Gak Cuma Jago Nyanyi, 8 Drama Ini Buktikan Taecyeon Juga Bisa Akting

Paling suka perannya yang mana nih?

Rapper utama dari boyband 2PM ini lahir pada 27 Desember 1988 silam. Selain kemampuan vokal yang mumpuni, Taecyeon nyatanya juga piawai dalam beradu peran. Hal tersebut dapat dicermati dari deretan drama Korea yang telah dibintanginya sejak beberapa tahun belakangan. Dan, yang lebih mengesankan lagi adalah dia kerap memperoleh peran sebagai tokoh utama, lho.

Secara tidak langsung pula pentolan dari boyband bentukan JYP Entertainment ini membuktikan bahwa Idol KPop juga memiliki potensi yang tak kalah berdaya saing dengan selebriti yang memang berfokus pada dunia akting seperti dalam KDrama. Berbagai karakter telah dijajalnya mulai dari mahasiswa, anggota Majelis, pemburu hantu, bahkan berlakon sebagai seorang duda beranak dua.

Nah, apa pendapatmu tentang perkembangan akting dari pria bernama lengkap Ok Taecyeon ini?

1. Cinderella's Step Sister (2010).

Cinderella's Step Sister tayang pada 2010 silam dengan 20 episode. Dalam drama melankolis ini, Taecyeon berperan sebagai Han Jung Woo. Tokoh yang diperankannya ini menyukai seorang wanita lebih tua bernama Eun Jo yang sudah dikenalnya sejak kecil. Sayangnya, cinta Han Jung Woo tersebut malah bertepuk sebelah tangan.

Taecyeon berhasil memerankan tokoh tersebut dengan cukup apik lengkap dengan raut wajah lugu dan tingkah yang kadang membuat gemas akan kepolosannya.

2. Dream High (2011).

Taecyeon memerankan karakter Hyun Si Hyuk (atau lebih dikenal sebagai Jin Guk) dalam Dream High berjumlah 16 episode yang tayang pada 2011 silam ini. Dia adalah salah satu siswa kelas khusus yang ahli dalam dance dan beat (ketukan) di Kirin Art High School yang berjuang untuk meraih mimpi.

Di sini, Jin Guk jatuh cinta pada teman masa kecilnya bernama Go Hye Mi. Sayangnya, gadis pujaanya tersebut ternyata menyukai siswa lain yang juga berada di kelas khusus itu. Taecyeon kelihatan manly banget, deh.

3. Who Are You? (2013).

Dalam drama 16 episode ini, Taecyeon berperan sebagai Cha Gun Woo. Dia adalah detektif yang hanya percaya pada apa yang bisa dia lihat dan sentuh. Cha Gun Woo juga memiliki rekan seorang detektif yang mampu melihat hal berbau astral. Mereka lantas bekerjasama membantu para hantu yang terjebak di dunia sebab perkara kematiannya yang belum tuntas.

Wah, kebayang gak nih Taecyeon jadi detektif?

4. Wonderful Days (2014).

Dalam drama 50 episode ini, Taecyeon memerankan tokoh Kang Dong Hee yang merupakan duda beranak dua (kembar laki-laki dan perempuan) dengan sifat yang agak kasar dan temperamental. Bagaimana dia yang masih lajang berusaha untuk menghayati peran sebagai seorang duda agaknya patut untuk diapresiasi.

Selain itu, unsur kekeluargaan dalam drama ini memang dihadirkan dengan begitu kental. Aura kebapakan dari seorang Taecyeon keluar gak?

5. Assembly (2015).

Assembly yang tayang pada 2015 dengan 20 episode dibintangi oleh Taecyeon sebagai Kim Kyu Hwan. Dia adalah sosok yang tidak mudah menyerah walaupun hidup di lingkungan yang keras. Karakter yang dimainkan oleh Taecyeon ini bekerja sebagai sopir di malam hari dan belajar di siang hari. Mulanya dia bercita-cita menjadi seorang polisi namun latar belakang kematian ayahnya membuatnya berpindah haluan menjadi anggota Majelis.

6. Touching You (2016).

Diceritakan bahwa kecelakaan saat anak-anak membuat Do Jin Woo mampu masa depan seseorang melalui bersentuhan kulit dengan kulit. Dia lantas memanfaatkannya dengan menjadi peramal di kafe milik salah seorang kenalannya. Kelak dia jatuh cinta pada Hee Jin Young yang merupakan pegawai di toko kosmetik namun bercita-cita menjadi seorang penatas rias.

Memerankan karakter Do Jin Woo dalam drama 12 episode ini sepertinya cukup menunjukkan sisi romantis dari seorang Ok Tacyeon, ya.

7. Let's Fight Ghost (2016).

Park Bong Pal adalah tokoh mahasiswa yang diperankannya dalam drama 16 episode ini. Dia memiliki kemampuan dapat melihat hantu yang digunakannya untuk mendapatkan uang dengan menjadi seorang pemburu hantu. Dia lantas juga terlibat cinta dengan seorang hantu (yang belakangan diketahui ternyata tidak menyadari bahwa dia tengah koma di rumah sakit) bernama Kim Hyun Ji.

Walaupun awalnya saling tidak suka satu sama lain, namun karena suatu keadaan maka perasaan itupun justru tumbuh sebaliknya. Seiring dengan kebersamaan mereka, akhirnya terungkap sisi kehidupan masing-masing yang ternyata saling berkaitan.

8. Save Me (2017).

Drama 16 episode ini bercerita tentang kelompok religius yang sekilas tampak wajar padahal sebenarnya justru menyesatkan para jemaatnya. Salah satu jemaat tersebut adalah keluarga pindahan dari Seoul yang sebab suatu hal malah menjadi berhutang budi pada seorang pengurus dari kelompok itu.

Mulai menyadari kejanggalan dalam kelompok religius yang diikutinya lantas membuat Im Sang Mi berupaya meminta bantuan empat pria untuk membebaskannya dari jeratan kelompok itu. Nah, salah satu tokoh pria bernama Han Sang Hwan diperankan oleh Taecyeon.

 

Rahmadila Eka Putri Photo Verified Writer Rahmadila Eka Putri

Hai, salam kenal. Terima kasih sudah membaca tulisan saya. Mari terhubung melalui Facebook (Rahmadila Eka Putri), Instagram (@rahmadilaekaputri), ataupun Twitter (@ladilacious), kritik dan sarannya juga dipersilahkan, lho!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya