5 Fakta We The Fest Virtual Home Edition, Nikmati Festival dari Rumah

#WTF kali ini hadir dengan konsep unik! #HypeIDN

We The Fest (WTF) kembali hadir, nih! Dengan mengusung tema Home Virtual Edition, We The Fest siap menghibur penonton secara digital pada 26 & 27 September 2020. Selain menjadi solusi hiburan di tengah pandemik, hal ini juga membuka kesempatan untuk semua orang bisa menikmati pengalaman serunya We The Fest.

Beradaptasi dengan keadaan, Ismaya Live hadirkan konsep baru yang lebih fresh dan lebih seru. Simak penjelasannya di bawah ini!

1. Dimeriahkan 26 musisi ternama tanah air dan internasional

Pada 9 September 2020, melalui Instagram resminya WTF telah mengumumkan 26 musisi yang akan memeriahkan acara ini. Oh Wonder dan Masego menjadi international headliner, diikuti Autograf, Goldroom, RAC, dan Keshi.

Gak kalah menarik, musisi tanah air, seperti Maliq & D’essentials, Isyana Sarasvati, Vidi Aldiano, Yura Yunita, Endah n Rhesa, Hindia, Nadin Hamizah, dan masih banyak lagi juga turut memeriahkan WTF Home Virtual Edition. Gak kalah seru, acara ini akan dipandu oleh Reza Chandika dan Vidi Aldiano, lho.

2. Hadirkan Beyond The Music dalam bentuk virtual

5 Fakta We The Fest Virtual Home Edition, Nikmati Festival dari Rumahinstagram.com/we.the.fest

Dengan tagline 'A summer festival of music, arts, fashion, and food' WTF gak akan lengkap tanpa Beyond The Music. Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, Beyond The Music kali ini akan dikemas dalam bentuk virtual. Dengan menampilkan berbagai jenis konten spesial kolaborasi dengan para brand, kamu tetap bisa rasakan pengalaman yang gak biasa. Sedikit bocoran, akan ada konten This Stage Is Pyjamas yang bikin penasaran!

3. Tetap sehat diiringin musik yang asyik dengan workout session

Tetap sehat selama WTF karena akan ada workout session yang dibawakan oleh Dipha Barus dan sang istri Vanessa Budihardja yang diberi nama Chilli.Dip. Vanessa Budihardja atau yang dikenal dengan nama Instagramnya @chillibean merupakan personal trainer yang hits banget, lho. Nah, kebayang kan gimana serunya olahraga diiringi dengan musik asyiknya Dipha Barus?

Baca Juga: Pernah Digigit Fans, 12 Fakta Dipha Barus yang Jarang Kamu Tahu

4. WTF lakukan donasi untuk pekerja event & industri kreatif

5 Fakta We The Fest Virtual Home Edition, Nikmati Festival dari Rumahinstagram.com/liveforbetterdays.id

Gak hanya menampilkan acara festival musik untuk mengibur, WTF juga lakukan donasi untuk membantu para pekerja event dan industri kreatif yang terkena dampak pandemik. Live For Better Days menjadi wadah yang dipilih untuk menyalurkan donasinya yang nantinya akan membuka pekerjaan bagi para pekerja event dan industri kreatif.

5. Pre-register sekarang!

5 Fakta We The Fest Virtual Home Edition, Nikmati Festival dari Rumahinstagram.com/we.the.fest

Untuk mendapatkan info selanjutnya, bisa mengunjungi website wethefest.com atau Instagram @whe.the.fest. Selain itu kamu juga bisa melakukan pre-register dengan mendaftarkan alamat email untuk mendapatkan informasi terbaru.

Nah, itu dia keseruan dari We The Fest Virtual Home Edition yang akan segera hadir untuk menghibur. Jangan sampai ketinggalan, ya!

Baca Juga: Manggung di WTF Day 2, 10 Potret Nadin Amizah yang Bikin Jatuh Cinta

Topik:

  • Erina Wardoyo

Berita Terkini Lainnya