7 Film Indonesia Dibintangi Dimas Anggara Tahun 2022

3 proyek filmnya segera tayang di bulan Oktober 2022

Dimas Anggara adalah seorang aktor sekaligus model yang mengawali debut layar lebarnya dalam film Kembang Perawan (2009). Film ini berhasil mengantarkan Dimas Anggara menuju kesuksesan sebagai aktor, lho. 

Selain Kembang Perawan, film Indonesia dibintangi Dimas Anggara berikut ini juga gak kalah ciamik. Bahkan, ada 3 dari sekian film layar lebar yang ia bintangi akan tayang Oktober 2022. Simak deretannya, yuk!

1. Satu untuk Selamanya

https://www.youtube.com/embed/HInQNknU7TU

Film Satu untuk Selamanya adalah proyek akting pertama bagi Dimas Anggara di tahun 2022. Peran Dimas sendiri menjadi seorang pria yang terjebak antara cinta saat ini dengan cinta masa lalunya yang kembali menghampiri.

Berperan menjadi Galang, Dimas beradu akting dengan Megan Domani sebagai Ziva dan Adinda Thomas sebagai Salma.

2. Srimulat: Hil yang Mustahal - Babak Pertama

https://www.youtube.com/embed/NhFj8pUaoAY

Tayang pada bulan Mei, Dimas Anggara kembali membintangi film layar lebar pertamanya di tahun 2022, Srimulat: Hil yang Mustahal - Babak Pertama. Dalam film yang menceritakan tentang grup lawak Srimulat ini, Dimas berperan sebagai Timbul. Seorang pria yang juga tergabung dalam anggota Srimulat.

Dalam film ini, Dimas Anggara beradu akting dengan Bio One sebagai Gepeng, Elang El Gibran sebagai Basuki, Ibnu Jamil sebagai Tarzan, Indah Permatasari sebagai Royani, Teuku Rifnu Wikana sebagai Asmuni hingga Morgan Oey sebagai Paul.

3. Inang

https://www.youtube.com/embed/a2sIfWP55u4

Menjadi film dengan genre horor satu-satunya dan pertama yang dibintangi oleh Dimas Anggara. Dalam film Inang, Dimas berperan menjadi seorang pria bernama Bergas. FYI, film Inang sendiri mengangkat mitos yang terjadi di Indonesia, Rebo Wekasan. Saat menonton, kamu akan melihat beberapa nuansa yang Indonesia banget.

Selain Dimas Anggara, film Inang juga dibintangi oleh Naysilla Mirdad sebagai Wulan, Rukman Rosadi sebagai Agus Santoso, Dimas Anggara sebagai Bergas, Lydia Kandou sebagai Eva dan Rania Putrisari sebagai Nita.

4. Until Tomorrow

https://www.youtube.com/embed/GbU4DkHA1t4

Tayang di bulan September 2022, film Until Tomorrow menceritakan tentang kisah asmara seorang wanita yang didiagnosis kanker otak, dengan seorang pria yang mempunyai cinta luar biasa, Haka (Deva Mahenra). Sedangkan Dimas Anggara sendiri menjadi sahabat sekaligus rekan kerja Haka, bernama Rama.

Film yang dibintangi oleh Dimas Anggara kali ini, diangkat dari sebuah kisah nyata lho. Ceritanya bisa membuat kamu menangis, karena diperankan juga oleh aktor dan aktris hebat. Seperti Deva Mahenra, Clara Bernadeth, Dimas Anggara, hingga Niniek L. Karim.

Baca Juga: Daftar Pemain Film Horor Inang, Naysilla Mirdad hingga Dimas Anggara

5. Sri Asih

https://www.youtube.com/embed/QeT6Ke2kQYo

Kali ini, Dimas Anggara berperan menjadi Kala dalam film terbarunya berjudul Sri Asih. Dalam film yang juga dibintangi oleh Pevita Pearce ini, Kala merupakan anak dari Eyang Mariani yang juga tergabung dalam kelompok Jaga Bumi.

Banyak sekali adegan action yang dilakukan oleh Kala (Dimas Anggara) dalam film yang akan segera tayang di bulan Oktober tanggal 6.

6. Crazy Stupid Love

7 Film Indonesia Dibintangi Dimas Anggara Tahun 2022potret proyek film dimas anggara (instagram.com/screenmediafilms.id)

Film Crazy Stupid Love, menceritakan tentang kisah asmara yang terjadi antara Surya dan Asti. Surya sendiri diperankan oleh Dimas Anggara dan Asti diperankan oleh Susan Sameh.

Kisah mereka dimula saat keduanya bertemu dalam sebuah bus yang akan berangkat ke Yogyakarta. Surya sendiri menjadi pahlawan bagi Asti, karena telah menyelamatkannya dari gangguan pria-pria nakal di bus.

7. Bisik Hati Lara

https://www.youtube.com/embed/Xp7TWr-7LmA

Bonus untuk kalian, nih! Selain film, Dimas anggara juga membintangi series bertajuk Bisik Hati Lara. Ia berperan sebagai Dewa, kepala penjaga keamanan sebuah tempat hiburan malam.

Di sanalah, dia bertemu dengan perempuan 'pekerja malam' bernama Lara yang diperankan oleh Valerie Thomas. Karena sering bertemu, asmara pun mulai muncul antara Dewa dan Lara.

Series ini dibintangi oleh Annette Edoarda sebagai Lena yang menjadi adik Lara, Dominique Sanda yang menjadi ibu Lara, dan Jennifer J. Supit menjadi Mami Jull, sebagai pemimpin di hiburan malam tersebut.

Ingat, bulan depan akan ada 3 film Indonesia dibintangi Dimas Anggara yang rilis. So, jangan ketinggalan dan tonton langsung di bioskop, ya!

Baca Juga: Main di Film Inang, Dimas Anggara Sebenarnya Takut Horor 

Sandi Nugraha Photo Verified Writer Sandi Nugraha

Bismillahirrahmanirrahim

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya