Selain Morbius, 10 Film Ikonik yang Dibintangi Jared Leto

Banyak film Jared Leto yang untung besar sebelum Morbius

Morbius merupakan film superhero Marvel terbaru yang hadir di bioskop Indonesia sejak 30 Maret 2022. Jared Leto menjadi pemeran utama di film ini bersama Matt Smith dan Adria Arjona.

Tak hanya memerankan film superhero, aktor yang sudah menginjak usia setengah abad ini juga sempat memerankan berbagai peran di film ikonik. Kualitas aktingnya di film drama hingga horor tak diragukan. Mari kita simak 10 film yang pernah diperankan Jared Leto di bawah ini!

1. House Of Gucci (2021), film biopic dari novel karangan Sara Gay Forden yang meraup untung 156,7 juta dolar AS. Jared Leto beradu akting dengan Lady Gaga dan Adam Driver

https://www.youtube.com/embed/pGi3Bgn7U5U

2. Jared Leto berperan sebagai Joker di Suicide Squad (2016) dan beradu akting dengan Will Smith dan Margot Robbie

https://www.youtube.com/embed/CmRih_VtVAs

3. Film thriller David Fincher ini berhasil meraup untung 197,1 juta dolar AS. Dalam Panic Room (2002) yang dibintangi Jodie Foster dan Kristen Stewart, Jared Leto berperan sebagai Junior

https://www.youtube.com/embed/sp2kKzrCm44

4. Di film historis ini, Jared Leto berperan sebagai Hephaistion. Alexander (2004) berhasil meraup pendapatan hingga 167,3 juta dolar AS juga dibintangi Collin Farrell dan Angelina Jolie

https://www.youtube.com/embed/Bh6LKIdxqCU

5. Jared berperan sebagai Nemo Nobody di sci-fi, Mr. Nobody (2009). Film yang berhasil memborong 22 piala dari berbagai ajang penghargaan ini diperankan Sarah Polley dan Diane Kruger

https://www.youtube.com/embed/vXf3gVYXlHg

Baca Juga: 5 Fakta Menarik tentang Film Morbius yang Diperankan oleh Jared Leto 

6. Bergenre psychological drama, Jared Leto jadi Harry Goldfarb di Requiem For A Dream (2000). Film ini memborong berbagai penghargaan walau hanya meraup untung 7,4 juta dolar AS

https://www.youtube.com/embed/QBwzN4v1vA0

7. Berperan sebagai Paul Allen, Jared Leto main bareng Christian Bale dan Willem Dafoe di American Psycho (2000). Film horor ini meraup untung 34.3 juta dolar AS

https://www.youtube.com/embed/81mibtQWWBg

8. Di Fight Club (1999), Jared Leto beradu akting dengan Edward Norton dan Brad Pitt. Film aksi yang disutradari oleh David Fincher ini berhasil meraup keuntungan hingga 101,2 juta dolar AS

https://www.youtube.com/embed/qtRKdVHc-cE

9. Girl Interrupted (1999) adalah film psychological drama yang berhasil mendapat berbagai penghargaan dan meraup penghasilan 48,3 juta dolar AS

https://www.youtube.com/embed/qHeqq6b6Vtw

10. Film biopic ini juga diperankan oleh Matthew McConaughey dan Jennifer Garner. Dallas Buyers Club (2013) memborong 53 piala dari berbagai penghargaan dan meraup 55,7 juta dolar AS

https://www.youtube.com/embed/FG_gcPNSKzU

Kiprah Jared Leto di dunia perfilman memang sudah tidak perlu diragukan lagi. Sepuluh film di atas membuktikan karier cemerlangnya sebagai seorang aktor walau usianya yang sudah menginjak 50 tahun.

Apakah kalian sudah menonton sepuluh film yang diperankan Jared Leto di atas? Penggemar film Marvel, jangan sampai lewatkan film Morbius, ya!

Baca Juga: 10 Fakta Perjalanan Karier Jared Leto Si Pemeran Morbius 

Putri Pratitis Photo Verified Writer Putri Pratitis

Manusia biasa yang menginginkan uang banyak

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Zahrotustianah

Berita Terkini Lainnya