6 Film Adaptasi dari Drama Miss Granny, Ada Versi Indonesia Juga!

Remake dramanya ada yang sedikit berbeda

Intinya Sih...

  • Adaptasi drama Miss Granny di Vietnam rilis tahun 2017 dengan judul Sweet 20, mirip aslinya dan dibintangi oleh aktor Vietnam terkenal.
  • Indonesia juga merilis adaptasi film ini pada tahun yang sama dengan versi Vietnam, dengan nama yang sama dan bintang-bintang ternama di dalamnya.
  • Film Miss Granny diadaptasi ke berbagai negara Asia seperti Filipina, China, Jepang, dan Thailand dengan beberapa perubahan cerita dan karakter.

Menjadi hal yang biasa ketika sebuah film yang terkenal dan populer di daur ulang dan mungkin memberikan sedikit versi yang berbeda. Seperti contohnya adalah drama dari Negara Korea, yang berjudul Miss Granny. Film ini sangatlah populer dan rilis pada tahun 2014. 

Ceritanya yang kocak dan menghibur, membuat film ini di remake oleh berbagai negara di Asia, termasuk negara Indonesia, lho. Berikut ini beberapa adaptasi film yang disutradarai oleh Hwang Dong Hyuk di berbagai negara Asia!

1. Sweet 20 Vietnam (2017)

6 Film Adaptasi dari Drama Miss Granny, Ada Versi Indonesia Juga!screendaily.com

Adaptasi drama Miss Granny versi Vietnam ini rilis pada tahun 2017. Sutradaranya, han Gia Nhat Linh, mengubah judulnya menjadi Sweet 20. Judul dalam bahasa vietnamnya adalah Em là bà nội của anh.

Versi ini memiliki kemiripan dengan aslinya dari pengambilan gambar hingga alur ceritanya. Film ini dibintangi oleh sejumlah aktor dan aktris Vietnam seperti Miu Le, Ngo Kien Huy, Hua Vi Van, Thanh Nam, Minh Duc, dan Hari Won.

2. Sweet 20 Indonesia (2017)

6 Film Adaptasi dari Drama Miss Granny, Ada Versi Indonesia Juga!vidio.com/sinopsis-film-sweet-20-2017

Indonesia juga turut mengadaptasi drama Korea ini, lho. Rilis di tahun yang sama dengan versi Vietnam, begitupun dengan judul yang diambil. Nenek di adaptasi Indonesia bernama Fatmawati yang diperankan oleh aktris senior Niniek L Karim, sedangkan si nenek yang nantinya menjadi gadis diperankan oleh Tatjana Saphira. Sejumlah aktor dan aktris lain yang turut berperan di dalam film ini juga gak perlu diragukan, seperti Lukman Sardi, Cut Mini, hingga Alexa Key dan Kevin Julio. 

3. Miss Granny Filiphina (2018)

6 Film Adaptasi dari Drama Miss Granny, Ada Versi Indonesia Juga!clickthecity.com/article

Remake berikutnya adalah dari negara Filipina yang rilis pada tahun 2018. Secara keseluruhan, remake ini cukup mirip dengan versi aslinya meskipun ada beberapa hal yang berbeda. Keuntungan dari versi ini adalah, tokoh nenek versi muda diperankan oleh Sarah Geronimo.

Sarah sendiri merupakan seorang aktris sekaligus penyanyi terkenal di Filipina, sehingga pada scene bernyanyi, kamu bisa sekaligus menikmati suara merdunya. Contohnya ketika dirinya menyanyikan lagu terakhir remake Filipina, Isa Pang Araw (One More Day)yang membuat penonton terkesima. 

Baca Juga: Film Miss Granny Dibuat Versi Drakor, Jung Ji So Jadi Pemeran Utama 

4. 20 Once Again (2015)

6 Film Adaptasi dari Drama Miss Granny, Ada Versi Indonesia Juga!kreattivita.org/20-once-again-2015

Bisa dibilang kalau film ini adalah adaptasi pertama kali dari film Miss Granny Korea. Rilis pada tahun 2015, versi ini hadir dengan judul yang berbeda dengan aslinya. Miss Granny versi China ini menggunakan judul "20 Once Again" yang disutradarai oleh Leste Chen.

Nenek pada film ini diperankan oleh aktris Gua Ah-leh, sedangkan versi muda si nenek diperankan oleh Yang Zishan. Kalau dibandingkan dengan versi asli, versi Negeri Tirai Bambu ini memiliki gaya pengambilan gambar yang berbeda. Selain itu, ada pula scene beradu menyanyi antara nenek dengan rival lamanya yang merupakan senior genit.

5. Sing My Life (2016)

6 Film Adaptasi dari Drama Miss Granny, Ada Versi Indonesia Juga!vocustaiwan.fandom.com

Seperti film Jepang pada umumnya, mereka selalu memberikan judul alternatif. Judul alternatif pada film ini adalah Ayashii Kanojo yang artinya adalah wanita mencurigakan. Film ini di remake pada tahun 2016 bersamaan dengan remake versi Thailand. Pada judul film ini, sudut pandang lebih ditekankan pada bagaimana perjuangannya dalam perannya sebagai prang tua tunggal.

Terdapat scene yang berbeda pada versi ini. Cucu dari si nenek masuk ke rumah sakit karena gak berkonsentrasi saat sedang melintasi jalur pejalan kaki, sehingga membuatnya tertabrak mobil. Tentu berbeda sekali dengan film aslinya dimana sang cucu kecelakaan karena mengendarai sepeda.

6. Suddenly Twenty (2016)

6 Film Adaptasi dari Drama Miss Granny, Ada Versi Indonesia Juga!mubi.com

Remake versi Thailand tilis pada tahun 2016, bersamaan dengan versi Jepang. Berbeda dengan versi aslinya, versi negara yang dijuluki Negeri Gajah Putih ini mengambil judul Suddenly Twenty. Film ini dibintangi oleh aktris berusia 31 tahun, Davika Hoorne. 

Seperti film drama komedi Thailand pada umumnya, banyak lelucon kocak ditambahkan pada filmnya. Selain itu, di versi ini, kamu akan melihat jika nenek versi muda sebenarnya ingin berhenti bernyanyi pada satu titik karena putus asa.

Itu dia 6 remake atau adaptasi dari drama Korea Miss Granny. Kamu lebih suka nonton yang versi mana, nih?

Baca Juga: Film Miss Granny Dibuat Versi Drakor, Jung Ji So Jadi Pemeran Utama 

Putri Aisya Pahlawani Photo Verified Writer Putri Aisya Pahlawani

Writing to healing yourself

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Siantita Novaya

Berita Terkini Lainnya