Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Rebecca Klopper Disorot Gegara Foto Tangan Saat Umrah, Kenapa Tuh?

Rebecca Klopper (instagram.com/rklopper)

Rebecca Klopper membagikan rangkaian kegiatannya saat umrah di bulan Syawal bersama teman-temannya beberapa waktu lalu. Salah satu yang menjadi perhatian yakni saat mantan kekasih Fadly Faisal ini berhasil memegang Ka'bah.

Tak hanya itu, Rebecca Klopper tampak bersyukur saat bisa solat di saf pertama di Tanah Suci. Nah, uniknya, saat ia bagikan salah satu foto momen umrah ini, netizen malah salah fokus sama tangan Rebecca. Kenapa tuh, simak penjelasannya yuk!

 

1. Rebecca Klopper bersyukur usai melaksanakan tawaf. Ia mengaku perasaannya justru sangat sedih

Rebbeca Klopper (instagram.com/violenziajean)

2. Pemain sinetron Mermaid in Love ini langsung membagikan potret saat berdiri di depan Ka'bah. Penuh rasa bersyukur karena dapat merasakan umrah

Rebecca Klopper (instagram.com/rklopper)

3. "Berhenti, ulangi, psikolog dan terapi. Aku isi bensin, kita coba lagi," tulis Rebecca Klopper dalam unggahannya ini di Instagram

Rebecca Klopper (instagram.com/rklopper)

4. Di momen yang bahagia ini, Rebecca Klopper memang ingin mewujudkan niatnya untuk melihat Ka'bah dari dekat, dan mengunjungi makam Nabi Ibrahim

Rebecca Klopper (instagram.com/rklopper)

5. Ia pun banyak membagikan foto, salah satunya potret momen kala ia memegang makam Nabi Ibrahim yang justru bikin salah fokus netizen

Rebecca Klopper (instagram.com/rklopper)

6. Dalam foto saat di makam Nabi Ibrahim yang diunggahnya ini, netizen justru salfok sama tangan sang aktris yang terlihat keriput kala memegang bangunan makam

Rebecca Klopper (instagram.com/rklopper)

7. Sambil becanda, Rebecca pun menjelaskan jika tangan keriput yang bikin salfok itu bukan tangannya. Melainkan tangan ibu-ibu yang memang berada disampingnya untuk memegang bangunan makam dan gak sengaja letaknya persis di samping hingga seolah-olah itu tangannya

Tangan Rebecca Klopper (instagram.com/rklopper)

Rebecca pun membalas pertanyaan netizen sebagai berikut, "Wkwkwkw, masa iya gw (gue) pake cincin kawin." Ya, foto itu bisa dibilang ilusi optik. Tangan yang dikira milik Rebecca ternyata adalah tangan ibu-ibu yang memang posisinya berada dekat dengan sang aktris kala diabadikan dalam foto. Gak usah penasaran lagi ya.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Indra Zakaria
Erfah Nanda
Indra Zakaria
EditorIndra Zakaria
Follow Us