3 Ribu Penggemar Kena Scam Tiket Jelang Konser Taylor Swift di Inggris

Diperkirakan kerugian mencapai Rp20,1 miliar

Sekitar 3 ribu penggemar Taylor Swift dikabarkan menjadi korban scam tiket jelang konser The Eras Tour di Inggris pada Juni mendatang. Hal tersebut diungkap langsung oleh bank Inggris, Lloyds Bank.

Dari pantauan mereka, 90 persen kasus scam tiket itu berasal dari iklan palsu yang tersebar di Facebook. Gak tanggung-tanggung, kerugian yang ditimbulkan akibat kasus tersebut sampai mencapai Rp20,1 M, lho.

1. Tiga ribu penggemar dikabarkan jadi korban scam tiket konser Taylor Swift

3 Ribu Penggemar Kena Scam Tiket Jelang Konser Taylor Swift di Inggrispotret Taylor Swift (Instagram.com/taylorswift)

Pada Rabu (17/4/2024), Llyods Bank membongkar fakta lain yang mengejutkan terkait konser Taylor Swift yang akan digelar di Inggris. Diberitakan BBC, Llyods mencatat, sebanyak 3 ribu penggemar menjadi korban scam tiket sejak Juli 2023.

Bank Inggris tersebut menghitung total kerugian dari kasus scam tiket ini mencapai lebih dari 1 juta poundsterling atau setara dengan Rp20,1 miliar dengan rata-rata kerugian yang dialami oleh setiap korban hingga 332 pounds atau senilai Rp6,7 juta.

Kendati demikian, ada juga Swifties (nama penggemar Taylor Swift) yang mengalami kerugian mencapai 1.000 pounds atau sekitar lebih dari Rp20 juta. Waduh!

 

Baca Juga: Perjalanan Cinta Taylor Swift dan Matty Healy, Inspirasi TTPD?

2. Hampir seluruh scam berasal dari iklan palsu yang tersebar di Facebook

3 Ribu Penggemar Kena Scam Tiket Jelang Konser Taylor Swift di Inggrispotret Taylor Swift (Instagram.com/taylorswift)

Tidak hanya itu, Lloyds juga membeberkan bahwa sekitar 90% scam tiket konser tersebut, ternyata berasal dari iklan palsu yang tersebar di Facebook. Modusnya, pelaku membuat grup tidak resmi di media sosial tersebut dengan mengumpulkan puluhan ribu anggota di dalamnya.

Nah, grup tersebut lah yang kemudian dijadikan sebagai medium untuk menjual belikan tiket konser The Eras Tour. Cukup menggiurkan, pasalnya, iklan palsu tersebut menawarkan diskon.

Di samping itu, pelaku juga membuat akses masuk ke tanggal konser yang tiketnya sudah terjual habis di laman resmi The Eras Tour dengan mematok harga yang lebih tinggi.

3. Lloyds Bank ingatkan Swifties untuk selalu waspada

3 Ribu Penggemar Kena Scam Tiket Jelang Konser Taylor Swift di Inggrispotret Taylor Swift (Instagram.com/taylorswift)

Belajar dari kasus tersebut, Lloyds Bank mengimbau agar semua orang menjadi lebih waspada terhadap tiket konser The Eras Tour yang dijual di media sosial.

"Jika anda diminta untuk melakukan pembayaran melalui transfer bank, terutama dari penjual yang ditemui di media sosial, seharusnya hal tersebut patut diwaspadai sebagai sebuah peringatan," kata Liz Ziegler, direktur pencegahan penipuan Lloyds Bank.

Di samping itu, Lloyds membeberkan fakta lain bahwa jumlah kasus scam tiket yang melibatkan konser besar pada 2023 telah meningkat sebanyak 158%. Pada akhirnya, mereka menyarankan agar Swifties membeli langsung tiket konser The Eras Tour di platform resmi.

"Beli langsung dari platform resmi yang memiliki reputasi baik adalah satu-satunya cara untuk menjamin anda membayar tiket asli. Namun, selalu bayar dengan kartu debit atau kartu kredit untuk perlindungan terbaik," imbau Liz Ziegler.

Taylor Swift akan melanjutkan konser The Eras Tour di Eropa, termasuk di Inggris yang di mulai di Edinburgh pada 7 Juni 2024 mendatang selama tiga hari.

Setelahnya, pelantun lagu "All To Well" tersebut akan singgah di Liverpool selama tiga hari, sebelum lanjut ke Cardiff. Konser The Eras Tour di Inggris akan ditutup di Wembley Stadium, London, yang digelar pada 21 hingga 23 Juni 2024.

Baca Juga: Siapa Saja Cowok Taylor Swift yang Diduga Dibahas di Album Baru TTPD

Raina Zaakiyah Photo Verified Writer Raina Zaakiyah

-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya