Kembali Raih Daesang, Ini 5 Film Besutan Sutradara Lee Joon Ik

Ada yang jadi film terlaris di Korea Selatan, lho!

Sutradara sekaligus produser, Lee Joon Ik, berhasil meraih daesang untuk filmnya The Book of Fish pada acara 57th Baeksang Arts Awards yang dilaksanakan 13 Mei 2021 lalu. Acara yang dipandu oleh Bae Suzy dan Shin Dong Yup ini digelar di Ilsanseo-gu, Gyeonggi, Korea Selatan dengan menerapkan protokol kesehatan, seperti memakai masker dan menjaga jarak.

"Sebuah film menghabiskan banyak biaya untuk memproduksinya. Para pemain dan kru berkorban untuk membawa film ini ke layar lebar. Film ini tidak sukses besar meskipun mendapat ulasan yang bagus dari para kritikus dan penggemar film. Terima kasih atas penghargaannya," tutur Lee saat berpidato atas kemenangannya.

Selain The Book of Fish, berikut lima film karya Lee Joon Ik lainnya yang layak dintonton, terutama untuk para penggemar film dari Korea. Yuk, simak!

1. The King and The Clown (2005)

https://www.youtube.com/embed/JfGpTWM-TNk

The King and The Clown menceritakan tentang dua orang pelawak, Jong Gil dan Jang Sang, yang ditangkap oleh pasukan kerajaan dan kemudian dipenjara karena menyindir raja saat melakukan aksi melawak. Mereka kemudian diberi kesempatan untuk tampil secara langsung dihadapan raja dan akan dibebaskan jika berhasil membuat raja tertawa.

Menjadi salah satu film terlaris di Korea Selatan dengan perhitungan penonton akhir sebanyak dua belas juta, The King and The Clown rupanya juga berhasil meraih Daesang pada acara Baeksang Arts Awards ke-49. Benar-benar film yang layak ditonton, bukan?

2. Radio Star (2006)

https://www.youtube.com/embed/IKm9414M0JU

Radio Star mengisahkan tentang Choi Gon, mantan bintang Rock tahun 80-an, yang harus menghadapi beratnya hidup setelah kepopulerannya meredup. Bersama Park Min Soo, seorang manajer yang setia menemaninya selama 20 tahun, ia bisa kembali merasakan titik terang karirnya dengan menjadi seorang radio DJ di sebuah stasiun radio yang kemudian mempunyai banyak penggemar. 

Akting totalitas dari Park Jong Hoon dan Ahn Sung Ki dalam Radio Star kali ini, berhasil membawa mereka memenangkan kategori best actor dalam ajang penghargaan Blue Dragon Film Awards tahun 2006, lho! 

Baca Juga: 12 Aktor Korea yang Pernah Berperan jadi Playboy di Film dan Drama

3. Hope (2013)

https://www.youtube.com/embed/9PsBBsX6TC0

Film Hope menceritakan tentang Sowon, seorang gadis berusia 8 tahun, yang harus mengalami trauma setelah dipukuli dan diperkosa oleh pria tua saat perjalanannya menuju ke sekolah. Hari-harinya dilalui dengan ketakutan akan sosok pria dewasa termasuk juga ayahnya. Untuk mengembalikan hubungan dengan putrinya itu, akhirnya sang ayah berdandan layaknya tokoh kartun yang disenangi putrinya.

Film yang dirilis bulan Oktober 2013 ini cukup sukses dan berhasil mendapatkan predikat best movie pada ajang penghargaan 34th Blue Dragon Film Awards.

4. The Throne (2015)

https://www.youtube.com/embed/3vdnCtS0qUo

Film garapan Lee Joon Ik yang meraih Daesang selanjutnya adalah The Throne. Film drama sejarah ini menceritakan tentang kehidupan seorang pewaris takhta kerajaan bernama Pangeran Mahkota Sado, yang dijatuhi hukuman mati oleh ayahnya sendiri karena dianggap tidak layak untuk memimpin kerajaan. Ia dihukum dengan cara dikurung dalam peti beras selama berhari-hari hingga akhirnya mati kelaparan.

Mendapatkan banyak pujian serta diputar di banyak festival film internasional, tak heran jika film yang satu ini memenangkan beberapa penghargaan lain, seperti aktor terbaik, aktris terbaik, dan juga aktris pemeran pendukung terbaik.

5. Sunset In My Hometwon (2018)

https://www.youtube.com/embed/ui3dVu_zTPo

Film terakhir ini menampilkan kisah seorang pria dari kampung bernama Hok Soo, yang rela pergi ke Seoul demi mencapai impiannya menjadi seorang rapper terkenal. Di sana ia mengikuti sebuah talent show dengan harapan bisa menjadi jembatan kesuksesannya. Tapi, ia harus menelan pahitnya kegagalan karena tidak sanggup membuat lirik mengenai seorang ibu pada final round. Masa lalu terkait ibunya yang menyedihkan, menjadi penyebab ia gagal. 

Sunset In My Hometown ini layak ditonton karena suguhan cerita yang menarik mengenai Hok Soo. Tidak hanya soal perjuangannya dalam mencapai impiannya, film ini juga mengisahkan bagaimana ia bertemu dengan teman lamanya, Soon Mi, yang ternyata menyukai dirinya. 

Nah, itu tadi kelima film karya Lee Joon Ik lainnya yang layak ditonton, terutama buat kalian, para penikmat film Korea. Sudah tahu film mana yang bakal kamu tonton terlebih dahulu? 

Baca Juga: 12 Film Terbaik Korea Peraih Baeksang Arts Awards, Legendaris!

Rizal Herdiansyah Photo Writer Rizal Herdiansyah

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya