9 Film Horor Indonesia Angkat Sisi Gelap Konten Kreator Khusus Horor

Bertaruh nyawa, demi mendapatkan popularitas

Di era kemajuan teknologi dan informasi saat ini, konten kreator sepertinya menjadi salah satu jenis profesi yang banyak diminati, khususnya anak muda. Sebab, kita bisa dikenal oleh banyak orang, menyalurkan hobi dan bakat yang dimilki, hingga lebih mudah mendapatkan uang.

Namun, di balik perjuangan menjadi seorang konten kreator, banyak sekali hal yang dipertaruhkan oleh mereka untuk mendapatkan konten yang menarik dan original. Salah satu konten kreator yang cukup menantang adalah menjadi vlogger yang membahas tentang dunia horor atau hal-hal mistis di sekitar.

Mempertaruhkan nyawa untuk bisa mencapai popularits, berikut sembilan film horor Indonesia yang mengangkat tema tentang sisi gelap dari konten kreator horor.

1. Beberapa anak muda sebagai konten kreator diteror setelah mendatangi hutan terlarang, tempat dikuburkannya orang berdosa di Alas Pati (2018)

9 Film Horor Indonesia Angkat Sisi Gelap Konten Kreator Khusus HororAlas Pati: Hutan Mati (dok. MD Pictures / Alas Pati: Hutan Mati)

2. Hadirkan persaingan sengit antara konten kreator, beberapa anak muda menghilang saat mendatangi villa angker di 13: The Haunted (2018)

9 Film Horor Indonesia Angkat Sisi Gelap Konten Kreator Khusus Horor13: The Haunted (dok. RA Pictures / 13: The Haunted)

3. Kerap mendatangi tempat angker, seorang perempuan terjebak di dunia arwah saat membuat konten di Tusuk Jelangkung di Lubang Buaya (2018)

9 Film Horor Indonesia Angkat Sisi Gelap Konten Kreator Khusus HororTusuk Jelangkung di Lubang Buaya (dok. Max Pictures / Tusuk Jelangkung di Lubang Buaya)

4. Dibintangi Ewing HD, Malam Jumat the Movie (2019) hadirkan cerita tentang teror yang menghantui beberapa vlogger, di pasar malam angker

9 Film Horor Indonesia Angkat Sisi Gelap Konten Kreator Khusus HororMalam Jumat the Movie (dok. MD Pictures / Malam Jumat the Movie)

Baca Juga: Konten Kreator Jadi Pekerjaan yang Diminati Gen-Z

5. Demi popularitas, beberapa anak remaja SMA mengalami kesurupan, karena mendatangi hutan larangan di Tabu: Mengusik Gerbang Iblis (2019)

9 Film Horor Indonesia Angkat Sisi Gelap Konten Kreator Khusus Hororcuplikan film tabu mengusik gerbang iblis (youtube.com/StarvisionPlus)

6. Terjebak di dunia iblis demi konten, DreadOut (2019) merupakan hasil adaptasi dari sebuah permainan game online, dibintangi Jefri Nichol!

9 Film Horor Indonesia Angkat Sisi Gelap Konten Kreator Khusus HororDreadOut (dok. Sky Media / DreadOut)

7. Tayang di KlikFilm, Endy Arfian sebagai konten kreator horor terjebak di sebuah gedung tua tempat bunuh diri di Surat dari Kematian (2020)

9 Film Horor Indonesia Angkat Sisi Gelap Konten Kreator Khusus HororSurat dari Kematian (dok. Max Pictures / Surat dari Kematian)

8. Hadirkan cerita terjebaknya beberapa muda di alam gaib, Keramat 2: Caruban Larang (2022) dibintangi oleh Lutesha, Ajil Ditto, hingga Keanu

9 Film Horor Indonesia Angkat Sisi Gelap Konten Kreator Khusus HororKeramat 2: Caruban Larang (dok. Starvision Plus / Keramat 2: Caruban Larang)

9. Demi membuat konten tentang urban legend di sebuah gunung keramat, beberapa vlogger dihantui oleh puluhan jin dan iblis di Pasar Setan (2024)

9 Film Horor Indonesia Angkat Sisi Gelap Konten Kreator Khusus HororPasar Setan (dok. IDN Pictures / Pasar Setan)

Pasar Setan tayang di bioskop Indonesia sejak 29 Februari 2024. Film ini dibintangi oleh Audi Marissa, Roy Sungkono, Pangeran Lantang, Shindy Huang hingga Agni Pratistha. Film produksi IDN Pictures ini mengangkat cerita nyata yang kerap dialami oleh beberapa pendaki gunung.

Dari kesembilan film di atas, mana yang sudah kamu tonton?

Baca Juga: 10 Film Horor Indonesia yang Hadirkan Kisah Persahabatan

Sandi Nugraha Photo Verified Writer Sandi Nugraha

Bismillahirrahmanirrahim

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ken Ameera

Berita Terkini Lainnya