Single Dad, 4 Drama Korea Ini Buktikan Ayah Adalah Seorang Pahlawan

Cinta ayah pada anaknya memang luar biasa!

Drama seri dari Negeri Ginseng, Korea Selatan, memang sudah kadung dikenal mengusung tema yang amat beragam. Fantasi, thriller, hingga kisah keluarga yang sukses membuat haru. Misalnya saja perjuangan orangtua tunggal, tepatnya single dad, demi anaknya berikut ini. Memang benar bahwa ayah adalah seorang pahlawan, bukan?

1. Oh My Geum Bi (2016)

Single Dad, 4 Drama Korea Ini Buktikan Ayah Adalah Seorang Pahlawanasianwiki.com

Drama seri ini terdiri dari 16 episode. Geum Bi (diperankan oleh Heo Jung Eun) yang selama ini tinggal bersama bibinya, tiba-tiba ditinggalkan bersama surat berisi alamat ayahnya. Saat bertemu, Mo Hwi Cul (diperankan oleh Oh Ji Ho) mengetahui jika putrinya menderita demensia. Di tengah usahanya untuk menyembuhkan sang putri, kepolosan Geum Bi menyadarkannya akan arti sebuah kehidupan. Namun, pekerjaan Hwi Chul sebagai seorang penipu malah semakin memperkeruh situasi. Tapi, dia tetap tak menyerah demi buah hatinya tersebut.

2. Entertainer (2016)

Single Dad, 4 Drama Korea Ini Buktikan Ayah Adalah Seorang Pahlawanlynarsyila.wordpress.com

Entertainer dikemas dalam 18 episode. Salah satu kisah menyentuh dalam drama seri ini adalah perjuangan seorang bassist bernama Na Yeon Soo yang menjadi single parent di usia yang masih muda. Dia bekerja serabutan untuk menghidupi anaknya, serta melupakan mimpinya sebagai musisi. Namun, dia akhirnya dipertemukan dengan mantan produser kondang yang sedang mencari anggota-anggota untuk sebuah band baru. Kehidupannya mulai berubah sejak saat itu.

Baca Juga: 9 Film dan Drama Korea yang Gambarkan Besarnya Kasih Ibu Pada Anaknya

3. What Happens to My Family (2014)

Single Dad, 4 Drama Korea Ini Buktikan Ayah Adalah Seorang Pahlawansagalaaya2011.blogspot.com

Drama seri sebanyak 53 episode ini bercerita tentang seorang ayah tunggal, Cha Soon Bong, yang bekerja keras mengidupi ketiga anaknya hingga menjadi sukses. Namun, kesibukan ketiga anaknya membuat mereka cenderung acuh dan menganggap ayahnya akan mengerti kesibukan mereka. Suatu hari, Cha Soon Bong divonis hanya dapat bertahan hidup beberapa bulan lagi sebab kanker perut yang dideritanya.

Beliau lantas mengunggat ketiga anaknya untuk penggantian biaya hidup, biaya pendidikan, dan lainnya dalam jumlah yang sangat besar. Beliau mengajukan tujuh syarat jika anak-anaknya ingin gugatan itu dicabut. Mereka lantas berusaha memenuhi permintaan sang ayah yang ternyata merupakan permintaan terakhir sebelum beliau meninggal. Dibalik semua itu, Cha Soon Bong melakukan hal tersebut dengan harapan ketiga anaknya dapat menumbuhkan kepekaan terhadap keluarga.

3. Single Daddy in Love (2008)

Single Dad, 4 Drama Korea Ini Buktikan Ayah Adalah Seorang Pahlawankorean-drama-guide.com

Tayang di KBS2, drama seri ini berjumlah 16 episode. Dengan kerja serabutan, Kang Poong Ho merawat anaknya, Kang San, yang berusia tujuh tahun sendirian setelah ditinggalkan oleh cinta pertamanya, Yoon So Yi. Dia memilih mengejar ambisinya untuk belajar di luar negeri sebagai seorang pianis dengan sponsor dari Jeon Ki Suk.

Seiring waktu berlalu, Kang Poong Ho akhirnya jatuh cinta dengan Jeon Ha Ri, seorang mahasiswa kedokteran dari keluarga kaya. Mirisnya, kisah cinta mereka menjadi tambah pelik saat mengetahui bahwa Yoon So Yi merupakan calon ibu tiri dari Jeon Ha Ri. Belum cukup sampai disitu, Kang San ternyata didiagnosis mengidap tumor otak. Kang Poong Ho pun melakukan segala upaya untuk menyembuhkan putra semata wayangnya tersebut.

Nah, kamu sudah nonton yang mana?

Baca Juga: Siap Nonton, Ini 5 Drama Korea 2019 yang Diadaptasi dari Webtoon

Rahmadila Eka Putri Photo Verified Writer Rahmadila Eka Putri

Hai, salam kenal. Terima kasih sudah membaca tulisan saya. Mari terhubung melalui Facebook (Rahmadila Eka Putri), Instagram (@rahmadilaekaputri), ataupun Twitter (@ladilacious), kritik dan sarannya juga dipersilahkan, lho!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya