrated, Genre Beragam!

Nur Irdawana Nasution Photo Verified Writer Nur Irdawana Nasution

Instagram @Irda_nasution17 "Let's learn new things every day"

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya