Kabar bahagia datang dari penyanyi rock era 80-an, Nicky Astria. Anak sulungnya yang bernama Zana Cobhita, baru saja melepas masa lajang dengan resmi dipersunting oleh pujaan hatinya, Dimas Ahmad Samudra.
Pernikahan tersebut berlangsung pada Sabtu (19/11/2022). Baik Nicky dan Zana tampak membagikan momen bahagia tersebut di akun Instagram pribadi mereka. Seperti apa kemeriahan pesta pernikahan Zana Cobhita ini? Yuk, intip di sini!
