12 Aktor Korea yang Sukses Dirikan Agensi Sendiri, Auto Jadi CEO Kece!

Jago akting, jago bangun bisnis #WaktunyaKorea

Kesuksesan aktor dan aktris Korea seringkali gak bisa lepas dari keberadaan agensi yang jadi tempat bernaung selama menggeluti profesi di dunia hiburan. Meski punya popularitas berkat kemampuan akting yang mumpuni, peran agensi terbilang cukup vital, lho.

Gak cuma membantu mencarikan job terbaik yang mampu melambungkan nama artisnya, agensi terkadang juga jadi pencari bakat yang nantinya bakal dijadikan bintang muda populer. Menariknya, sejumlah aktor Korea ternyata ikut terjun membangun bisnis agensi mereka sendiri. Auto jadi CEO, berikut sederet aktor Korea yang sukses dirikan agensi sendiri.

1. Popularitas naik usai 'Taxi Driver', Lee Je Hoon keluar dari Saram Entertainment dan mendirikan agensi sendiri, COMPANY ON pada 21 Juni 2021

2. Setelah delapan tahun berkarier, barulah pada 3 Juni 2021, aktor Lee Ji Hoon memberanikan diri untuk mendirikan agensi Ssom Entertainment

3. Hengkang dari Hook Entertainment yang sudah jadi rumah selama 17 tahun, Lee Seung Gi mendirikan agensi Human Made pada 24 Mei 2021

4. Aktor Kim Nam Gil mantap mendirikan Gilstory ENT bersama rekannya, Han Jae Seok, setelah berkarier selama lebih dari 22 tahun

5. Setelah kontraknya dengan Clover Company habis, bintang 'The Tale of Nokdu', Jang Dong Yoon, mendirikan agensi bernama Dongyi Company

6. Fans Lee Jong Suk pasti tahu dong kalau aktor kece yang satu ini adalah CEO agensi A-Man Project? Sudah berdiri sejak April 2018, lho!

Baca Juga: Akting dengan Lee Jong Suk, Adu Pesona Yoona SNSD vs Bae Suzy

7. Setelah mengakhiri kontrak dengan O & K Entertainment, Hyun Bin mendirikan VAST Entertainment pada 2016 bersama Kang Kun Taek

8. Aktor dan penyanyi Rain mendirikan Rain Company pada Oktober 2015 dengan menerapkan standar perusahaan Amerika Serikat. Keren!

9. Rezeki Oppa So Ji Sub dan agensi miliknya, 51K Entertainment. Niat awal hanya untuk diri sendiri, tapi malah banyak artis yang berminat gabung, nih

10. Ingat Song Seung Hoon yang namanya melejit lewat serial drama 'Autumn in My Heart'? Ternyata agensi Better Entertainment adalah miliknya, lho!

11. Blossom Entertainment yang didirikan oleh Cha Tae Hyun 2012 silam sukses melambungkan aktor besar seperti Song Joong Ki dan Park Bo Gum

12. Ingat aktor Bae Yong Joon yang membintangi serial drama 'Winter Sonata'? Ternyata ia pendiri agensi raksasa, KeyEast Entertainment, lho!

Gak cuma berbakat di dunia seni peran, ternyata kedua belas aktor tadi punya mental bisnis hingga sukses mendirikan agensi sendiri. Auto jadi CEO kesayangan fans, nih.

Baca Juga: 12 Adu Karakter Jang Ki Yong dan Bae In Hyuk di My Roomate is Gumiho

T y a s Photo Verified Writer T y a s

menulis adalah satu dari sekian cara untuk menemui ketenangan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya