Kisah Tragis & Raja Tega di Balik Sejarah Berdirinya McDonald's

Sudah tahu belum?

Siapa yang tidak pernah nongkrong bareng teman-teman di McDonald's? Atau sekadar beli burger dan kentangnya untuk dibawa pulang. Restoran cepat saji asal Amerika Serikat ini sudah banyak tersebar di berbagai belahan dunia. Tapi tahukah kamu hak milik McDonald's saat ini tidak lagi di tangan founder awalnya.

Dua bersaudara Dick & Mac Donald terpaksa melepas restoran rintisan mereka kepada Ray Kroc. Kisah ini diceritakan dalam film berjudul The Founder yang dibintangi oleh Michael Keaton. Rilis pada tahun Januari 2017 film ini mendapat sambutan hangat dari penontonnya. 

Tertarik untuk menontonnya? Dijamin kamu akan greget, antara salut dengan kegigihan Ray Kroc atau kesal melihat ia merebut McDonald's dari tangan pendirinya. Berikut ini beberapa cuplikan dari The Founder yang bakal bikin kamu semakin penasaran buat segera nonton.

1. Kisah berawal dari sosok Ray Croc yang merupakan penjual mesin milkshake

Kisah Tragis & Raja Tega di Balik Sejarah Berdirinya McDonald'scollider.com

Ray Croc awalnya adalah seorang pembisinis yang ambisius. Ke sana kemari, ia menawarkan mesin milkshake yang efisien. Ia selalu membawa mesin milkshake yang sangat berat sambil menawarkan kepada para pemilik restoran. Ia selalu ditolak, namun ia tetap gigih dan menghapal kata-kata dari guru motivatornya.

2. McDonald's bersaudara menciptakan speedee service system

Kisah Tragis & Raja Tega di Balik Sejarah Berdirinya McDonald'simdb.com

Restoran fastfood pada masa itu (1940) menyiapkan hidangannya dalam waktu 30 detik. Para pelanggan menunggu di dalam mobil, hidangan akan diantarkan oleh pelayan. Namun McDonald's bersaudara membuat sistem sendiri bernama Speedee Service System. Visualisasi percobaan Speedee Service System akan membuat kamu terdecak kagum. Karena ide ini dipraktikan langsung pada sebuah lapangan tenis. Para karyawan dan McDonald's bersaudara dengan giat mencari cara yang efektif untuk dapat menghidangkan makanan dengan cepat.

McDonald's Mampu menyiapkan hidangan dalam waktu yang sangat cepat kurang lebih 30 detik! Para pelayan tidak mengantarkan barang ke mobil, namun pelangganlah yang mendatangi pelayan. Awalnya banyak pelanggan yang tidak suka dengan sistem ini. Namun, cita rasa dan standart kualitas yang diterapkan membuahkan hasil yang tidak disangka.

3. Prinsipnya, quality is number one

Kisah Tragis & Raja Tega di Balik Sejarah Berdirinya McDonald'syoutube.com

McDonald's bersaudara sangat konsisten menjaga kualitas makanan yang mereka jual. Mereka menentukan SOP untuk setiap makanan, mulai dari tiga acar timun di setiap burger dan susu asli untuk membuat milkshake. Pada saat Ray Croc menawarkan untuk melebarkan restoran menjadi franchise mereka menolaknya.

Sebelumnya, mereka sudah pernah melaksanakan franchise. Namun mitra bisnisnya malah menjual makanan lainnya di luar ketentuan menu McDonald's yang seharusnya. Karena itulah, awalnya McDonald's bersaudara menolak mentah-mentah tawaran Roy Croc.

4. Namun, kini Ray Kroc mengaku sebagai founder McDonald's

Kisah Tragis & Raja Tega di Balik Sejarah Berdirinya McDonald'simdb.com

Ray Kroc benar-benar ingin mengembangkan restoran McDonald's. Ia bermimpi jumlah McDonald's melebihi jumlah gereja yang ada di Amerika. Setelah berhasil membujuk McDonald's bersaudara untuk sepakat mengadakan kerjasama franchise, ia benar-benar mengerahkan seluruh tenaganya. Kroc memastikan setiap waralaba yang ia bangun, memenuhi standar yang ditentukan oleh McDonalds bersaudara. Dapur yang bersih, menu sesuai dengan ketentuan, tidak ada sampah tercecer.

Walhasil McDonald's berhasil terkenal diseluruh Amerika serta diliput oleh media dan mencatat Kroc sebagai founder Mc Donald. McDonald's bersaudara yang membaca berita ini berang dan meminta Kroc untuk mengklarifikasi berita ini. Kroc malah membalas dengan mengatakan, "Media nasional telah mengenalku sebagai founder McDonald's! Sementara kalian masih terfokus dalam toko lokal." Pada saat itulah konflik semakin memanas di antara kedua kubu.

5. Kisah milkshake bubuk

Kisah Tragis & Raja Tega di Balik Sejarah Berdirinya McDonald'scollider.com

Berbeda dengan McDonald's bersaudara yang sangat ketat dalam penjagaan kualitas. Kroc adalah sosok yang terbuka terhadap inovasi, terlebih lagi jika dapat menambah keuntungan. Ia mendapat usulan dari mitra waralabanya, suami istri yang mengusulkan untuk menggunakan milkshake bubuk.

Lebih cepat, praktis dan menguntungkan dibanding memakai susu asli. Ide ini tentu ditolak mentah-mentah oleh McDonald's bersaudara. Namun Kroc diam-diam menyalurkan milkshake bubuk ke seluruh restoran waralaba di bawah jaringannya.

6. Perjanjian dengan jabat tangan

Kisah Tragis & Raja Tega di Balik Sejarah Berdirinya McDonald'syoutube.com

Di tahun 1961, setelah semua pelik yang terjadi, McDonald's bersaudara setuju untuk menjual perusahaannya pada Kroc. Namun, ada hal yang fatal saat perjanjian pembagian royalti. McDonald's menyetujui untuk berjabat tangan dengan Kroc sebagai bukti sah perjanjian royalti.

Tentu ini bukanlah perjanjian yang sah dan dapat dibuktikan. Karena tidak ada hitam di atas putih. Malang nasib kedua bersaudara ini, hingga kini keturunan McDonald's tidak mendapatkan royalti, padahal jika perjanjian ini benar prosedurnya. Tentu Keluarga McDonald's sudah masuk dalam urutan orang kaya sedunia.

7. Kedua bersaudara tidak diizinkan berjualan dengan nama McDonald's lagi

Kisah Tragis & Raja Tega di Balik Sejarah Berdirinya McDonald'syoutube.com

Setelah McDonald's dibeli oleh Ray Krocs, kedua berasaudara ini tidak diizinkan berjualan dengan merek dagang yang mereka rintis ini. Ini adalah adegan dimana kedua sadaura menatap restauran McDonald's awal mereka dicopot plang namanya.

Kerja keras Ray Krocs dalam membangun McDonalds tergamar dengan baik dalam film ini. Namun kepedihan kedua bersaudara ini sangat menarik simpatik penonton. Bagaimana, semakin tertarik untuk menonton The Founder?

Puteridly Photo Verified Writer Puteridly

She Believe, She Could

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya