- Nama lengkap: Adiyasuren Amarsaikhan
- Tanggal lahir: 26 Maret 2000
- Kewarganegaraan: Mongolia
- Pekerjaan: Atlet judo
- Kelas berat: Heavyweight
- Instagram: @amarsaikhan_adiyasuren
Profil Adiyasuren, Member Tim Mongolia yang Menonjol di Physical: Asia

Tim Mongolia membuat kejutan dengan berhasil lolos ke final Physical: Asia. Meski begitu, tim yang unggul meracik strategi ini harus kalah dari tuan rumah Korea Selatan di pertandingan final.
Adiyasuren menjadi salah satu pemain Mongolia yang paling disorot pada pertandingan final tersebut. Atlet judo perempuan ini bisa dibilang menjadi salah satu kekuatan terbesar yang menopang tim di game dorong dinding dan tarik bola besi tersebut. Berikut profil lengkapnya.
1. Biodata Adiyasuren Physical: Asia

2. Perjalanan karier Adiyasuren Physical: Asia

Adiyasuren memulai kariernya sebagai judoka dari tingkat nasional sejak 2022. Ia kemudian perlahan-lahan mulai menjajal kompetisi internasional dan menjadi bagian dari tim nasional Mongolia di Asian Games Hangzhou 2022.
Perempuan berusia 25 tahun ini kemudian langsung jadi andalan timnas. Di Asian Games 2022 ia berhasil meraih medali perunggu. Adiyasuren juga mewakili Mongolia di ajang Olimpiade Paris 2024. Berhasil menang dengan ippon saat melawan wakil Kazakhstan, langkah Adiyasuren di ajang itu terhenti di babak 16 besar.
Gak cuma di kompetisi sipil, belum lama ini ia juga menyabet medali emas di ajang World Military Judo Championship 2024 yang diselenggarakan di Uzbekistan. Acara Physical: Asia membuat namanya makin dikenal, gak cuma di dunia judo, tapi juga di dunia hiburan.
3. Prestasi Adiyasuren Physical: Asia

Berikut prestasi yang pernah diraih Adiyasuren sepanjang kariernya:
- Medali peruunggu Asian Games Hangzhou 2022 (kelas +78 kilogram)
- Medali perak Asian Judo Championships 2024 (kelas +78 kilogram)
- Medali perunggu Russian Judo Tour Final 2024 (kelas +78 kilogram)
- Medali emas World Military Judo Championships 2024 (kelas +78 kilogram)
- Medali perunggu Asian Senior Championship 2025 (kelas +78 kilogram)
Penampilan Adiyasuren Amarsaikhan di final Physical: Asia banjir pujian dari warganet. Kamu salah satu yang mendukungnya?



















