10 Potret Liburan Mayang dan Doddy Soedrajat di Turki, Makin Kompak!

Setelah asyik menikmati liburan tahun baru di Malaysia, Mayang dan Doddy Soedrajat kembali melanjutkan liburan ke Turki. Berbagai momen selama di Turki, diunggah keduanya ke laman Instagram masing-masing.
Namun sayangnya, alih-alih ikut bahagia melihat ayah dan adik Vanessa Angel tersebut berlibur ke luar negeri, netizen malah ramai memberikan komentar nyinyir. Kenapa? Biar gak penasaran, simak potret liburan Mayang dan Doddy Soedrajat di Turki berikut ini!
1. Mayang dan Doddy Soedrajat tiba di Bandara International Istanbul, Turki, pada Kamis (26/1/2023)
2. Gak mau buang-buang waktu, keduanya gercep jalan-jalan ke berbagai tempat ikonik
3. Tapi sayangnya, baru hari pertama berlibur, Mayang dan Doddy sudah kena nyinyir netizen
4. Di TikTok, netizen ramai menyebut pilihan warna outfit Mayang dan Doddy terkesan norak, karena terlalu warna-warni
5. Namun seolah sudah biasa menghadapi komentar nyinyir, Mayang dan Doddy tetap enjoy menikmati momen liburan mereka
Editor’s picks
Baca Juga: 10 Potret Liburan Mayang dan Doddy Soedrajat di Malaysia, Kompak!
6. Mayang bahkan antusias berbagi potret serunya saat jalan-jalan di Ankara ke Instagramnya
7. Begitu pula dengan Doddy Soedrajat yang percaya diri melakukan cosplay Satoru Gojo
8. Gak kalah mencuri perhatian adalah kehadiran Nicky Tirta yang turut berlibur bersama pasangan ayah dan anak tersebut
9. Selama ini dikenal sebagai sahabat mendiang Vanessa Angel, kini Nicky juga semakin akrab sama Mayang
10. Dari sejumlah potret, terlihat pula hubungan Mayang dan ayahnya yang terlihat semakin kompak, nih
Meski lagi-lagi dinyinyirin netizen, Mayang dan Doddy Soedrajat tetap enjoy menikmati momen. Liburan Mayang dan Doddy Soedrajat di Turki kali ini pun tampak lebih seru dan ramai, karena kehadiran Nicky Tirta.
Baca Juga: 10 Potret Wajah Baru Mayang Adik Vanessa Angel Usai Operasi Hidung
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.