3 Proyek Baru Science Saru yang Bakal Dirilis pada 2024

Patut ditunggu semua!

Sejak didirikan pada 2013, Science Saru telah dikenal sebagai salah satu studio animasi terbaik di Jepang, bahkan di dunia. Bagaimana tidak? Karya-karya mereka, seperti Inu-Oh, Ride Your Wave, Devilman Crybaby, dan Scott Pilgrim Takes Off, selalu disambut hangat oleh para penonton dan menerima segudang penghargaan.

Untuk tahun depan, Science Saru enggan menginjak pedal rem. Justru mereka menginjak pedal gas lebih dalam. Sejauh ini, mereka telah mengumumkan akan merilis tiga proyek tahun depan. Apa saja proyek baru Science Saru yang bakal dirilis pada 2024? Berikut ulasannya!

1. Dandadan (2024)

3 Proyek Baru Science Saru yang Bakal Dirilis pada 2024cuplikan anime Dandadan (dok. Science Saru/Dandadan)

Pada 27 November 2023, Science Saru mengumumkan bahwa mereka menggarap serial Dandadan. Anime ini diadaptasi dari serial manga bertajuk serupa karya Yukinobu Tatsu. Dandadan diterbitkan dalam majalah Shōnen Jump+ milik Shueisha sejak April 2021. Manga ini dilabeli oleh banyak orang sebagai salah satu manga shounen terbaik saat ini.

Dijadwalkan tayang pada 2024, Dandadan diproduksi oleh tim bertabur bintang. Serial ini bakal menjadi debut kesutradaraan Fuga Yamashiro. Ia dikenal sebagai asisten sutradara dalam berbagai proyek Science Saru, seperti Inu-Oh dan Tatami Time Machine Blues. Naskahnya ditulis oleh Hiroshi Seko, penulis naskah Chainsaw Man dan Vinland Saga.

Musiknya digarap oleh Kensuke Ushio, komposer Chainsaw Man dan A Silent Voice. Desain karakter manusia merupakan tanggung jawab Naoyuki Onda, desainer karakter Psycho-Pass. Sementara itu, desain karakter makhluk supernatural dibuat oleh Yoshimichi Kameda, desainer karakter Mob-Psycho 100.

Dandadan berfokus pada dua karakter utama. Karakter pertama adalah Momo Ayase, seorang gadis SMA yang percaya dengan adanya hantu, tetapi tidak dengan alien. Karakter kedua adalah Ken Takakura alias Okarun, teman sekelas Momo yang justru berpikir sebaliknya. Untuk membuktikan siapa yang benar, mereka menantang satu sama lain.

Momo pergi ke sebuah rumah sakit yang kerap ada penampakan UFO, sedangkan Okarun ke sebuah terowongan yang dirumorkan berhantu. Rupanya, hantu dan alien benar-benar ada. Momo dan Okarun bahkan masing-masing mendapat kekuatan super dari kedua makhluk itu. Petualangan penuh akan komedi, romansa, dan aksi lantas menunggu mereka.

Baca Juga: 5 Anime Terbaik yang Akan Mendapatkan Musim Baru pada 2024

2. Kimi no Iro (2024)

3 Proyek Baru Science Saru yang Bakal Dirilis pada 2024cuplikan anime Kimi no Iro (dok. Science Saru/Kimi no Iro)

Naoko Yamada dikenal sebagai figur legenda Kyoto Animation. Namun, Yamada meninggalkan studio yang telah membesarkan namanya tersebut dan bergabung dengan Science Saru pada 2021. Proyek debutnya dengan rumah barunya itu lantas dirilis pada tahun yang sama, yakni serial The Heike Story.

Pada Desember 2022, Science Saru resmi mengumumkan film terbaru mereka garapan Naoko Yamada. Film tersebut berjudul Kimi no Iro dan dijadwalkan untuk tayang pada musim gugur 2023. Sayangnya, pada Agustus 2023, film ini diumumkan diundur penayangannya ke 2024.

Untuk Kimi no Iro, Yamada dibantu oleh Reiko Yoshida sebagai penulis naskah. Yamada dan Yoshida sendiri sudah berkolaborasi beberapa kali, seperti dalam A Silent Voice dan The Heike Story. Sementara itu, musiknya juga digarap oleh Kensuke Ushio.

Kimi no Iro berfokus pada Totsuko, gadis SMA yang dapat melihat warna emosi orang lain. Ia memakai kemampuannya tersebut untuk menjaga orang tercintanya dari perasaan negatif. Suatu hari, ia bertemu dengan perempuan yang punya emosi berwarna indah dan remaja cowok pencinta musik. Ketiga orang sensitif itu lantas membentuk sebuah band.

3. Garden of Remembrance (2022)

3 Proyek Baru Science Saru yang Bakal Dirilis pada 2024cuplikan anime Garden of Remembrance (dok. Science Saru/Garden of Remembrance)

Sebelum mengumumkan Kimi no Iro, Science Saru dan Yamada sudah duluan memamerkan proyek lain. Proyek itu adalah film pendek Garden of Remembrance yang diumumkan di Annecy International Animation Film Festival 2022 pada Juni 2022. Film berdurasi 18 menit ini awalnya direncanakan untuk rilis pada 2023.

Film ini menjalani penayangan perdananya dalam Scotland Loves Animation 2022 pada Oktober 2022. Garden of Remembrance kembali ditampilkan dalam Annecy International Animation Film Festival 2023 pada Juni 2023. Pada November 2023, Science Saru sayangnya mengumumkan penundaan rilisnya Garden of Remembrance untuk publik ke 2024.

Yamada memercayai mangaka Etsuko Mizusawa untuk mendesain karakter Garden of Remembrance. Mizusawa sendiri dikenal sebagai kreator manga Hello, this is Terumi. Sementara itu, musisi Lovely Summer Chan didapuk untuk menjadi komposer. Oleh karena itu, Garden of Remembrance dilabeli sebagai extended music video milik Summer.

Garden of Remembrance punya tiga karakter remaja tanpa nama. Film ini diceritakan dari masing-masing perspektif ketiga karakter itu. Karakter pertama adalah remaja cowok yang sudah meninggalkan dunia. Karakter kedua adalah sang pacar. Karakter ketiga adalah seorang remaja cewek lain.

Si karakter cowok hanya disebut sebagai "aku", sedangkan si pacar dipanggil sebagai "kamu". Sementara itu, karakter cewek satu lagi disebut sebagai "teman masa kecil". Benang merah cerita Garden of Remembrance adalah bunga anemone yang menyimbolkan perpisahan.

Proyek-proyek di atas patut diantisipasi mengingat mereka menandakan era baru bagi Science Saru sejak co-founder dan sutradara Masaaki Yuasa keluar pada 2022. Yamada dan Yamashiro kini menjadi masa depan Science Saru. Dari ketiga anime di atas, mana yang paling kamu tunggu?

Baca Juga: 5 Fakta Film Anime Garden of Remembrance, Bakal Tayang pada 2024

Rakha Alif Photo Verified Writer Rakha Alif

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya