7 Rekomendasi Anime Seinen Berlatar Eropa, Terbaru PLUTO

PLUTO tayang 26 Oktober 2023 di Netflix

Apakah kamu pernah mendengar sebutan seinen? Seinen sendiri berarti "pemuda" dan menjadi pengkategorian batas umur bagi penikmat manga hingga anime. Biasanya, anime seinen diperuntukkan penonton dari 18—50 tahun. Bukan tanpa alasan, tapi memang biasanya cerita yang diangkat lebih kompleks dan berbobot.

Pada Oktober 2023, Netflix siap menghadirkan adaptasi manga populer karya Naoki Urawasa bertajuk PLUTO. Tergolong anime seinen, PLUTO yang mengambil latar di daratan Eropa ini cocok untuk kalian pecinta anime sci-fi dengan bumbu aksi yang kental.

Tak hanya PLUTO, berikut rekomendasi anime seinen yang mengambil latar di Eropa. Dijamin seru dan sayang untuk dilewatkan!

1. Monster (2004—2005)

7 Rekomendasi Anime Seinen Berlatar Eropa, Terbaru PLUTOMonster (dok. Madhouse/Monster)

Anime 74 episode ini diadaptasi dari manga bertajuk sama karya Naoki Urasawa. Berpusat pada Kenzo Tenma, dokter ahli bedah otak yang berusaha menghentikan aksi pembunuhan berantai secara tidak langsung yang dilakukan oleh mantan pasiennya, Johan Liebert. Tak hanya menayangkan aksi kejar-kejaran Tenma dan Johan, tapi juga mengeksplor mengenai moral dan psikologi manusia.

Manga Monster menjadi manga pertama Naoki Urasawa yang sukses besar di pasaran dan mendapat banyak penghargaan bergengsi, seperti Shogakukan Manga Award ke-46 dan Japan Media Arts Festival. Bahkan, adaptasi animenya disebut-sebut menjadi salah satu anime terbaik sepanjang masa.

Apakah kamu tahu ada wacana manga ini akan diadaptasi menjadi live action? Bahkan sutradara besar di dunia perfilman Hollywood, Guillermo del Toro, juga merencanakannya bersama HBO, namun sampai saat ini belum ada perkembangan. Apakah kamu sudah menonton anime kriminal dengan bumbu psychological thriller ini?

2. Blassreiter (2008)

7 Rekomendasi Anime Seinen Berlatar Eropa, Terbaru PLUTOBlassreiter (dok. Gonzo/Blassreiter)

Berlatar di Jerman, anime ini mengisahkan suatu wabah aneh yaitu makhluk aneh bernama Demonacs. Dia berkemampuan menyatu dengan tekonologi, seperti mobil dan sepeda motor, dan meningkatkan performa teknologi tersebut. XAT (Xenogenesis Assault Team) menjadi kelompok yang siap memberantas Demonacs demi keamanan dan perdamaian. Di sisi lain, ada kelompok setengah manusia setengah Demonacs. Beberapa dari mereka menggunakan kekuatan tersebut untuk kebaikan dan yang lainnya untuk kejahatan.

Tayang 24 episode, anime ini merupakan kolaborasi Studio Gonzo dan Nitro+. Beberapa seiyuu yang memeriahkan anime aksi sci-fi ini antara lain Masaya Matsukaze, Shizuka Itou, Unshou Ishizuka, Kenta Miyake, dan Junichi Suwabe. Tak hanya hadir dalam bentuk anime, Blassreiter juga hadir dalam bentuk manga dan light novel.

Baca Juga: 12 Karakter Anime yang Diperankan Chika Anzai, Ada Chisato Nishikigi

3. Hellsing Ultimate (2006)

7 Rekomendasi Anime Seinen Berlatar Eropa, Terbaru PLUTOHellsing Ultimate (dok. Madhouse/Hellsing Ultimate)

Berlatar dunia penuh teror vampir yang menyerang manusia pada malam hari. Akhirnya dibentuk organisasi bernama Hellsing yang dipimpin oleh Sir Integra Fairbook Wingates Hellsing. Organisasi ini siap membasmi vampir jahat dan juga orang-orang yang menentang organisasi Hellsing.

Dua orang utama yang menjadi pasukan Hellsing adalah Alucard, vampir yang mengabdi untuk keluarga Hellsing, dan Seras Victoria, mantan polisi yang menjadi vampir akibat ulah Alucard.

Hellsing Ultimate hadir dengan genre aksi misteri dengan bumbu fantasi yang sayang untuk dilewatkan. Anime OVA ini diadaptasi dari manga bertajuk Hellsing karya Kouta Hirano. Walaupun ceritanya sama dengan versi serial TV-nya, tapi Hellsing Ultimate hadir dengan jalan cerita yang lebih sesuai dengan manganya.

4. Jormungand (2012)

7 Rekomendasi Anime Seinen Berlatar Eropa, Terbaru PLUTOJormungand (dok. White Fox/Jormungand)

Hidup di lingkungan penuh konflik membuat Jonah membenci senjata. Suatu hari, dia bertemu dengan Koko Hekmatyar, pedagang senjata ilegal, dan menjadikan Jonah sebagai salah satu pengawalnya.

Bersama Koko dan para anak buahnya, Jonah pun mengunjungi berbagai negara Eropa untuk berdagang senjata ilegal. Tak hanya di daratan Eropa, hampir semua benua mereka datangi sembari menghindari kejaran CIA dan pembunuh bayaran.

Manga Jormungand sendiri sudah rilis 11 volume sejak 2006—2012. Manga aksi dengan bumbu thriller ini karya Keitaro Takahashi. Beberapa pengisi suara yang hadir yaitu Shizuka Itou, Sayaka Ohara, Mutsumi Tamura, Unshou Ishizuka,  dan Yumi Touma. Anime ini tayang dua musim dengan jumlah 12 episode per musimnya.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Anime Mirip That Time I Got Reincarnated as a Slime

5. Gankutsuou: The Count of Monte Cristo (2004—2005)

7 Rekomendasi Anime Seinen Berlatar Eropa, Terbaru PLUTOGankutsuou: The Count of Monte Cristo (dok. Gonzo/Gankutsuou: The Count of Monte Cristo)

Anime satu ini diadaptasi dari novel bertajuk The Count of Monte Cristo karya Alexandre Dumas yang pada 1844. Tak hanya tersedia dalam bentuk anime, Gankutsuou juga rilis dalam bentuk manga yang ditulis dan diilustrasikan oleh Mahiro Maeda, novel trilogi yang ditulis oleh Shuichi Kouyama, dan CD drama. Membawa genre science fiction dengan bumbu misteri, anime ini memiliki plot dan karakter yang unik dan menarik.

Berlatar tahun 5053, anime ini berpusat pada Count yang dulunya seorang pelaut bernama Edmund Dantes. Dia dikhianati sampai dipenjara atas tuduhan pembunuhan palsu yang dilakukan oleh teman-temannya.

Dengan kekuatan misterius yang disebut Gankutsuou, Dantes kabur dari penjara dan bertekad untuk balas dendam. Dia berteman dengan Albert, salah satu anak dari teman yang mengkhianatinya, sebagai kedok untuk berbaur dengan masyarakat Perancis.

6. Vinland Saga (2019—2023)

7 Rekomendasi Anime Seinen Berlatar Eropa, Terbaru PLUTOVinland Saga (dok. MAPPA/Vinland Saga)

Vinland Saga berlatar di abad ke-11, ketika wilayah Inggris dijajah oleh bangsa Viking yang berasal dari Denmark. Anime ini berpusat pada kehidupan Thorfinn yang hidup di desa di Islandia dan penuh dengan peperangan.

Banyak korban yang berjatuhan akibat perang ini, tak terkecuali sang ayah. Dia pun bertekad membalaskan dendam atas kematian ayahnya sembari melakukan perjalanan menuju dunia impian bernama Vinland.

Diadaptasi dari manga bertajuk sama karya Makoto Yukimura yang rilis 2005, apakah kamu tahu kalau manga ini terinspirasi dari Berserk karya Kentaro Miura? Tak hanya sukses di penjualan manga, Vinland Saga juga meraih penghargaan di ajang Japan Media Arts Festival 2009.

7. PLUTO (2023)

7 Rekomendasi Anime Seinen Berlatar Eropa, Terbaru PLUTOPLUTO (dok. Netflix/PLUTO)

Apakah kamu tahu kalau mangaka Pluto merupakan mangaka Monster juga, yaitu Naoki Urasawa. Manga Pluto sendiri terinspirasi dari Astro Boy: The Greatest Robot on Earth karya Osamu Tezuka dan sudah rilis delapan volume sejak 2003—2009.

Tak hanya populer, manga Pluto memenangkan beberapa penghargaan bergengsi, seperti Tezuka Osamu Cultural Prize 2005 dan Japan Media Arts Festival 2005. PLUTO berlatar di dunia neo-futuristik di daerah Eropa.

PLUTO berpusat pada Gesicht, detektif robot Europol yang memecahkan berbagai kasus kematian misterius yang menimpa robot dan manusia. Gesicht ditugaskan untuk menyelidiki kematian Montblanc, robot pemandu gunung Swiss yang begitu dicintai oleh masyarakat. Dalam penyelidikannya, dia menemukan bahwa kasus ini ada hubungannya dengan entitas misterius bernama Pluto.

Kabarnya, Netflix siap menayangkan anime PLUTO pada 26 Oktober 2023 sebanyak 8 episode dengan durasi sekitar 60 menit per episodenya. Untuk kamu pecinta anime seinen dengan genre sci-fi berbumbu misteri, jangan sampai lewatkan PLUTO, ya!

Baca Juga: 3 Proyek Anime Baru Sung Hoo Park, Sutradara Jujutsu Kaisen

Putri Pratitis Photo Verified Writer Putri Pratitis

Manusia biasa yang menginginkan uang banyak

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya