6 Lagu Korea Bertema Hujan Ini Siap Bikin Kamu Banjir Air Mata

Hujan, kopi dan lagu favorit. Perfect!

Saat hujan memang menjadi momen yang pas untuk bersantai, ditemani secangkir kopi panas dan alunan lagu yang sesuai dengan mood di kita. Selain itu, hujan yang membawa suasana melankolis membuatnya menjadi salah satu inspirasi bagi penulis dan pembuat lagu dalam menciptakan karyanya. Biasanya lagu dengan tema hujan memiliki makna sendu hingga mampu membuat kita terbawa perasaan yang dituang oleh penulis ke dalam lagu tersebut.

Untuk kamu khususnya penggemar KPop, banyak lagu Korea terutama yang bergenre ballad mengangkat hujan sebagai temanya. Apa saja ya? Langsung kita simak yuk!

1. Beast - On Rainy Days

https://www.youtube.com/embed/DqkI4d2GExw

Lagu lama yang gak pernah bosan untuk didengarkan. Vokal sempurna dari anggota Beast sangat pas dengan musik yang begitu sendu. Ditambah style rap Junghyun yang menyempurnakan lagu ini.

Lagu ini menceritakan seseorang yang setiap hujan turun selalu teringat kekasih yang telah meninggalkannya. Kabarnya proses rekaman lagu ini juga dilakukan saat hujan sehingga pembawaan Beast di dalam lagu sangat menyentuh kita yang mendengarkannya. Bagi yang belum tahu wajib banget kamu dengerin ya!

2. B.A.P - Rain Sound

https://www.youtube.com/embed/7ghpiNIKGIo

'Rain Sound' rilis pada tahun 2013, merupakan salah satu lagu dari mini album kedua B.A.P yang bertajuk 'One Shot'. Mini album ini hanya berisi dua single dan berhasil memuncaki Billboard World Album pada 22 Februari 2013. Beat yang ringan dan pembawaan yang apik membuat lagu ini menjadi salah satu lagu bertema hujan yang layak banget kamu dengerin.

Lagu 'Rain Sound' menceritakan tentang kerinduan seseorang kepada mantan kekasihnya. Suara hujan dan kenangan menjadi satu paket yang membawa kerinduan dan kesakitan yang mendalam sehingga ia menginginkan hujan lekas berhenti sehingga ia bisa melepaskan kesakitan itu. Pas banget buat kamu yang ingin mengenang mantan yang masih sering kamu rindukan.

3. BTS - Rain

https://www.youtube.com/embed/RqUEFnxfULw

'Rain' adalah salah satu lagu BTS dari album 'Dark and Wild' tahun 2014. Lirik lagu 'Rain' lebih banyak diisi pada bagian rap oleh ketiga rappline, tetapi lagu ini tetap bertempo lambat. Diikuti suara merdu vocal line membuat 'Rain' menjadi salah satu lagu ballad favorit ARMY, nama fans BTS.

Lagu ini memiliki makna yang berbeda pada masing-masing bagian rap. Namun inti dari lagu ini adalah seseorang yang merepresentasikan hujan sebagai media untuk menghilangkan masalah yang membebani mereka, yaitu dengan membaur bersama hujan. Lagu ini cocok buat kamu yang sedang merasa lelah dengan hidupmu. Semangat!

Baca Juga: Syahdu, 10 Lagu Ballad Kpop Ini Cocok Temani Harimu Saat Musim Hujan

4. Heize - You, Clouds, Rain (feat. Shin Young Jae)

https://www.youtube.com/embed/afxLaQiLu-o

Heize sukses membawa lagu 'You, Clouds, Rain' menduduki puncak daftar lagu korea. Lagu ini juga sukses menyabet penghargaan Golden Disk Song Division dalam acara Golden Disk Award 2018.

Sama seperti beberapa lagu lainnya, 'You, Clouds, Rain' juga menceritakan tentang hujan yang membawa kembali kenangan masa lalu. Mengingat hal-hal yang indah membuat kita nyaman menikmati hujan, bahkan tidak ingin hujan segera berhenti. Pas banget buat kamu yang masih suka stalking dan hobi mengenang masa-masa bersama mantan terindah!

5. The Rose - She's In The Rain

https://www.youtube.com/embed/cbGpCKgCjlA

Lagu dari band besutan J&Star Entertainment ini cocok banget kamu dengerin saat kamu sedang kesepian. Dengan musik yang mengalun lembut di awal membuat lagu ini terasa meleleh di telinga kita.

Lagu 'She's In The Rain' menceritakan tentang orang-orang yang kesepian, 'she' yang dimaksud dalam lagu ini bukanlah 'gadis' tetapi menggambarkan jiwa-jiwa yang terluka, yang ingin menyakiti dirinya sendiri, yang lelah berpura-pura. Dan pada lirik akhir lagu ini berbunyi 'we're in the rain' yang berarti kita akan bersama di dalam hujan ini, saling menguatkan hingga akhir.

Nah, dalem banget kan maknanya?

6. RM - 'forever rain'

https://www.youtube.com/embed/Cvb76hBX_Oc

Leader BTS, Kim Namjoon atau RM merilis mixtape solo keduanya pada 23 Oktober lalu bertajuk 'mono'. Album ini berhasil memuncaki iTunes Top Album di 88 negara mengalahkan rekor grupnya, BTS. 'forever rain' adalah salah satu dari tujuh lagu dalam mixtape tersebut.

Lagu 'forever rain' memiliki lirik khas RM yang begitu mendalam. Tentang hujan yang hadir membawa ketenangan bagi sebagian orang, menjadi teman bagi mereka yang sulit mengekspresikan diri. Di sini RM melantunkan harapan bahwa suatu saat ia ingin menjadi seperti hujan. Bahkan RM menyebutkan bahwa ia ingin lagu ini diputar saat pemakamannya nanti. Wah, pasti berharga banget lagu ini buat RM ya!

Itulah rekomendasi 6 lagu Korea bertema 'hujan' yang siap bikin kamu hujan air mata. Yang suka galau wajib banget tambahin lagu-lagu di atas ke playlist-mu!

Baca Juga: Santai, 7 Lagu iKON Ini Pas Banget Didengarkan Saat Musim Hujan

Rahmalia Nurida Photo Verified Writer Rahmalia Nurida

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya